Resep Simpel Mie Panggang Creamy, Bisa Jadi Ide Jualan Juga!

#IDNTimesFood Enak dan mudah buatnya

Mi merupakan salah satu makanan yang berbahan dasar tepung. Tak heran jika mi disukai oleh banyak orang karena selain lezat, cara pengolahannya juga mudah dan praktis. Umumnya mi diolah dengan cara direbus lalu diberi bumbu.

Namun sebagai pencinta mi, kamu wajib banget nih cobain resep unik mi yang satu ini, yaitu mi panggang creamy. Dijamin enak dan bikin ketagihan, yuk simak resepnya berikut ini. 

1. Bahan-bahan yang diperlukan

Resep Simpel Mie Panggang Creamy, Bisa Jadi Ide Jualan Juga!thespruceeats.com
  • 1 bungkus/200 gram mi telur
  • 1 cangkir keju cottage
  • 1 cangkir krim asam
  • 1/4 cangkir keju parmesan, parut
  • 1 sendok teh saus
  • Garam secukupnya 
  • Lada hitam secukupnya

2. Merebus mi telur

Resep Simpel Mie Panggang Creamy, Bisa Jadi Ide Jualan Juga!cookinglight.com

Langkah yang pertama, didihkan air dalam panci berukuran sedang. Kemudian, masukan mi telur ke dalam panci. Rebus mi setengah matang selama 2-3 menit. Jangan sampai tekstur mi menjadi sangat lembek, ya.

3. Mencampur keju dan mi

Resep Simpel Mie Panggang Creamy, Bisa Jadi Ide Jualan Juga!cookingupcottage.com

Dalam wadah besar, campurkan keju cottage, keju parmesan, krim asam, saus, garam, dan lada hitam. Aduk perlahan, kemudian masukkan mi yang sudah direbus tadi dan aduk hingga semua bahan tercampur rata. 

Baca Juga: Resep Mie Ayam Jamur ala Bakmi GM, Si Menu Favorit Keluarga  

4. Tuang ke dalam loyang

Resep Simpel Mie Panggang Creamy, Bisa Jadi Ide Jualan Juga!onceuponachef.com

Langkah selanjutnya, siapkan loyang berukuran 9x9 inci. Lapisi loyang dengan margarin atau cooking spray agar tidak lengket. Kemudian, tuang mi yang sudah tercampur dengan keju tadi ke dalam loyang. 

5. Panggang dan sajikan

Resep Simpel Mie Panggang Creamy, Bisa Jadi Ide Jualan Juga!bonappetit.com

Panggang mi di dalam oven dengan suhu 350°F selama 20-25 menit hingga warnanya berubah menjadi kecokelatan. Setelah matang, tuang di atas piring dan beri hiasan peterseli. Kamu bisa menikmati mi panggang creamy ini dengan saus sambal.

Nah, itu dia resep mi panggang creamy yang praktis dan bisa jadi ide jualan. Kamu mau coba membuatnya di rumah?

Baca Juga: Resep Mie Laksa, Sajian Sedap yang Kuahnya Menyegarkan Banget

Aulia Maharani Photo Verified Writer Aulia Maharani

find me on ig : auliaamhrni

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

yummy-banner

Topik:

Berita Terkini Lainnya