5 Tips Menghilangkan Rasa Pahit Daun Pepaya, Coba Yuk!

#MasakItuGampang Semua bahannya ada di dapur kok!

Pepaya merupakan salah satu jenis sayuran yang banyak di tanam oleh masyarakat baik di kebun, di sawah atau di pekarangan rumah.

Selain buahnya yang manis, pepaya juga mempunyai daun yang bisa digunakan untuk obat herbal atau dijadikan  sebagai masakan. Namun, rasanya terkenal pahit karena daun pepaya mengandung senyawa alkanoid karpain.

Walaupun daun pepaya banyak mengandung manfaat dan gizi yang tinggi, tapi banyak orang yang tidak suka dengan daun pepaya karena rasanya yang pahit. Maka bagaimana cara untuk menghilangkan rasa pahit pada daun pepaya ? Berikut tipsnya.

1. Direndam menggunakan garam dapur

5 Tips Menghilangkan Rasa Pahit Daun Pepaya, Coba Yuk!fantasi.id

Garam dapur yang mempunyai rasa asin, ini akan mengurangi rasa pahit yang terkandung dalam daun pepaya.  Caranya: cuci daun pepaya sampai bersih lalu rendam daun pepaya dengan air yang dicampur dengan garam dapur sekitar 1 jam. Setelah itu buang airnya, tiriskan daun pepaya sampai terpisah dengan airnya sambil diremas.

Maka rasa pahit yang ada pada daun pepaya akan menghilang karena kandungan garam yang menyerap rasa pahit yang ada di daun pepaya.

2. Direndam menggunakan gula pasir

5 Tips Menghilangkan Rasa Pahit Daun Pepaya, Coba Yuk!steemit.com

Rendam memakai gula pasir karena rasa manis pada gula pasir dipercaya dapat menetralisir rasa pahit yang terkandung dalam daun pepaya.

Caranya cukup di rendam daun pepaya menggunakan air yang dicampur dengan gula pasir, tunggu sekitar 1 jam, rasa pahit daun pepaya akan menghilang. Daun pepaya siap untuk dimasak.

3. Direbus dan dicampur dengan daun Jambu Biji

5 Tips Menghilangkan Rasa Pahit Daun Pepaya, Coba Yuk!mildaini.com

Selian jambu biji sebagai obat diare, daun jambu biji juga bisa digunakan untuk menghilangkan rasa pahit daun pepaya. Caranya rebus daun pepaya dengan daun jambu biji. Masukkan 3 helai daun pepaya dan 3 helai daun jambu biji. Biarkan sampai air rebusan mendididih, lalu angkat rebusan daun pepaya.

Pisahkan daun jambu biji dengan daun pepaya, maka daun pepaya siap untuk dimasak.

4. Direndam menggunakan asam jawa

5 Tips Menghilangkan Rasa Pahit Daun Pepaya, Coba Yuk!naturalfoodseries.com

Asam jawa juga bisa sebagai bahan untuk menghilangkan rasa pahit daun pepaya. Caranya sangat mudah. Cuci daun pepaya sampai bersih, iris daun pepaya, masukkan ke dalam wadah.

Kemudian taburkan asam jawa ke dalam wadah yang sudah berisi irisan daun pepaya. Tunggu sampai 15-20 menit lalu, pisahkan irisan daun pepaya dengan ke dalam wadah yang sudah di sediakan.

5. Meremas Daun Pepaya

5 Tips Menghilangkan Rasa Pahit Daun Pepaya, Coba Yuk!khasiat.co.id

Cara ini bisa dilakukan kalau kamu sedang terburu-buru untuk segera memasak daun pepaya. Caranya sangat mudah. Ambil daun pepaya, kemudian diremas-remas menggunakan tangan.

Letakkan daun pepaya yang sudah diremas di air keran atau air yang mengalir, tunggu beberapa menit sampai getah yang menempel di daun pepaya hilang. Daun pepaya siap untuk dimasak.

Namun, cara ini gak terlalu mengurangi rasa pahit yang terkandung di dalam daun pepaya lho.

Itulah 5 cara menghilangkan rasa pahit pada daun pepaya yang bisa kamu coba. Nah, sudah mempunyai gambaran cara menghilangkan rasa pahit daun pepaya? Gak ada alasan pahit lho! untuk memakan daun pepaya. Karena daun pepaya banyak akan manfaat dan gizi yang terkandung di dalamnya yang baik untuk kesehatan dan metabolisme tubuh.

Badri Iskandar Photo Verified Writer Badri Iskandar

Bisa karena biasa

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

yummy-banner

Topik:

  • Arifina Budi A.
  • Jumawan Syahrudin

Berita Terkini Lainnya