5 Resep Camilan Praktis Untuk Temani Saat Kumpul Bersama Keluarga

#MasakItuGampang Kudapan nikmat nan menyehatkan

Bulan Ramadan menjadi momen yang paling dinantikan oleh kaum muslim. Di bulan penuh berkah ini tentunya kita dapat menjumpai berbagai hal yang hanya ada di bulan Ramadan, salah satunya adalah saat kumpul bersama keluarga di hari raya.

Sebelum mengisi perut dengan makanan berat, kamu perlu menyediakan beberapa camilan sebagai pembuka. Yuk, coba 5 resep camilan nikmat berikut ini.

1. Ice Banana Chocolate

5 Resep Camilan Praktis Untuk Temani Saat Kumpul Bersama KeluargaOnegreenplanet.org

Bosan dengan olahan pisang yang itu-itu saja ? Kamu bisa menyulap buah kaya manfaat ini menjadi istimewa dengan bahan-bahan sederhana.

Bahan-bahan:

  • Beberapa buah pisang yang sudah benar-benar matang.
  • Coklat blok secukupnya
  • Stick es krim

Bahan untuk tambahan topping:

  • Meses
  • Kacang mede/almond sangria yang dicincang kasar
  • Keju
  • Whipcream atau topping sesuai selera

Cara membuat:

  1. Potong pisang menjadi 2 bagian atau sesuai selera.
  2. Tusuk pisang dengan stick es krim.
  3. Simpan pisang ke dalam freezer selama 1 jam agar membeku.
  4. Sambil menunggu pisang membeku, lelehkan coklat blok dengan cara di tim.
  5. Celupkan potongan pisang yang sudah membeku ke dalam cairan cokelat.
  6. Taburkan topping yang kamu inginkan.
  7. Setelah diberi topping, simpan pisang dalam wadah dan masukkan kedalam freezer agar coklat membeku.
  8. Jika coklat sudah membeku, Ice Banan Chocolate siap untuk dihidangkan.

 

2. Brazilian Flan

5 Resep Camilan Praktis Untuk Temani Saat Kumpul Bersama KeluargaRecipeofhealth.com

Jika biasanya kamu menikmati puding dingin, sekarang waktunya kamu mencipi puding susu yang tak biasa. Brazilian Flan adalah puding susu dengan tekstur lembut nan creamy yang diolah melalui proses oven.

Bahan-bahan:

  • 1 cangkir gula pasir
  • 2 kaleng susu kental manis
  • 295 ml susu tawar
  • 3 butir telur (1 telur diambil kuningnya saja, 2 telur digunakan putih dan kuningnya)

Cara membuat:

  1. Tuang gula pasir ke dalam loyang puding berbahan stainless. Panaskan dengan api kecil hingga gula mencair dan berubah menjadi karamel.
  2. Campurkan susu kental manis, susu tawar dan telur menjadi satu dan blender semuanya hingga tercampur rata.
  3. Tuang adonan susu ke dalam loyang puding yang telah berisi gula karamel.
  4. Letakkan loyang di atas baki tahan panas yang telah diisi air. Panggang dalam oven 176 derajat celcius selama 1,5 jam
  5. Diamkan dalam kulkas semalam.
  6. Untuk mengeluarkan puding dari wadahnya, hangatkan selama 1 menit sebelum di balik di atas piring.

3. Fruity Popsicle

5 Resep Camilan Praktis Untuk Temani Saat Kumpul Bersama KeluargaDiys.com

Fruity popsicles menjadi camilan praktis nan menyehatkan untuk berbuka puasa. Kamu cukup memadukan berbagai macam buah favoritmu dengan bahan tambahan seperti kelapa, green tea, air, ataupun kopi.

Bahan-bahan:

  • Irisan buah semangka, kiwi, strawberry, anggur, anggur, peach, melon.
  • Air matang secukupnya (bisa diganti kopi/green tea)
  • 2 sdm susu kental manis
  • Stik es krim

Cara membuat:

  1. Masukkan ragam irisan buah ke dalam cetakan jelly hingga penuh.
  2. Sisipkan stik es krim ke dalam irisan buah.
  3. Tungkan air putih dan susu kental manis kedalam cetakan berisi buah.
  4. Simpan kedam freezer hingga membeku.
  5. Fruity popsicles siap untuk dinikmati.

4. Martabak Manis

5 Resep Camilan Praktis Untuk Temani Saat Kumpul Bersama Keluargabripoin.com

Bahan-bahan:

  • 250 gram tepung terigu
  • 370 ml santan hangat
  • 150 gram gula pasir
  • 2 butir telur ayam
  • 1 sdt ragi instan
  • ¼ sdt soda kue

Bahan topping:

  • Kacang tanah sangrai cincang
  • Messes
  • Gula pasir
  • Keju
  • Coklat
  • Susu kental manis
  • Selai buah

Cara membuat:

  1. Campur ragi dan santan hangat kedalam wadah, aduk hingga larut dan berbuih. Sisihkan.
  2. Campur tepung, gula, dan telur. Uleni sambil dituangi santan sampai gula larut .
  3. Masukkan soda kue, uleni lagi sampai tercampur rata. Diamkan ditempat selama 15 menit.
  4. Panaskan wajan martabak, lalu olesi margarin.
  5. Tuang adonan martabak ke dalam wajan.
  6. Sebelum adonan mengering, masukkan bahan topping kemudian lipat.
  7. Angkat dan potong sesuai selera.

5. Pancake Gulung Kurma Kismis

5 Resep Camilan Praktis Untuk Temani Saat Kumpul Bersama Keluargasajiansedap.grid.id

Bahan pancake:

  • 200 gram tepung maizena
  • 2 sdm tepung maizena
  • 2 sdm susu rendah lemak, campur dengan 3 sdm air
  • 2 sdt gula
  • Garam secukupnya

Bahan filling:

  • 100 gram kurma cincang
  • 1 sdm kismis cincang
  • Bubuk kayu manis secukupnya

Bahan tambahan:

  • 1sdt minyak
  • Minyak untuk mengolesi

Cara membuat:

  1. Campur semua bahan pancake. Aduk rata sampai adonan tidak menggumpal.
  2. Olesi permukaan pan dengan dengan sedikit minyak , kemudian tuangkan adonan pancake.
  3. Panggang sampai kedua sisi matang.
  4. Sambil menunggu pancake matang, panaskan minyak di wajan kemudian masukkan semua bahan filling dan masak hingga matang.
  5. Siapkan piring, letakkan lembaran pancake yang sudah matang diatasnya.
  6. Masukkan filling kedalam lembaran pancake, kemudian gulung.
  7. Pancake siap dihidangkan.

Mau pilih yang mana dulu nih untuk sajian camilan berkumpul dengan keluarga hari ini? 

Camelia Safitri Photo Verified Writer Camelia Safitri

Walks to find something new

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

yummy-banner

Topik:

  • Pinka Wima

Berita Terkini Lainnya