Resep Vegetarian Banh Mi, Sandwich Ala Vietnam yang Cocok untuk Bekal

Bikinnya semudah itu lho

Kuliner khas Vietnam tidak akan ada habisnya untuk dikulik. Pho menjadi salah salah satu hidangan yang cukup populer di seluruh dunia.

Namun, tidak hanya itu hidangan lain yang cukup mendapat tempat di hati para penggemar masakan vietnam adalah Banh Mi. Sandwich khas vietnam ini, memang mempunyai keistimewaan dan keunikannya tersendiri. 

Nah ternyata membuat Banh Mi khas vietnam tidak sulit lho. Kamu bisa cobain bikin sendiri di rumah, dengan mengikuti resep ini.

1. Siapkan bahan-bahan yang dibutuhkan

Resep Vegetarian Banh Mi, Sandwich Ala Vietnam yang Cocok untuk Bekalmarinmamacooks.com

Beberapa bahan yang harus kamu siapkan adalah roti baguette, tahu yang dimarinasi dengan bawang putih, jahe, kecap ikan, minyak wijen dan gula. Wortel dan radish yang diberi cuka dan gula pasir untuk membuat acar.

Mayonnaise dan saus sambal, serta mentimun, daun cilantro, dan jalapeno

2. Membuat isian banh mi

Resep Vegetarian Banh Mi, Sandwich Ala Vietnam yang Cocok untuk Bekalcrazyvegankitchen.com

Wortel dan radish yang telah dicuci bersih, lalu dipotong tipis memanjang seperti korek api. Campurkan bersama dengan secukupnya air, cuka, dan gula pasir dalam satu mangkok, diamkan kurang lebih 15 menit.

Marinasi tahu sebaiknya dilakukan minimal 15 menit, atau untuk hasil maksimal bisa juga kamu marinasi semalaman. Letakkan dalam wadah tertutup dan masukkan ke dalam kulkas.

Nah setelah proses marinasi ini, siapkan teflon lalu panggang tahun hingga diperoleh tekstur yang renyah.

Baca Juga: Surganya Backpacker, Ini 10 Tempat Wisata Gratis di Vietnam

3. Panggang roti di atas teflon

Resep Vegetarian Banh Mi, Sandwich Ala Vietnam yang Cocok untuk Bekalkarenskitchenstories.com

Tidak susah kok untuk mendapatkan roti baguette. Nah, kamu perlu untuk membelahnya terlebih dahulu serta sedikit mengeluarkan isiannya, supaya ketika diisi dengan isian tidak penuh.

Tapi ingat ya, belah rotinya jangan sampai putus. Lalu panggang roti dengan menggunakan mentega hingga kecoklatan.

Aroma smokey hasil dari panggangan ini yang membuat rasanya khas dan istimewa.

4. Susun roti dan isian yang sudah dibuat

Resep Vegetarian Banh Mi, Sandwich Ala Vietnam yang Cocok untuk Bekalseriouseats.com

Setelah semua bahan siap, letakkan roti di piring saji. Oleskan mayonnaise dan saus sambal.

Letakkan acar wortel dan radish, tahu panggang, mentimun, daun cilantro serta jalapeno, susunannya tergantung selera dan kreatifitas saja ya. Lalu tangkupkan roti dan siap dimasukkan dalam wadah bekalmu. 

5. Informasi gizi dalam setangkup banh mi

Resep Vegetarian Banh Mi, Sandwich Ala Vietnam yang Cocok untuk Bekalbbcgoodfood.com

Baca Juga: Resep Salad Wrap Vietnam ala Chef Yummy, Makanan Sehat tanpa Ribet!

Dalam satu tangkup vegetarian banh mi ini mengandung 485 kalori. Jadi sangat cocok untuk mengisi energi setelah aktifitas yang cukup padat.

Selain itu kamu akan mendapatkan nutrisi seperti karbohidrat, protein, serat, vitamin, kalsium dan kalium. Tentu kandungan nutrisi tersebut sangat bermanfaat untuk kesehatan tubuh.

Cukup mudah bukan untuk membuat setangkup vegetarian banh mi yang bergizi. Tertantang untuk mencobanya gak nih?

Download aplikasi masak Yummy App untuk mendapatkan beragam referensi resep masakan sesuai dengan selera kamu, lengkap dengan cara memasaknya hanya di Google Play Store dan App Store.

Crhisterra Ellen Photo Verified Writer Crhisterra Ellen

Member IDN Times Community ini masih malu-malu menulis tentang dirinya

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

yummy-banner

Topik:

  • Diana Hasna
  • Antonius Putu Satria

Berita Terkini Lainnya