Resep Cah Kembang Kol Saus Tiram, Menu Sehat untuk Makan Malam

#IDNTimesFood Bisa dinikmati dengan atau tanpa nasi

Mau makan sehat dan praktis? Resep kali ini bisa jadi solusinya. Kamu hanya perlu kembang kol, bumbu-bumbu dapur, dan saus tiram.

Cah kembang kol saus tiram ini praktis diolah dan bahan-bahannya terjangkau. Gak perlu waktu lama untuk mengolah cah kembang kol saus tiram ini. Simak resepnya di bawah ini, cocok untuk menu makan malam yang sehat!

1. Bahan-bahan yang diperlukan

Resep Cah Kembang Kol Saus Tiram, Menu Sehat untuk Makan MalamIlustrasi kembang kol (agricultureguruji.com)

Bahan-bahan:

  • 250 gram kembang kol
  • 2 buah cabai merah, iris 
  • 5 buah cabai rawit, iris
  • 3 siung bawang merah, cincang
  • 3 siung bawang putih, cincang
  • 1 saset saus tiram 
  • 1 sdt garam 
  • air secukupnya
  • minyak secukupnya 

2. Bersihkan kembang kol

Resep Cah Kembang Kol Saus Tiram, Menu Sehat untuk Makan MalamIlustrasi memotong kembang kol (simplyrecipes.com)

Cuci bersih kembang kol dengan air mengalir. Setelah bersih, pisahkan kembang kol dari batangnya menjadi bagian kecil, kemudian tiriskan. Sisihkan dahulu. 

3. Tumis bumbu

Resep Cah Kembang Kol Saus Tiram, Menu Sehat untuk Makan MalamIlustrasi menumis bumbu (premeditatedleftovers.com)

Selanjutnya, panaskan minyak di dalam teflon. Tumis bawang merah dan bawang putih hingga harum. Tambahkan cabai merah dan cabai rawit, lalu masak sebentar. 

Baca Juga: Resep Ayam Sprite Saus Tiram, Inspirasi Menu Harian yang Spesial

4. Masukkan beberapa bahan

Resep Cah Kembang Kol Saus Tiram, Menu Sehat untuk Makan MalamIlustrasi memasak cah kembang kol saus tiram (youtube.com/iamnopi)

Masukkan air secukupnya, kemudian masukkan kembang kol. Masak hingga hampir matang. Beri saos tiram dan garam secukupnya, kemudian aduk merata. 

5. Masak hingga matang

Resep Cah Kembang Kol Saus Tiram, Menu Sehat untuk Makan MalamIlustrasi cah kembang kol saus tiram (instagram.com/resepmudahkita)

Masak hingga cah kembang kol saus tiram matang. Setelah matang, angkat dan pindahkan ke dalam piring saji. Nikmati cah kembang kol saus tiram selagi hangat. 

Itulah resep cah kembang kol saus tiram yang praktis dan nikmat. Bisa dinikmati dengan atau tanpa nasi, lho. Kamu suka yang mana?

Baca Juga: Resep Nasi Jamur Saus Tiram, Menu Akhir Bulan yang Sehat dan Murah 

yummy-banner

Topik:

  • Dewi Suci Rahayu
  • Eddy Rusmanto

Berita Terkini Lainnya