Resep Calamari Krispi Saus Madu, Alternatif Olahan Cumi yang Praktis

Perpaduan pedas, manis, asamnya sempurna

Calamari atau olahan cumi yang dipotong berbentuk cincin ini biasanya dipadukan dengan berbagai saus. Mulai dari saus padang hingga asam manis yang nikmat.

Biar gak bosan, kamu bisa membuat calamari krispi saus madu. Perpaduan pedas, manis, dan asamnya sempurna.

Menu ini belum ada di tempat makan seafood, kan? Tenang, kamu bisa coba memasaknya sendiri dengan resep di bawah ini. Gak sesulit yang kamu bayangkan, kok.

Bahan Calamari Krispi Saus Madu

Resep Calamari Krispi Saus Madu, Alternatif Olahan Cumi yang PraktisIlustrasi calamari krispi saus madu (instagram.com/dapoer_emak_tamsis)

Bahan utama:

  1. 7-10 ekor cumi ukuran sedang
  2. 1 buah jeruk nipis
  3. garam secukupnya
  4. 3 sdm tepung bumbu serbaguna
  5. 1 sdm tepung tapioka
  6. lada bubuk secukupnya
  7. minyak secukupnya 

Bahan saus madu:

  1. 1 buah tomat
  2. 2 sdm madu
  3. gula pasir secukupnya
  4. 2 sdm saus sambal
  5. 1 sdm saus tomat
  6. 2 batang daun bawang, iris

Baca Juga: Resep Sambal Tempe Goreng ala MasterChef Abdi, Auto Menang Challenge

Cara Membuat

  1. Cuci cumi hingga bersih, lalu potong berbentuk cincin.
  2. Lumuri dengan air jeruk nipis dan garam, marinasi selama lima menit. 
  3. Siapkan dua wadah untuk tepung basah dan kering. 
  4. Campurkan tepung tapioka, tepung bumbu, dan lada, bagi dua adonan, satu adonan beri sedikit air.
  5. Masukkan cumi ke dalam adonan basah, lalu masukkan ke dalam adonan kering. 
  6. Goreng cumi dengan minyak panas hingga matang, lalu sisihkan. 
  7. Kemudian tumis potongan tomat dan daun bawang hingga layu.
  8. Masukkan saus madu, saus tomat, saus sambal, dan gula pasir. 
  9. Setelah tercampur rata, sajikan dengan cumi yang sudah digoreng. 
  10. Calamari krispi saus madu siap disajikan.

Tips Membuat

  1. Bersihkan cumi mulai dari bagian gigi, tulang plastik, dan isinya. 
  2. Jeruk nipis bisa diganti dengan lemon
  3. Masak saus madu dengan api kecil biar gak mudah gosong.

Bagaimana, baru lihat resepnya saja sudah terbayang nikmatnya, kan? Yuk, eksekusi resepnya untuk ide menu makan malam atau sahur hari ini!

Baca Juga: Resep Sambal Goreng Kentang Ati untuk Sahur, Sedapnya Bikin Nagih

yummy-banner

Topik:

  • Dewi Suci Rahayu

Berita Terkini Lainnya