Resep Membuat Cream Cheese Garlic Bread ala Korea yang Lagi Hits 

Perpaduan rasanya benar-benar menggugah selera

Cream cheese garlic bread merupakan salah satu makanan asal Korea yang sedang naik daun. Roti yang dibelah bagian tengahnya ini diisi dengan krim keju dan campuran bawang putih yang menggoda selera.

Tekstur rotinya yang lembut serta isiannya yang creamy menjadi perpaduan yang sempurna. Yuk coba buat cream cheese garlic bread dengan resep berikut ini!

1. Bahan-bahan yang diperlukan

Resep Membuat Cream Cheese Garlic Bread ala Korea yang Lagi Hits instagram.com/cookingwithhel

Bahan roti:

  • 260 gram tepung terigu protein tinggi
  • 30 gram gula pasir
  • 3 gram ragi
  • 1 butir telur
  • 150 ml susu cair
  • sejumput garam
  • 30 gram mentega

Bahan isian krim keju:

  • 200 gram krim keju
  • 50 gram gula halus
  • whipped cream cair secukupnya

Bahan garlic butter:

  • 100 gram mentega cair
  • 3 siung bawang putih, haluskan
  • 1 sdm parsley kering
  • 1 sdm kental manis
  • 1 sdm madu
  • 1 butir telur 

2. Buat adonan roti

Resep Membuat Cream Cheese Garlic Bread ala Korea yang Lagi Hits instagram.com/cookingwithhel

Siapkan mixer, lalu masukkan tepung terigu, gula pasir, dan ragi, lalu aduk hingga merata. Setelah itu, masukkan telur dan susu cair, mixer selama lima menit hingga kalis.

Setelah adonan kalis, tambahkan sejumput garam dan mentega. Mixer lagi hingga kalis elastis selama 20 menit.

Selanjutnya, ambil adonan, lalu bulatkan dan pindahkan ke dalam wadah. Tutup wadah dengan kain bersih, kemudian diamkan selama satu jam hingga mengembang. 

3. Panggang roti hingga mengembang

Resep Membuat Cream Cheese Garlic Bread ala Korea yang Lagi Hits instagram.com/cookingwithhel

Setelah mengembang, ambil adonan lagu bulatkan dan bagi adonan menjadi empat bagian. Kemudian bulatkan kembali, lalu tutup kembali dengan kain selama 20 menit hingga mengembang. 

Oles semua permukaan roti dengan susu cair, lalu masukkan ke dalam oven. Panggang dengan suhu 180 derajat Celsius selama 25 menit.  

4. Buat krim keju

Resep Membuat Cream Cheese Garlic Bread ala Korea yang Lagi Hits instagram.com/cookingwithhel

Siapkan mangkuk, lalu masukkan krim keju, gula halus, dan whipped cream cair. Aduk-aduk dengan spatula hingga merata. Setelah itu, masukkan ke dalam plastik pipping, lalu sisihkan. 

Baca Juga: Resep Cupcake Smores yang Lembut dan Lumer di Mulut, Begini Caranya!

5. Buat garlic butter

Resep Membuat Cream Cheese Garlic Bread ala Korea yang Lagi Hits instagram.com/cookingwithhel

Selanjutnya, siapkan panci, lalu campur margarin cair, bawang putih, parsley, kental manis, telur, dan madu. Aduk-aduk hingga tercampur rata, lalu sisihkan. 

6. Masukkan krim ke dalam roti

Resep Membuat Cream Cheese Garlic Bread ala Korea yang Lagi Hits instagram.com/cookingwithhel

Iris bagian tengah roti menjadi enam bagian, lalu masukkan krim keju ke setiap sisi bagian dalam roti. Setelah itu, tuang garlic butter di atas roti. 

7. Panggang hingga meleleh

Resep Membuat Cream Cheese Garlic Bread ala Korea yang Lagi Hits instagram.com/cookingwithhel

Terakhir, masukkan ke dalam oven, lalu panggang dengan suhu 150 derajat Celsius selama 15 menit. Setelah krim meleleh, angkat dan sajikan. 

Itulah cara membuat cream cheese garlic bread yang enak. Jadi, kamu gak perlu jajan mahal di mall atau kafe, deh. Selamat mencoba!

Download aplikasi kuliner Yummy App untuk mendapatkan beragam referensi resep masakan sesuai dengan selera kamu, lengkap dengan cara memasaknya hanya di Google Play Store dan App Store.

Baca Juga: Resep Membuat Kue Tiramisu Mille Crepes, Dessert Kekinian yang Enak

yummy-banner

Topik:

  • Dewi Suci Rahayu
  • Antonius Putu Satria
  • Jumawan Syahrudin

Berita Terkini Lainnya