Resep Membuat Mie Goreng Terasi, Aromanya Bikin Perut Keroncongan

Pencinta mi wajib cobain olahan yang ini

Mi selalu cocok diolah menjadi berbagai hidangan, mulai dari rebusan hingga digoreng. Nah, kalau kamu suka banget dengan olahan mi, wajib banget cobain yang ini. Mi goreng terasi namanya.

Sesuai namanya, mi ini terbuat dari mi telur yang dicampur bumbu dan terasi. Rasanya nikmat dan aromanya sedap banget, karena sentuhan terasinya.

Cukup tambahkan sayuran atau bahan lainnya sesuai selera, kamu akan benar-benar menikmati olahan mi goreng terasi ini. Cara membuatnya pun mudah banget, berikut resep mi goreng terasi yang bisa kamu coba. 

1. Bahan-bahan yang diperlukan

Resep Membuat Mie Goreng Terasi, Aromanya Bikin Perut KeronconganIlustrasi mi telur (pexels.com/@polina-tankilevitch)

 Bahan-bahan:

  • 1 porsi mi telur 
  • 3 butir bakso, potong-potong
  • 1 butir telur
  • kol secukupnya, potong-potong
  • sawi secukupnya, potong-potong
  • 1 batang daun bawang, iris
  • 1/2 sdm minyak wijen
  •  1/2 sdm kecap asin
  • kecap manis secukupnya
  • 1/2 sdt garam
  • 1 sdt kaldu jamur
  • lada bubuk secukupnya
  • minyak secukupnya
  • air secukupnya

Bumbu halus:

  • 1 potong kecil terasi
  • 2 siung bawang merah
  • 3 siung bawang putih
  • 3 butir kemiri

2. Rebus mi hingga matang

Resep Membuat Mie Goreng Terasi, Aromanya Bikin Perut KeronconganIlustrasi merebus mi (youtube.com/wakoki)

Panaskan air di dalam panci, beri minyak sayur secukupnya. Masukkan mi telur, rebus hingga matang. Setelah matang, angkat dan sisihkan. 

3. Buat bumbu halus, lalu tumis

Resep Membuat Mie Goreng Terasi, Aromanya Bikin Perut KeronconganIlustrasi membuat bumbu halus (youtube.com/wakoki)

Berikutnya, haluskan terasi, bawang merah, bawang putih, dan kemiri. Setelah itu, panaskan minyak, kemudian tumis bumbu halus hingga harum. 

Baca Juga: Resep Mie Goreng Jawa, Begini Cara Membuatnya yang Sedap dan Legit

4. Masukkan bahan-bahan lainnya

Resep Membuat Mie Goreng Terasi, Aromanya Bikin Perut KeronconganIlustrasi memasak mi goreng terasi (youtube.com/wakoki)

Masukkan telur, masak orak-arik. Tambahkan kol dan sawi, lalu aduk hingga merata. Setelah itu, masukkan mi, beri garam dan jamur. Masak hingga tercampur rata. 

5. Masak mi goreng terasi hingga matang

Resep Membuat Mie Goreng Terasi, Aromanya Bikin Perut KeronconganIlustrasi mi goreng terasi (instagram.com/peachbellas)

Tambahkan minyak wijen, kecap asin, dan kecap manis, aduk-aduk hingga merata. Terakhir, masukkan daun bawang, masak mi goreng terasi hingga matang. Kalau sudah, angkat dan sajikan mi goreng terasi buatanmu.

Itulah resep mi goreng terasi yang mudah dibuat. Rasanya unik dan porsinya cukup mengenyangkan, lho. Selamat mencoba!

Baca Juga: Resep Membuat Mie Goreng ala Solaria, Rasanya Mirip Banget

yummy-banner

Topik:

  • Dewi Suci Rahayu

Berita Terkini Lainnya