Biar Ikan Asin Goreng Lebih Krispi, Ikuti 5 Langkah Ini!

#MasakItuGampang Lauk favorit sejuta umat nih!

Orang Indonesia punya lauk andalan sejuta umat yang nikmatnya bukan main. Siapa yang gak doyan ikan asin? Tinggal siapkan nasi putih panas dan sambal, rasanya nagih banget. Biasanya anak kos sengaja menyimpan stok ikan asin krispi, buat jaga-jaga lapar mendadak di malam hari. Atau sebagai menu penyelamat di tanggal tua.

Masalahnya, beberapa orang kesulitan membuat ikan asin goreng yang renyahnya tahan lama. Biasanya segera berubah lembek dalam hitungan jam. Lewat lima tips di bawah ini, kamu bisa kok membuat ikan asin krispi yang mudah dan renyah tahan lama. Simak yuk!

1. Cuci bersih untuk hilangkan debu dan kotoran

Biar Ikan Asin Goreng Lebih Krispi, Ikuti 5 Langkah Ini!bestwaterpurifiers.co.in

Ikan asin diolah melalui proses penggaraman lalu dikeringkan. Rata-rata yang kita temui di pasar pun dalam keadaan kering. Tapi sebelum digoreng, ada baiknya dicuci dulu untuk menghilangkan debu dan kotoran yang menempel.

Siapkan baskom berisi air, masukkan ikan asin lalu aduk-aduk sebentar.

2. Perhatikan proses penirisan

Biar Ikan Asin Goreng Lebih Krispi, Ikuti 5 Langkah Ini!khasiat.co.id

Setelah dicuci, pastikan ikan asin ditiriskan dengan baik. Gunakan saringan kelapa yang berbahan seng atau plastik. Diamkan sebentar sampai benar-benar tiris. Karena menggoreng ikan dalam keadaan basah bikin kamu serasa perang dengan minyak panas. Nyiprat ke mana-mana!

3. Lumuri dengan campuran tepung rahasia. Wah, apa tuh?

Biar Ikan Asin Goreng Lebih Krispi, Ikuti 5 Langkah Ini!guystandard.com

Nah, ini nih rahasianya biar ikan asin goreng buatanmu lebih krispi. Siapkan campuran tepung rahasia. Apa sih isinya? Campurkan tepung beras dan tepung tapioka atau kanji, perbandingannya 3:1.

Kalau kamu menggunakan 3 sendok makan tepung beras, tambahkan 1 sendok makan tepung kanji. Aduk dulu sampai rata baru masukkan ikan asin ke dalamnya. Bolak-balik sampai seluruh bagiannya terlumuri, kemudian goreng dalam minyak panas.

Campuran tepung rahasia ini bikin tekstur ikan asin makin krispi meski sudah disimpan beberapa hari lho. Cobain deh!

4. Sesuaikan jumlah minyak untuk menggoreng

Biar Ikan Asin Goreng Lebih Krispi, Ikuti 5 Langkah Ini!eva-health.com

Selain tepung rahasia, ada trik menggoreng yang gak boleh kamu lewatkan. Pastikan semua ikan asin terendam dalam minyak. Kalau kamu gak punya penggorengan berukuran besar atau ingin menghemat minyak, goreng ikan sedikit demi sedikit.

5. Atur besarnya api, awas gosong!

Biar Ikan Asin Goreng Lebih Krispi, Ikuti 5 Langkah Ini!Pixabay/Public Domain Pictures

Gak kalah penting adalah perhatikan besarnya api. Saat memanaskan minyak, atur api besar agar cepat panas. Masukkan ikan asin dalam keadaan minyak sudah panas. Setelah beberapa saat, atau sampai muncul buih di bagian atas baru kecilkan api perlahan.

Kamu tahu gak buih ini berasal dari mana? Buih yang muncul saat kita menggoreng apapun berasal dari kadar air yang masih terkandung di dalam bahan makanan. Pastikan kamu menggoreng sampai buihnya hilang. Biar gorenganmu tetap krispi dan renyah.

Mudah kan langkah-langkahnya? Terakhir, jangan lupa simpan ikan asin krispimu dalam toples yang tertutup rapat. Siap deh dijadikan stok lauk!

Dian Arthasalina Photo Verified Writer Dian Arthasalina

bukan orang penting, kecuali anda mementingkan saya. kadang-kadang ngoceh di instagram @arthasalina

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

yummy-banner

Topik:

  • Indra Zakaria

Berita Terkini Lainnya