Resep Pisang Goreng Wijen Saus Srikaya, Camilan Sore Teman Minum Teh

Manis dan gurihnya berpadu sempurna!

Sore-sore emang paling enak ngemil, apalagi kalau camilannya pisang goreng sebagai teman minum teh. Nah, kali ini ada resep pisang goreng wijen yang rasanya manis gurih. Sebagai penambah rasa, kamu bisa pakai saus srikaya yang legit dan gampang banget dibuat.

Ini dia resep pisang goreng wijen saus srikaya. Duh, jadi ngiler!

1. Bahan pisang goreng

Resep Pisang Goreng Wijen Saus Srikaya, Camilan Sore Teman Minum Tehilustrasi pisang (pexels.com/Dom J)

  • 10 buah pisang kepok
  • 80 gram tepung terigu
  • 70 gram tepung beras
  • 3 sendok makan gula 
  • 1 sachet susu kental manis vanila
  • 1/2 sendok teh garam
  • 180 ml air
  • 1 sendok makan wijen putih
  • 1 sendok makan wijen hitam

2. Potong-potong pisang

Resep Pisang Goreng Wijen Saus Srikaya, Camilan Sore Teman Minum Tehilustrasi memotong (pexels.com/Lisa)

Supaya menikmati pisang gorengnya makin gampang, potong pisang menjadi dua bagian atau seukuran ibu jari. Dengan begitu, pisang akan seukuran sekali makan. 

Setelah semua dipotong, sisihkan, ya!

Baca Juga: Resep Pisang Goreng Kipas yang Krispinya Dijamin Bikin Ketagihan

3. Buat adonan pisang

Resep Pisang Goreng Wijen Saus Srikaya, Camilan Sore Teman Minum Tehilustrasi bahan makanan (pexels.com/Klaus Nielsen)

Dalam sebuah mangkuk ukuran sedang, campur tepung terigu dengan tepung beras. Masukkan juga susu kental manisnya. Jangan lupa tambahkan juga gula, garam, dan tuang air sedikit demi sedikit sambil terus diaduk. Jangan terlalu kental, tapi jangan encer. 

4. Masukkan pisang ke dalam adonan tepung dan goreng sampai kecokelatan

Resep Pisang Goreng Wijen Saus Srikaya, Camilan Sore Teman Minum Tehilustrasi adonan (www.koreanbapsang.com)

Tambahkan wijen putih dan hitam, masukkan potongan pisang dan aduk-aduk. Pastikan wijen, pisang, dan adonan tercampur rata. Setelahnya, panaskan minyak dalam penggorengan. Goreng pisang sampai warnanya berubah kecokelatan. 

5. Bahan dan cara masak saus srikaya

Resep Pisang Goreng Wijen Saus Srikaya, Camilan Sore Teman Minum Tehsaus srikaya (instagram.com/dillabites)

Bahan:

  • 450 ml santan instan
  • 250 gram gula pasir
  • 70 gram gula merah
  • 3 butir kuning telur
  • 2 lembar daun pandan
  • 1/2 sendok teh garam

Cara masak: 

  1. Siapkan panci ukuran sedang. Tuang gula pasir, gula merah, santan, dan daun pandan. Sambil dimasak dalam api sedang, aduk-aduk supaya tidak menggumpal. 
  2. Tuang telur yang dikocok lepas ke dalam adonan. Tuang sedikit demi sedikit santan dan aduk kembali sampai merata. 
  3. Taburi garam, aduk, dan masak sampai mendidih. 

Selesai! Sajikan pisang goreng wijen bersamaan dengan saus srikayanya selagi hangat. Jangan lupa teh panas tawar supaya acara ngemilmu makin sempurna. Yummy!

Baca Juga: 5 Rekomendasi Pisang Goreng Madu Terenak di Jakarta, Sudah Coba? 

Dyar Ayu Photo Verified Writer Dyar Ayu

Jalan-jalan mencari penyu Alabiyu~

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

yummy-banner

Topik:

  • Febrianti Diah Kusumaningrum

Berita Terkini Lainnya