Resep Es Krim Blueberry Homemade yang Mudah Dibuat, Lembut dan Segar

Bahannya gak banyak, kok!

Es krim menjadi salah satu makanan sejuta umat manusia. Siapa sih yang tidak menyukai dessert lembut dan segar ini? Apalagi es krim memiliki banyak varian rasa yang terus bertambah seiring trend. Perpaduan es krim dan buah pun tidak pernah salah. Contohnya buah bluberi yang cukup populer. Manis keasaman buah ini menghasilkan rasa yang unik.

Membuat es krim blueberry di rumah juga ternyata tidak terlalu susah. Bahkan, kamu dapat membuatnya tanpa mesin pembuat es krim. Rahasianya adalah cara pengolahannya untuk menciptakan tekstur es krim yang lembut. Coba ikuti langkah-langkah berikut ini untuk membuat blueberry ice cream homemade.

1. Bahan yang perlu disiapkan 

Resep Es Krim Blueberry Homemade yang Mudah Dibuat, Lembut dan Segarilustrasi bahan membuat es krim blueberry (dok. Curly Girl Kitchen)

Untuk membuat es krim blueberry lembut ala rumahan, kamu perlu menyiapkan bahan-bahan berikut ini:

  • Bahan untuk es krim:
  • 2 mangkuk (480 ml) heavy cream
  • 1 kaleng susu kental manis
  • 1 sendok teh ekstrak vanila

Bahan untuk saus blueberry:

  • 1/2 sendok teh tepung maizena
  • 1 sendok gula
  • 1 mangkuk (190 gram) buah blueberry
  • 3/4 sendok air

2. Membuas saus blueberry 

Resep Es Krim Blueberry Homemade yang Mudah Dibuat, Lembut dan Segarilustrasi saus blueberry (dok. My Baking Addiction)

Sebelum dijadikan saus, ada baiknya buah blueberry dibekukan terlebih dahulu di freezer kurang lebih selama 1-2 jam. Setelah itu, panaskan kompor dengan api medium. Masukkan blueberry bersamaan dengan gula ke dalam saucepan. Tambahkan sedikit air lalu aduk dan hancurkan blueberry menggunakan spatula.

Berikutnya tambahkan setengah sendok teh tepung maizena untuk mengentalkan tesktur saus blueberry. Aduk kembali hingga teksturnya menjadi kental dan sudah berbentuk saus. Matikan kompor dan letakkan saus di sebuah wadah lalu simpan di lemari es selagi membuat es krim.

Baca Juga: Resep Blueberry Waffle untuk Sarapan di Rumah, Manis dan Praktis!

3. Membuat es krim 

Resep Es Krim Blueberry Homemade yang Mudah Dibuat, Lembut dan Segarilustrasi mengaduk krim (pexels.com/Katerina Holmes)

Siapkan wadah besar lalu masukkan heavy cream ke dalamnya. Sebenarnya kamu bebas menggunakan jenis cream lain tetapi heavy cream paling cocok untuk dijadikan es krim. Aduk krim menggunakan mixer dengan kecepatan medium sekitar empat menit. Matikan mixer jika krim sudah terlihat mengembang.

Tambahkan sekaleng susu kental manis dan ekstrak vanila. Aduk kembali dengan mixer berkecepatan rendah. Pastikan semua adonan sudah tercampur rata. Adonan es krim akan terlihat mengental.

4. Campurkan es krim dan saus blueberry 

Resep Es Krim Blueberry Homemade yang Mudah Dibuat, Lembut dan Segarilustrasi es krim blueberry (dok. Sallys Baking Addiction)

Masukkan adonan es krim ke dalam loyang atau wadah. Di atasnya tuangkan saus blueberry. Ratakan menggunakan spatula atau sendok hingga es krim berubah warna menjadi keunguan. Tetapi jangan meratakan semuanya, sisakan warna putih agar es krim terlihat cantik dengan dua perpaduan warna yang berbeda.

Masukkan es krim blueberry ke dalam kontainer tertutup agar tidak terkontaminasi dengan makanan lain yang terdapat dalam lemari es. Dinginkan ke dalam freezer kurang lebih selama 6 jam sampai seharian agar es krim benar-benar membeku. Es krim bluberry pun siap dinimati bersama keluarga tercinta.

5. Tips membuat es krim blueberry 

Resep Es Krim Blueberry Homemade yang Mudah Dibuat, Lembut dan Segarilustrasi es krim blueberry (dok. Sallys Baking Addiction)

Selain membuat saus sendiri, kamu juga bebas menggunakan saus bluberry yang banyak dijual di pasaran. Cara ini tentu lebih praktis karena kamu hanya tinggal menyampurkannya dengan es krim vanila yang dibuat. Untuk saus blueberry dapat bertahan sekitar dua minggu apabila disimpan di lemari es.

Untuk memperkaya rasa es krim, bisa juga dengan menambahkan crumble seperti potongan kue atau remah-remah roti. Hidangkan es krim dengan potongan buah blueberry di atasnya atau bisa juga choco chip maupun meises. Es krim blueberry dapat dinikmati paling lama sampai dua minggu karena setelah itu tekstur dan rasanya akan berubah menjadi basi.

Ternyata gampang sekali membuat es krim blueberry ala rumahan. Ditambah kamu hanya membutuhkan sedikit bahan bahkan kurang dari 10 item. Semuanya tentu dapat mudah dicari di rumah maupun toko terdekat. So, tunggu apa lagi, coba di rumah, yuk.

Baca Juga: Resep Mudah Es Krim Vanila Homemade yang Wajib Dicoba, Dijamin Enak!

Emma Kaes Photo Verified Writer Emma Kaes

Welcome to my alter ego

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

yummy-banner

Topik:

  • Indiana Malia

Berita Terkini Lainnya