Resep Gampang Ice Cream Fudge yang Legit, Cuma Pakai 2 Bahan!

Dijamin bikin nagih, lho!

Siapa sih yang tidak menyukai es krim. Rasanya yang manis membaut es krim menjadi makanan favorit banyak orang. Terlebih lagi es krim juga dapat diolah menjadi berbagai dessert. Salah satunya yaitu fudge. Ya, kamu tidak salah baca. Es krim yang dapat cair itu ternyata dapat diolah menjadi fudge.

Jika kamu bosan dengan brownies fudge, kamu dapat mencoba menggantinya dengan es krim. Cara membuat es krim fudge pun sangatlah mudah dan hanya membutuhkan dua bahan saja. Untuk membuat olahan dessert unik ini, berikut langkah-langkah yang harus diperhatikan.

1. Bahan yang dibutuhkan 

Resep Gampang Ice Cream Fudge yang Legit, Cuma Pakai 2 Bahan!ilustrasi cokelat batang (pexels.com/Vie Studio)

Untuk membuat seporsi ice cream fudge, berikut ini bahan-bahan yang perlu dipersiapkan:

  • 600 gram cokelat batang
  • 1 1/2 mangkuk es krim rasa vanila

2. Lelehkan cokelat batang 

Resep Gampang Ice Cream Fudge yang Legit, Cuma Pakai 2 Bahan!ilustrasi melelehkan cokelat (pexels.com/Anna Tarazevich)

Langkah pertama, lelehkan cokelat menggunakan microwave. Cukup letakkan cokelat batang di mangkuk anti panas dan diamkan di dalam microwave sekitar dua sampai tiga menit hingga cokelat leleh dengan sempurna.

Kamu juga bisa menggunakan cara tradisional dengan melelehkannya di atas kompor. Jangan lupa menggunakan panci yang berisi air sebagai alas untuk mencegah cokelat gosong. Sebaiknya menggunakan dark choco agar rasa fudge tidak terlalu kemanisan.

Baca Juga: 5 Jenis Gula untuk Adonan Krim, Bikin Manis dan Gampang Larut!

3. Cairkan es krim 

Resep Gampang Ice Cream Fudge yang Legit, Cuma Pakai 2 Bahan!ilustrasi es krim vanila (pexels.com/DS Stories)

Sebelum es krim dan cokelat dicampur, cairkan dulu es krim rasa vanila. Cukup dengan meletakkannya di suhu ruang es krim dapat mencair dengan sendirinya. Bisa juga dengan memanaskannya dengan microwave agar cepat meleleh. Namun, jangan sampai tekstur es krim terlalu cair.

Baru campurkan cokelat cair dengan es krim vanila yang telah dilelehkan. Aduk kedua bahan hingga tercampur rata alias tidak ada warna putih dari es krim yang tersisa. Cukup mengadukanya dengan sendok biasa tanpa menggunakan mixer.

4. Panaskan menggunakan microwave 

Resep Gampang Ice Cream Fudge yang Legit, Cuma Pakai 2 Bahan!ilustrasi menggunakan microwave (freepik.com/ArthurHidden)

Masukkan adonan ke dalam microwave dan panaskan sekitar 30 detik. Cara ini agar tidak ada gumpalan cokelat sehingga adonan dapat merata. Kamu dapat memanaskannya lagi di microwave jika adonan masih menggumpal.

Baru kemudian siapkan loyang berukuran persegi. Lapisi loyang menggunakan alumunium foil di setiap sisinya. Setelah itu, tuangkan adonan campuran es krim vanila dan cokelat di atasnya. Diamkan di suhu ruang sekitar empat jam atau simpan  di lemari es selama satu jam penuh

5. Potong kotak-kotak 

Resep Gampang Ice Cream Fudge yang Legit, Cuma Pakai 2 Bahan!ilustrasi fudge (freepik.com/Azerbaijan_stockers)

Keluarkan es krim fudge dari loyang setelah adonannya tampak mengeras. Alasan menggunakan alumunium foil tadi adalah untuk memudahkan saat mengeluarkan fudge dari loyang. Setelah itu, potong kecil kotak-kotak.

Hidangkan di atas piring dan es krim fudge pun siap dinikmati bersama keluarga maupun teman. Olahan es krim ini dapat bertahan paling lama sekitar dua minggi apabila disimpan di kontainer tertutup yang kedap udara.

Bagaimana? Gampang sekali bukan membuat es krim fudge yang hanya menggunakan dua bahan saja. Tertarik untuk mencobanya sendiri di rumah?

Baca Juga: Hari Es Krim se-Dunia, Ini Cara Konsumsi Es Krim Agar Tetap Sehat

Emma Kaes Photo Verified Writer Emma Kaes

Welcome to my alter ego

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

yummy-banner

Topik:

  • Tania Stephanie

Berita Terkini Lainnya