Resep Sambal Tumpang Pedas, Tinggal Pakai Sisa Stok Tempe di Kulkas 

Mending diolah daripada dibuang, kan?

Kalau punya stok tempe yang sudah lama di kulkas, jangan buru-buru dibuang. Kamu bisa mengolahnya jadi sambal tumpang.

Sambal tumpang terbuat dari olahan tempe khas Jawa Timur dan Jawa Tengah. Kamu bisa mengolahnya dengan tempe yang masih bagus atau yang sudah menjelang busuk. Bisa disesuaikan dengan seleramu.

Berikut resep sambal tumpang pedas yang bisa jadi panduan memasakmu. Jika ingin rasanya lebih pedas, tambahkan cabai rawit yang banyak!

Baca Juga: Resep Sambal Ayam Bakar, Kelezatannya Menyempurnakan Rasa Masakanmu 

Bahan-bahan dan cara membuat sambal tumpang pedas

Resep Sambal Tumpang Pedas, Tinggal Pakai Sisa Stok Tempe di Kulkas Ilustrasi sambal tumpang pedas (instagram.com/henymete_cooking)

Durasi: 20 menit

Bahan-bahan:

  • 200 ml santan
  • 150 gram tempe
  • 2 helai daun salam
  • 1 ruas lengkuas, memarkan

Bumbu halus:

  • 10 buah cabai rawit, cincang halus
  • 5 buah cabai merah
  • 5 butir bawang merah 
  • 2 siung bawang putih 
  • 1 ruas kencur
  • garam secukupnya
  • gula secukupnya
  • penyedap secukupnya

Cara membuat:

  1. Rebus tempe dalam air mendidih sampai lunak. Setelah itu, haluskan tempe yang telah matang.
  2. Tumis bumbu halus dengan daun salam dan lengkuas hingga harum dan matang.
  3. Berikutnya, masukkan tempe rebus sambil ditumis hingga tercampur dengan bumbunya. 
  4. Tuangkan santan, lalu aduk merata dan masak hingga mengental sambil sesekali diaduk.
  5. Sambal tumpang siap disajikan. 

Tips memasak:

  1. Jika ingin rasanya autentik, gunakan tempe busuk atau tempe langu yang sudah kamu simpan berhari-hari di kulkas. 
  2. Jangan gunakan api besar saat memasak sambal tumpang supaya tidak mudah gosong. Oh iya, aduk sesekali biar santannya gak pecah. 
  3. Pada saat memasak sampal tumpang, kamu bisa mengaduk tempe sambil ditekan-tekan dengan spatula, supaya teksturnya lebih halus lagi.

Begitulah resep sambal tumpang pedas khas Jawa Tengah yang mudah untuk dipraktikkan sebagai menu sehari-hari di rumah. Dijamin ketagihan, deh!

Baca Juga: Resep Bihun Goreng Singapura dengan Sambal Kecap yang Nikmat

yummy-banner

Topik:

  • Dewi Suci Rahayu

Berita Terkini Lainnya