Resep Nasi Goreng Lemon Rumahan yang Mudah Dibuat, Harum dan Lezat!

Penambahan lemon memberikan sensasi cita rasa tersendiri

Siapa yang tidak tahu nasi goreng? Rasanya tak ada orang yang tak mengenal menu lezat yang satu ini. Pengolahan nasi goreng memang sudah sangat populer di kalangan banyak orang, sebab menawarkan cita rasa yang lezat dan menarik. Apalagi proses pembuatan nasi goreng juga sangat simpel dan dapat disesuaikan komposisinya dengan selera masing-masing.

Berbeda dari menu nasi goreng biasa, ada pula salah satu varian nasi goreng menarik, yaitu nasi goreng lemon. Menu nasi ini memadukan tambahan buah lemon untuk menambahkan aroma harum dan juga cita rasa yang segar. Jika penasaran ingin membuatnya di rumah, maka kamu dapat mencoba resep yang berikut ini.

1. Bahan-bahan yang diperlukan

Resep Nasi Goreng Lemon Rumahan yang Mudah Dibuat, Harum dan Lezat!ilustrasi beras (fountainavenuekitchen.com)

Sebelum memulai proses pengolahan, kamu dapat mempersiapkan beberapa bahan yang berikut ini.
Bahan-bahan:

  • 1 sendok makan minyak zaitun
  • 4 siung bawang putih cincang
  • 2 sendok makan perasan jeruk lemon
  • 1 wadah beras
  • 2 wadah kaldu ayam
  • 2 sendok makan daun parsley potong

2. Menumis bawang putih dan lemon

Resep Nasi Goreng Lemon Rumahan yang Mudah Dibuat, Harum dan Lezat!ilustrasi menumis bawang putih (cookingchew.com)

Langkah awal yang dapat kamu lakukan terlebih dahulu adalah dengan memanaskan wajan dengan minyak zaitun. Biarkan minyaknya sedikit panas, lalu masukan irisan bawang putih ke dalamnya. Kamu dapat terus menumisnya hingga aromanya pun menguar.

Jika sudah cukup harum, masukan perasan lemon dan juga parutan kulit lemon secukupnya. Aduk terus hingga nantinya tercampur sempurna dan biasanya aroma yang menguar juga akan sangat sedap.

Baca Juga: Resep Nasi Goreng Kampung ala Victor MCI, Lezat dan Berkelas!

3. Menanak beras secukupnya

Resep Nasi Goreng Lemon Rumahan yang Mudah Dibuat, Harum dan Lezat!ilustrasi nasi (unsplash.com/@marusyaionova)

Kamu selanjutnya dapat mempersiapkan beras yang akan digunakan untuk memasak nasi goreng. Kamu dapat memilih jenis beras yang sesuai dengan selera masing-masing, sehingga cita rasanya dapat dipilih sendiri.

Dalam menanak beras, kamu dapat pula menambahkan sedikit perasan lemon atau pun daun pandan. Penambahan komposisi tersebut dapat menambah aroma dan cita rasa tersendiri. Namun, komposisi tersebut opsional sehingga dapat kamu gunakan atau pun tidak.

4. Mencampurkan nasi dan kaldu ke dalam tumisan

Resep Nasi Goreng Lemon Rumahan yang Mudah Dibuat, Harum dan Lezat!ilustrasi memasak nasi goreng (seriouseats.com)

Nasi yang sudah selesai dinanak, dapat kamu pindahkan pada piring terlebih dahulu. Masukanlah nasi tersebut pada tumisan bawang dan lemon yang telah dibuat.

Jika sudah, tuangkan kaldu secukupnya. Jangan sampai terlalu banyak agar nantinya nasi goreng yang diolah tidak lembek. Kamu dapat terus mengaduknya sambil sesekali mencicipi untuk memastikan cita rasanya pas.

5. Sajikan selagi hangat bersama potongan daun parsley

Resep Nasi Goreng Lemon Rumahan yang Mudah Dibuat, Harum dan Lezat!ilustrasi nasi goreng lemon (recipes.timesofindia.com)

Olahan nasi goreng lemon yang telah selesai dimasak dapat selanjutnya kamu angkat dan pindahkan ke piring saji. Kamu dapat menggunakan menambahkan potongan daun parsley sebagai garnishnya.

Menu ini sebetulnya dapat pula disajikan dalam cita rasa yang pedas, yaitu dengan menambahkan saus atau cabai. Namun, sayangnya bila cita rasa menu nasi goreng ini terlalu pedas, maka akan menutupi sensasi segar dari lemonnya.

Proses pembuatan menu nasi goreng lemon ini ternyata cukup mudah. Layaknya membuat nasi goreng biasa, semua orang juga pasti bisa membuat nasi goreng lemon. Inspirasi menu rumahan yang menggugah selera, ya!

Baca Juga: Resep Masak Ayam Goreng Manis, Bikin Nambah Nasi Terus!

Finley Shin Photo Verified Writer Finley Shin

Penulis biasa yang ingin selalu mencoba hal baru :)

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

yummy-banner

Topik:

  • Indiana Malia

Berita Terkini Lainnya