Resep Spaghetti Saus Jamur yang Lezat, Creamy dan Mudah Dibuat!

Penyajian menu spaghetti andalan yang menggugah selera

Siapa yang tak mengenal spaghetti? Rasanya tak ada yang bisa menolak hidangan yang satu ini. Mi berbentuk lurus yang bisa disajikan dengan beragam saus ini memang sangat menggugah selera. Ada banyak pilihan menu spaghetti yang bisa kamu pilih sesuai selera.

Salah satunya adalah spaghetti dengan saus jamur sebagai salah satu andalannya. Kamu bisa membuat menu ini secara mudah di rumah dengan proses yang juga sederhana.

Jika tertarik, maka kamu bisa mencoba resep spaghetti saus jamur yang lezat berikut ini.

1. Bahan-bahan yang diperlukan

Resep Spaghetti Saus Jamur yang Lezat, Creamy dan Mudah Dibuat!ilustrasi bahan-bahan spaghetti jamur (recipetineats.com)

Sebelum memulai proses pembuatannya, kamu dapat terlebih dahulu mempersiapkan beberapa bahan yang berikut ini.

Bahan-bahan:

  • 1 bungkus spaghetti
  • 1/4 wadah mentega unsalted
  • 4 siung bawang putih cincang
  • 1 wadah jamur crimini
  • 2 sendok makan tepung terigu
  • 1 wadah kaldu sayur
  • 1 sendok teh rosemary kering
  • 1/2 sendok teh thyme kering
  • 1/2 sendok teh basil kering
  • 1/2 wadah heavy cream
  • 1/4 wadah keju kambing (opsional dan bisa diganti keju jenis lain)
  • 1/4 wadah parmesan parut segar
  • Garam dan lada hitam secukupnya
  • 2 sendok makan daun bawang

2. Merebus spaghetti hingga lembut

Resep Spaghetti Saus Jamur yang Lezat, Creamy dan Mudah Dibuat!ilustrasi merebus spaghetti (husmortips.dk)

Langkah awal yang bisa kamu lakukan adalah dengan mempersiapkan panci untuk merebus air dengan taburan sedikit garam. Ikuti instruksi dalam proses perebusannya.

Kamu dapat mulai merebus spaghetti selama beberapa menit hingga teksturnya al dente, yaitu lembut dan tetap kenyal. Jika sudah, sisihkan sejenak.

Baca Juga: Resep Spageti Rose, Pasta Khas Korea Bercita Rasa Savory nan Gurih!

3. Membuat saus jamur pada wajan

Resep Spaghetti Saus Jamur yang Lezat, Creamy dan Mudah Dibuat!ilustrasi memasak spaghetti (nospoonnecessary.com)

Proses pembuatannya dapat beralih pada saus yang akan digunakan pada menu spaghetti ini. Caranya adalah dengan mempersiapkan wajan untuk melelehkan mentega, lalu masaklah bawang ptih dan jamur hingga aromanya harum serta teksturnya lembut.

Kamu dapat pula menambahkan campuran tepung dan masukan ke dalamnya. Tidak lupa dengan kaldu sayur, rosemary, thyme, basul selama 1-2 menit proses pengadukan. Lalu, ikuti dengan heavy cream, keju kambing, dan parmesan dalam waktu pengadukan yang sama, yaitu 1-2 menit.

Jika diperlukan, kamu dapat menambahkan kaldu sayur lagi bersama garam dan lada hitam.

4. Masukan spaghetti ke dalam wajan berisi saus jamur

Resep Spaghetti Saus Jamur yang Lezat, Creamy dan Mudah Dibuat!ilustrasi spaghetti saus jamur (healthyfitnessmeals.com)

Spaghetti yang telah direbus dapat selanjutnya kamu masukkan ke dalam wajan berisi saus jamur yang telah disiapkan. Proses ini dapat dilakukan dengan mengaduk spaghetti agar tercampur dengan saus jamur.

Proses ini akan membuat saus jamur terserap secara merata pada spaghetti yang diolah. Cicipi sejenak untuk memastikan bahwa cita rasanya lezat.

5. Sajikan selagi hangat dengan taburan daun bawang iris

Resep Spaghetti Saus Jamur yang Lezat, Creamy dan Mudah Dibuat!ilustrasi spaghetti saus jamur (littlebroken.com)

Kamu dapat menyajikan spaghetti saus jamur pada piring saji yang telah disediakan. Pastikan untuk menatanya secara rapi agar memiliki tampilan yang menarik.

Selanjutnya dapat kamu taburkan dengan irisan daun bawang pada bagian atasnya. Sajikan selagi hangat agar lebih lezat cita rasanya.

Proses pembuatan spaghetti saus jamur ternyata cukup mudah dan tak memakan waktu lama. Kamu juga bisa menyajikannya di rumah dengan bahan-bahan yang tersedia. Creamy dan menggugah selera, ya!

 

Baca Juga: 7 Tips Masak Spageti agar Anti Lengket, Kenyal, dan Matang Al Dente

Finley Shin Photo Verified Writer Finley Shin

Penulis biasa yang ingin selalu mencoba hal baru :)

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

yummy-banner

Topik:

  • Febrianti Diah Kusumaningrum

Berita Terkini Lainnya