Resep Nasi Goreng ala Jennie Blackpink Versi Halal, Coba Yuk

Ayo dicoba di rumah!

Siapa yang tidak kenal Jennie Blackpink? Salah satu anggota girl group kenamaan asal Korea Selatan, Blackpink ini ternyata jago memasak, lho! Salah satu resep masakannya yang terkenal adalah nasi goreng Korea. Pada resep aslinya, Jennie menggunakan bahan dasar daging babi untuk melengkapi kelezatan dari nasi gorengnya. Untuk kamu yang tidak mengonsumsi babi jangan khawatir, karena kamu bisa mencoba resep nasi goreng ini versi halal, lho! Resep nasi goreng Jennie yang dimodifikasi oleh YouTuber Tasyi Athasyia bisa jadi pilihan untuk kamu coba di rumah. Seperti apa resepnya? Simak cara membuatnya di bawah ini, ya!

1. Bahan-bahan yang dibutuhkan

Resep Nasi Goreng ala Jennie Blackpink Versi Halal, Coba YukIlustrasi bahan-bahan (sumber: pexels.com/Olya Kobruseva)

Bahan-bahan yang dibutuhkan untuk membuat nasi goreng ini cukup sederhana. Kamu hanya perlu menyiapkan:

  • 100 gram dada ayam
  • 50 gram kimchi 
  • 1 sdm mentega
  • Nasi sesuai selera
  • 1 buah daun bawang
  • 1 sdm gochujang
  • Lada secukupnya
  • Garam secukupnya

2. Potong ayam, kimchi, dan bahan lainnya

Resep Nasi Goreng ala Jennie Blackpink Versi Halal, Coba YukIlustrasi memotong ayam (dok. Youtube.com/Tasyi Athasyia)

Potong dada ayam hingga berbentuk dadu kemudian sisihkan. Potong juga kimchi menjadi potongan kecil. Tidak lupa potong juga daun bawang menjadi potongan sedang.

3. Lelehkan mentega, tumis ayam dan kimchi

Resep Nasi Goreng ala Jennie Blackpink Versi Halal, Coba YukAyam dan kimchi ditumis (dok. Youtube.com/Tasyi Athasyia)

Siapkan penggorengan di atas kompor lalu lelehkan 1 sdm mentega. Penggunaan mentega penting untuk mengganti lemak babi. Kemudian tumis ayam yang sudah dipotong dadu hingga matang. Masukan potongan kimchi dan campur rata dengan ayam.

Baca Juga: Resep Nasi Goreng Kimchi ala BLACKPINK, Rasanya Super Nikmat

4. Masukkan nasi

Resep Nasi Goreng ala Jennie Blackpink Versi Halal, Coba YukNasi dimasukkan dalam tumisan ayam (dok. Youtube.com/Tasyi Athasyia)

Kemudian setelah ayam dan kimchi tercampur, masukkan nasi ke dalam penggorengan. Aduk rata dan pastikan nasi tercampur sempurna dengan ayam dan kimchi.

5. Masukkan bumbu

Resep Nasi Goreng ala Jennie Blackpink Versi Halal, Coba YukMemasukan bumbu gochujang, lada, dan garam (dok. Youtube.com/Tasyi Athasyia)

Setelah nasi tercampur rata, masukkan daun bawang kemudian aduk. Setelah itu tambahkan 1 sdm gochujang, aduk rata. Saat sudah tercampur rata, masukkan lada dan garam. Jangan lupa dicicipi hingga mencapai rasa yang sempurna sesuai selera.

Sangat sederhana bukan resep nasi goreng korea Jennie Blackpink versi halal? Tidak perlu ribet, hanya perlu menyiapkan beberapa bumbu lalu jadi resep nasi goreng yang berbeda dari biasanya. Jangan lupa coba di rumah, ya!

Baca Juga: Resep Nasi Goreng Kimchi Kesukaan Jimin BTS, Bikin Jatuh Cinta!

Gita Photo Verified Writer Gita

An educator

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

yummy-banner

Topik:

  • Novaya

Berita Terkini Lainnya