Resep Kuotieh, Camilan asal China Sekali Lahap dan Nikmat

Bisa dinikmati ketika santai bersama keluarga maupun teman

Kuotieh merupakan camilan dari campuran daging giling, lalu olahan dibalur dengan tepung terigu, air, telur, dan garam. Kuotieh sendiri berasal dari negeri China dan sekarang sudah tersebar di seluruh negara Asia, termasuk Indonesia.

Biasanya, masyarakat Tiongkok mengkonsumsi kuotieh pada hari raya Imlek karena dipercaya membawa kemakmukran dan keberuntungan. Namun, saat ini sudah banyak restoran dan toko camilan yang menjual kuotieh.

Penasaran dengan rasanya dan ingin coba membuatnya? Berikut resep mudah membuat kuotieh yang nikmat!

1. Bahan-bahan yang perlu kamu siapkan 

Resep Kuotieh, Camilan asal China Sekali Lahap dan Nikmatilustrasi bahan kuotieh (pexels.com/Klaus Nielsen)

Kulit:

  • 370 gram tepung terigu protein tinggi
  • 160 ml air mendidih
  • 80 ml air dingin
  • 1 sendok teh garam
  • 1 sendok makan minyak goreng

Isi:

  • 200 gram daging ayam cincang
  • 100 gram udang cincang
  • 6 buah jamur hioko, rendam dengan air hangat, iris tipis.
  • 500 gram sawi putih, iris halus, seduh air mendidih selama 5 menit, angkat, peras sampai kering
  • 2 siung bawah putih, haluskan
  • 1 ruas (1 cm) jahe, haluskan
  • 1 sendok makan kecap asin
  • 1 sendok makan kecap ikan
  • 1 setengah sendok teh garam
  • 1 sendok teh gula pasir
  • seperempat sendok teh merica bubuk
  • 1 sendok makan minyak wijen
  • 1 sendok makan minyak goreng
  • 1 sendok makan tepung sagu
  • 1 sendok makan air
  • 1 butir telur ayam
  •  

Bahan untuk merebus kuotieh:

  • 1 sendok makan minyak wijen
  • 1 sendok makan ang ciu
  • 125 ml air                      

2. Buat kulit kuotieh terlebih dahulu

Resep Kuotieh, Camilan asal China Sekali Lahap dan NikmatAdonan kuotieh (pexels.com/Andrea Piacquadio)

Campur tepung dengan air mendidih, aduk hingga rata. Diamkan adonan selama 3 menit dan tambahkan air dingin, aduk dengan tangan sampai rata dan tidak lengket di tangan. Tutup adonan dengan kain, diamkan selama 30 menit.

Setelah didiamkan, bagi adonan menjadi empat bagian, giling dengan penggiling mi, caranya:

  • Giling 2x pada gilingan nomor 1
  • Giling 2x pada gilingan nomor 2
  • Giling 2x pada gilingan nomor 3
  • Giling 1x pada gilingan nomor 4

Jika tidak ada penggilingan mi, bisa langsung digiling menggunakan kayu giling hingga tipisnya 2 mm, lalu cetak menggunakan pastry cutter atau tutup gelas diameter 7-9.

3. Campurkan semua bahan untuk isi dan aduk hingga rata membentuk adonan

Resep Kuotieh, Camilan asal China Sekali Lahap dan Nikmatilustrasi adonan isi (Pexels.com/Life Of Pix)

Tumis bawang putih dan jahe halus di dalam minyak goreng, tunggu sampai wangi dan masukkan telur, air, dan tepung sagu, aduk sampai rata. Setelah membentuk seperti adonan tambahkan udang, daging, jamur, sawi putih. Lalu tambahkan bumbu sesuai selera sampai terasa sedap.

Baca Juga: 6 Varian Dimsum Terpopuler, Semuanya Enak dan Bikin Ngiler!

4. Cetak kuotieh dengan kulit dan isi yang sudah dibuat

Resep Kuotieh, Camilan asal China Sekali Lahap dan Nikmatcetak kuotieh (pexels.com/Angela Roma)

Ambil selembar kulit, isi dengan adonan isi. Lipat dan lipat-lipat pinggirannya hingga menjadi setengah lingkkaran. Lakukan sampai adonan kuotieh abis.

5. Goreng kuotieh dengan minyak wijen, lalu sajikan dengan cuka atau sesuai selera

Resep Kuotieh, Camilan asal China Sekali Lahap dan NikmatKuotieh (pexels.com/Karolina Grabowska)

Panaskan minya wijen di atas teflon, susun kuo tieh, masak selama 1 menit. Tuangkan campuran air, tutup, masak hingga airnya menyusut dan habis, tambahkan kembali sisa cairan, masak dengan api kecil hingga kulit kuotieh berkilat dan matang. Angkat, sajikan dengan saus cuka atau sesusai selera.

Tak perlu lagi keluar rumah untuk beli kuotieh, tinggal masak sendiri dengan resep yang sudah ada, bisa dipastikan aman, hemat, dan enak. Bisa disajikan untuk keluarga ketika ngobrol-ngobrol santai.

Baca Juga: Resep Dimsum Ayam Udang yang Lembut, Ternyata Caranya Mudah

Ida Umy Rasyidah Photo Verified Writer Ida Umy Rasyidah

Member IDN Times Community ini masih malu-malu menulis tentang dirinya

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

yummy-banner

Topik:

  • Debby Utomo

Berita Terkini Lainnya