Resep Bread Pudding Klasik, Lembutnya Menggoda Lidah

Cocok untuk dijadikan teman sarapan

Bukan cuma dijadikan sandwich, roti dapat dikreasikan menjadi beragam makanan enak dan mengenyangkan, salah satunya dikenal dengan sebutan bread pudding. Sensasi lembut yang ada pada makanan ini paling cocok disantap sebagai menu sarapan atau pengganjal lapar.

Dilansir Live Well Bake Often, ada cara simpel untuk membuat resep bread pudding klasik super enak. Kamu bisa memperhatikan resep tersebut berdasarkan catatan di bawah ini!

1. Siapkan bahan-bahan

Resep Bread Pudding Klasik, Lembutnya Menggoda Lidahilustrasi roti tawar (unsplash.com/Charles Chen)

Bahan-bahan:

  • 560 gram roti tawar*
  • 5 butir telur
  • 200 gram gula pasir
  • 960 ml susu cair - 4 cangkir
  • 1 sdt ekstrak vanila
  • 1 sdt bubuk kayu manis
  • 1 sdt bubuk pala

*Resep asli menggunakan 1 buah roti challah

2. Potong roti menjadi kotak-kotak

Resep Bread Pudding Klasik, Lembutnya Menggoda Lidahilustrasi roti yang dipotong (pexels.com/Felicity Tai)

Pertama-tama, siapkan roti tawar lalu potong bahan ini menjadi bentuk kotak-kotak. Pada resep asli, kamu bisa pula menggunakan roti challah untuk dijadikan olahan bread pudding ini dan sama-sama perlu dipotong menjadi ukuran lebih kecil.

Idealnya, roti yang sudah kering menjadi bahan yang bagus untuk membuat bread pudding. Namun kalau bahan makanan ini masih segar, kamu bisa mengeringkannya di oven sebentar saja.

Berikutnya, siapkan loyang (9x13) dan lapisi menggunakan minyak supaya bagian dalamnya tidak lengket. Setelah diratakan, masukkan potongan roti ke dalam wadah tersebut. Setelah itu sisihkan.

3. Buat adonan custard

Resep Bread Pudding Klasik, Lembutnya Menggoda Lidahilustrasi adonan telur (pixabay.com/-Rita-👩‍🍳 und 📷 mit ❤)

Siapkan mangkuk bersih ukuran besar, lalu pecahkan 5 butir telur, kocok ringan sampai telur tercampur secara rata. Berikutnya masukkan gula pasir, susu cair, ekstrak vanila, bubuk pala, dan bubuk kayu manis.

Jangan lupa aduk-aduk adonan custard dari telur dan susu tersebut sampai merata. Alat pengaduknya bisa menggunakan garpu, sendok, atau gunakan bantuan whisk supaya proses dilakukan lebih cepat.

Baca Juga: Resep Custard Pudding yang Lembut, Manisnya Gak Bikin Enek

4. Campurkan adonan ke dalam roti

Resep Bread Pudding Klasik, Lembutnya Menggoda Lidahilustrasi adonan bread pudding (pexels.com/Mac Mullins)

Tahap selanjutnya, masukkan campuran adonan telur ke dalam loyang secara merata. Seluruh roti harus terlapisi menggunakan adonan ini supaya rasa bread pudding semakin memikat.

Supaya rasa dan teksturnya semakin lezat, diamkan proses perendaman ini selama kurang lebih 15 menit. Sambil menunggu, segera panaskan oven dengan suhu 177 derajat celcius sebelum memasukkan loyang.

5. Panggang roti dan sajikan bersama saus 

Resep Bread Pudding Klasik, Lembutnya Menggoda Lidahilustrasi bread pudding vanilla sauce (pexels.com/AMANDA LIM)

Setelah itu, panggang adonan bread pudding selama 45 hingga 50 menit. Jika bagian atasnya sudah tampak set, maka kamu bisa segera mengeluarkan bread pudding dari panggangan.

Sebelum disantap, sebaiknya dinginkan bread pudding di suhu ruang. Dengan begitu, kamu sudah bisa menikmati bread pudding bersama saus manis favorit sebagai teman sarapan atau pengganjal lapar yang menggugah selera.

Menikmati bread pudding bisa dilakukan kapan saja karena proses pembuatannya yang simpel. Cukup ikuti resep bread pudding di atas dengan seksama, maka kamu bisa mendapatkan inspirasi sajian sedap yang praktis.

Baca Juga: Resep Puding Kacang Hijau yang Legit dan Sehat, Gampang Bikinnya!

Intan Pratiwi Buchr Photo Verified Writer Intan Pratiwi Buchr

Sempat ingin jadi astronaut, tapi sekarang jadi pegawai di bumi~ let's connect with me at hallonanas@gmail.com

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

yummy-banner

Topik:

  • Debby Utomo

Berita Terkini Lainnya