Resep Crepes Teflon Krispi yang Praktis, Cuma Pakai Takaran Sendok!

Tekstur krispinya bikin gak berhenti makan

Kamu buat camilan apa untuk santai sore nanti? Jika belum terpikirkan, kamu bisa membuat salah satu jajanan atau camilan yang cara buatnya sangat mudah. Crepes mungkin bisa kamu buat sore ini.

Crepes terbuat dari tepung beras yang dipanggang di atas teflon hingga matang. Biasanya, crepes diberi tambahan isi yang lezat, seperti meses, keju, cokelat, kacang, atau susu kental manis. Teksturnya garing dengan rasa yang yummy disukai oleh anak-anak.

Nah, jika kamu penasaran cara membuatnya. Yuk, ikuti resep crepes berikut ini. Dijamin nagih banget!

1. Bahan untuk membuat crepes

Resep Crepes Teflon Krispi yang Praktis, Cuma Pakai Takaran Sendok!Ilustrasi tepung dan telur (pixabay.com/@Oldmermaid)

Bahan utama:

  1. 2 sdm tepung terigu protein sedang
  2. 4 sdm tepung maizena
  3. 10 sdm tepung beras
  4. 6 sdm gula pasir
  5. 3/4 sdt garam
  6. 1/2 sdt baking powder
  7. 1 butir telur
  8. 200 ml air

Bahan isian:

  1. susu kental manis secukupnya
  2. meses secukupnya
  3. keju parut secukupnya

2. Campur semua tepung dan ayak terlebih dahulu

Resep Crepes Teflon Krispi yang Praktis, Cuma Pakai Takaran Sendok!Ilustrasi mengayak tepung (unsplash.com/Sonia Nadales)

Langkah ini sebenarnya tidak terlalu penting dalam pembuatan crepes. Namun, jika kamu ingin menghasilkan crepes yang lembut, maka ayaklah tepung yang sudah disiapkan.

Ambil wadah yang agak besar dan juga ayakan. Masukkan tepung maizena, tepung terigu, dan tepung beras, lalu ayak secara bersamaan. Kemudian, masukkan gula, garam, dan baking powder.

Setelah itu, aduk semua bahan hingga tercampur rata. Kamu bisa menggunakan sendok saat mengaduk dan pastikan semua bahan sudah tercampur sebelum memasukkan air dan telur ke dalamnya

3. Masukkan air dan telur, lalu aduk adonan

Resep Crepes Teflon Krispi yang Praktis, Cuma Pakai Takaran Sendok!Ilustrasi membuat adonan (pixabay.com/@congerdesign)

Aduk tepung, baking powder, gula, dan garam sampai tercampur. Kemudian, saatnya kamu membuat adonan dengan cara memasukkan air dan juga telur ke dalam tepung.

Masukkan telur ke dalam wadah berisi tepung. Tuang air sedikit demi sedikit. Gunakan whisk untuk mengaduk semua bahan hingga menjadi adonan crepes.

Atur tingkat kekentalan dari adonan crepes. Usahakan jangan terlalu kental ataupun encer. Kemudian, diamkan adonan sebentar dan persiapkan untuk langkah selanjutnya.

Baca Juga: Resep Lemon Crepes Cake, Camilan Manis yang Nikmatnya Berlapis

4. Panggang crepes menggunakan teflon

Resep Crepes Teflon Krispi yang Praktis, Cuma Pakai Takaran Sendok!Ilustrasi memanggang crepes (instagram.com/_yudistira)

Siapkan kompor dan teflon untuk memanggang crepes. Pakai teflon antilengket agar makin mudah. Olesi teflon dengan margarin dan letakkan di atas kompor.

Gunakan api kecil saat memanggang dan tunggu hingga teflon panas. Jika sudah, tuang adonan menggunakan sendok sayur ke dalam teflon. Goyang-goyang teflon sampai semua adonan merata.

5. Taburi meses atau keju di adonan crepes

Resep Crepes Teflon Krispi yang Praktis, Cuma Pakai Takaran Sendok!Crepes (isntagram.com/_yudistira)

Tutup teflon jika adonan di dalamnya sudah rata. Sebelum matang, taburi crepes dengan bahan isi. Kamu bisa menaburi meses, keju, cokelat atau yang lainnya. Kamu juga bisa menggabungnya, lho.

Jika sudah kamu beri isi, tutup kembali teflon tersebut. Tunggu hingga adonan berwarna kecokelatan atau sudah matang. Pastikan crepes tidak lengket dengan adonan, ya.

Gunakan spatula, lalu lipat adonan menjadi dua dan lipat lagi hingga menjadi sepertiga. Tekan crepes, bolak-balik sebentar, lalu angkat. Sajikan crepes dalam keadaan hangat dengan segelas susu untuk anak serta secangkir kopi atau teh untuk pasangan.

Sekilas pembuatan crepes sama dengan kue terang bulan atau martabak manis. Namun, crepes lebih tipis dan garing.

Soal rasa, crepes gak mau kalah. Selain rasanya yang enak dan lezat, tekstur krispi dari crepes ini juga banyak yang suka. Camilan ini memang sangat cocok untuk menemani hari soremu, lho.

Gunakan aplikasi Yummy untuk melihat kreasi camilan mudah lainnya.

Baca Juga: 5 Olahan Crepes yang Disajikan dengan Buah, Makin Terasa Lezatnya!

Kiswanto Sugeng Photo Verified Writer Kiswanto Sugeng

Penyuka kopi, gunung, game apalagi kamu...!

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

yummy-banner

Topik:

  • Naufal Al Rahman
  • Retno Rahayu

Berita Terkini Lainnya