Resep Pancake Pisang yang Enak dan Praktis, Bisa Buat Menu Sarapan

Bisa jadi ide bisnis juga, lho

Di hari libur ini, anak-anak pasti akan lebih banyak menghabiskan waktunya di rumah. Meskipun sesekali pergi berlibur ke luar, jangan sampai membuat anak bosan. 

Tapi, tak perlu khawatir. Cobalah kamu ajak mereka mkemasak hidangan yang mudah, salah satunya pancake pisang. Yuk, coba resep pancake pisang di bawah ini.

1. Siapkan bahan yang diperlukan

Resep Pancake Pisang yang Enak dan Praktis, Bisa Buat Menu Sarapanilustrasi pisang (pexels.com/Vanessa Loring)

Bahan-bahan:

  • 2 buah pisang
  • 150 gram tepung terigu
  • 1 sendok makan gula pasir
  • 1/2 sendok teh baking powder
  • 1 butir telur
  • 1/4 sendok teh vanili bubuk
  • 1/4 sendok teh garam
  • 110 ml susu cair
  • 2 sendok makan minyak goreng

2. Hancurkan pisang terlebih dahulu

Resep Pancake Pisang yang Enak dan Praktis, Bisa Buat Menu Sarapanilustrasi pisang (unsplash.com/Eiliv-Sonas Aceron)

Kupas kulit pisang dan haluskan menggunakan garpu. Lakukanlah hingga tekstur pisang menjadi lembut dengan hasi akhirnya sedikit kasar.

Jika tidak menggunakan garpu, bisa juga dengan bleder atau chopper. Asalkan hasil akhirnya sama dan tidak terlalu lembut. Tinggal siap dicampur dengan bahan lainnya, nih!

Baca Juga: Resep Membuat Pancake Durian Medan, Nikmat dan Cocok untuk Usaha!

3. Buat adonan pancake, yuk!

Resep Pancake Pisang yang Enak dan Praktis, Bisa Buat Menu Sarapanilustrasi membuat adonan ( pexel.com/Pavel Danilyuk)

Sementara itu, campurkan telur dan gula pasir. Aduk-aduk hingga gula larut dan menghasilkan campuran bahan yang berbuih. 

Lalu, tambahkan tepung terigu, baking powder, vanili bubuk, dan garam menggunakan alat saring. Hal ini dilakukan agar adonan tidak menggumpal. Aduk-aduk hingga semua bahan tercampur rata.

Sambil diaduk-aduk, tambahkan juga susu cair dan minyak goreng. Lakukanlah hingga bahan tercampur rata dan berubah menjadi adonan kental.

4. Saatnya memasak pancake, nih!

Resep Pancake Pisang yang Enak dan Praktis, Bisa Buat Menu Sarapanilustrasi memasak pancake (pexels.com/cottonbro)

Panaskan teflon dengan api kecil. Lalu, masukkan adonan dengan takaran sendok sayur kecil atau sesuai selera. Cetaklah menjadi bulatan pipih.

Biarkan sebentar hingga teksturnya padat. Jika sudah padat, langsung balikkan posisinya agar matangnya merata. Diamkan sebentar lagi, lalu langsung angkat dan pindahkan ke piring saji.

5. Akhirnya, pancake pisang siap disajikan

Resep Pancake Pisang yang Enak dan Praktis, Bisa Buat Menu Sarapanpancake pisang (instagram.com/ganoenk)

Lakukanlah hal yang sama hingga adonan habis. Lalu, tatalah sedemikian rupa agar lebih cantik. Akhirnya, pancake pisang pun siap disajikan.

Supaya lebih nikmat, sajikan pancake dengan tambahan sirup gula atau boleh dengan madu. Makanan ini juga ramah anak, sehingga mereka pun bisa turut menikmatinya sebagai menu sarapan atau camilan.

Nah, sekarang sudah jelas resep pancake pisang itu mudah banget. Sekarang tinggal bergegas ke dapur untuk praktik, nih!

Baca Juga: 5 Ragam Pancake Mie, Sedap Disantap dengan Saus Sambal

Lena Latipah Photo Verified Writer Lena Latipah

Abi mah jalmi biasa//Follow me on instagram : lena_latipah17

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

yummy-banner

Topik:

  • Ines Sela Melia

Berita Terkini Lainnya