Resep Tumis Labu Siam Teri yang Gampang Banget dan Enggak Pakai Lama!

Kamu pun pasti bisa membuatnya di rumah!

Labu siam merupakan jenis sayuran yang menjadi favorit bagi masyarakat Indonesia. Sayuran yang punya ukuran mini hingga sedang ini bercita rasa manis dan lembut saat dikukus. Bukan cuma enak saat dijadikan sup, tapi labu siam juga enak dimasak menjadi sayur tumis. 

Nah
, kali ini kita akan membuat resep tumis labu siam teri yang bisa kamu buat dengan mudah di rumah, karena proses membuatnya yang mudah dan bahannya pun tidak sulit untuk didapatkan. Rasa lezat yang dihasilkan akan memanjakan lidah anda dan rasa gurih yang dihasilkan dari teri akan membuat anda ketagihan untuk terus mencicipinya. 

Seperti apa resep dan bagaimana cara memasaknya? Langsung saja cek di bawah ini.

1. Bahan-bahan yang diperlukan

Resep Tumis Labu Siam Teri yang Gampang Banget dan Enggak Pakai Lama!Pexel.com/ Ella Olsson
  • Labu siam 2 buah
  • Teri 75 gram, cuci bersih
  • Petai 1 papan
  • Cabai merah 2 buah, iris serong
  • Cabai rawit merah 3 buah, iris tipis
  • Merica bubuk 1/2 sdt
  • Garam 1/2 sdt
  • Kecap manis 1 sdm
  • Bawang merah 3 butir, iris tipis
  • Bawang putih 2 siung, iris tipis
  • Minyak goreng 100 ml
  • Daun salam 1 lembar
  • Lengkuas 2 cm, memarkan

2. Goreng teri dan potong-potong sayur labu

Resep Tumis Labu Siam Teri yang Gampang Banget dan Enggak Pakai Lama!harvesttotable.com

Panaskan minyak goreng di atas wajan, lalu goreng teri yang sebelumnya sudah dicuci bersih. Goreng hingga matang dan kering. Kemudian angkat dan tiriskan. Sisihkan.

Kemudian ambil labu siam, kupas kulitnya lalu cuci labu, setelah itu potong-potong memanjang seperti batang korek api. Kemudian rendam labu dengan larutan air dan garam selama kurang lebih 5 sampai 10 menit. Hal ini bertujuan untuk membersihkan getah yang ada pada labu. Sisihkan.

Baca Juga: 6 Olahan Labu Siam Asal Meksiko Ini Bisa Jadi Referensi Kulinermu

3. Tumis bawang dan cabai

Resep Tumis Labu Siam Teri yang Gampang Banget dan Enggak Pakai Lama!croockandspoon.com

Panaskan sebanyak 2 sdm minyak goreng di atas wajan, setelah minyak panas, langsung masukkan bawang merah dan bawang putih. Tumis terus hingga bawang harum.

Setelah bawang harum, langsung masukkan irisan cabai merah dan cabai rawit merah. Tumis hingga layu dan harum.

4. Masukkan labu siam dan teri

Resep Tumis Labu Siam Teri yang Gampang Banget dan Enggak Pakai Lama!familyfreshmeals.com

Masukkan labu siam, petai, daun salam, lengkuas, kecap manis, merica bubuk, dan garam secukupnya. Masak sebentar hingga sayur labu agak lunak.

Kemudian masukkan teri yang sudah digoreng tadi dan aduk-aduk terus hingga rata dan bumbu meresap ke dalam sayur labu dan terinya.

5. Koreksi rasanya kemudian sajikan

Resep Tumis Labu Siam Teri yang Gampang Banget dan Enggak Pakai Lama!findingzest.com

Cek rasanya dahulu, kalau dirasa sudah pas, bisa langsung diangkat dan  pindahkan ke dalam piring saji. Dan tumis labu siam teri pun siap untuk disajikan.

Bagaimana, mudah bukan resep tumis labu siam teri di atas? Resep di atas bisa banget untuk kamu coba di rumah, apalagi cocok banget kalau dimakan pakai nasi hangat. Dijamin, makan pun akan jadi makin berselera.

Baca Juga: 5 Kandungan dari Labu Siam yang Ampuh untuk turunkan Kolesterol

Max Thobias Photo Verified Writer Max Thobias

Cooking, writing and exercising... Do your part and all you can, and let God do his part and finish it

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

yummy-banner

Topik:

  • Merry Wulan

Berita Terkini Lainnya