Resep Pepes Tahu Udang yang Lembut dan Pastinya Nikmat, Wajib Coba!

Bisa jadi referensi menu baru di rumah #LokalIDN

Resep pepes tahu udang ini bisa jadi salah satu referensi menu untuk disantap bersama keluarga di rumah. Rasanya yang nikmat dan gurih serta memiliki tekstur yang lembut dijamin akan sangat disukai oleh seluruh anggota keluarga di rumah.

Kalau kalian penasaran dan ingin tahu bagaimana cara membuat pepes tahu udang ini di rumah, kalian bisa simak langkah-langkahnya di bawah ini.

1. Bahan-bahan yang diperlukan

Resep Pepes Tahu Udang yang Lembut dan Pastinya Nikmat, Wajib Coba!treehugger.com

Bahan-bahan:

  • 400 gram udang
  • 8 buah tahu putih
  • 1 butir telur ayam
  • 2 buah tomat merah, iris-iris
  • 4 buah cabai keriting
  • Garam secukupnya
  • Gula pasir secukupnya
  • Daun pisang secukupnya untuk membungkus adonan
  • Tusuk gigi atau lidi secukupnya

Bumbu halus:

  • 4 butir bawang putih
  • 6 butir bawang merah
  • 1 batang serai
  • 3 buah kemiri
  • 3 buah cabai rawit merah
  • 2 cm kunyit

2. Potong-potong tahu dan bersihkan udang

Resep Pepes Tahu Udang yang Lembut dan Pastinya Nikmat, Wajib Coba!seriouseats.com

Pertama-tama ambil udang lalu kupas kulitnya. Kemudian belah bagian punggung udang dan keluarkan semacam benang hitam yang ada di dalamnya. Cuci udang dengan menggunakan air hingga benar-benar bersih.

Kalau sudah, sisihkan udang sebentar lalu ambil tahu putih dan potong-potong menjadi berbentuk dadu. Hal ini bertujuan agar saat dihaluskan nanti akan lebih mudah. Lalu sisihkan tahu putih sebentar.

Baca Juga: Resep Pepes Ikan yang Pedasnya Bikin Nafsu Makan Meningkat

3. Haluskan bumbu-bumbu

Resep Pepes Tahu Udang yang Lembut dan Pastinya Nikmat, Wajib Coba!thespruceeats.com

Masukkan bawang merah, bawang putih, irisan serai, kemiri, cabai rawit merah, dan kunyit ke dalam blender. Kemudian proses di dalam blender hingga bumbu menjadi halus dan lembut.

Kalau sudah, selanjutnya haluskan tahu yang sudah dipotong-potong tadi dengan menggunakan sendok. Setelah itu masukkan udang yang sudah dicuci bersih tadi bersama dengan bumbu halus. Aduk-aduk hingga semua bahan tercampur rata.

4. Campur tahu dan bahan-bahan lainnya

Resep Pepes Tahu Udang yang Lembut dan Pastinya Nikmat, Wajib Coba!dapurngebut.com

Kemudian tambahkan irisan tomat, irisan cabai keriting, 1 butir telur ayam, garam, dan gula pasir secukupnya ke dalam adonan tahu. Lalu aduk-aduk lagi hingga semua bahan dapat tercampur dengan rata.

Selanjutnya bentangkan lembaran daun pisang yang sudah dipotong-potong sesuai selera, lalu ambil adonan secukupnya dan taruh di atas daun pisang. Gulung dan lipat daun pisang lalu semat ujungnya dengan menggunakan tusuk gigi atau lidi.

Lakukan sampai semua bahan dan adonannya habis, lalu masukkan adonan ke dalam kukusan yang sudah mendidih. Taruh dan tata dengan baik lalu kukus adonan selama kurang lebih 1 jam atau hingga adonannya matang.

5. Angkat dan sajikan

Resep Pepes Tahu Udang yang Lembut dan Pastinya Nikmat, Wajib Coba!instagram.com/desiestapp

Kemudian angkat dan keluarkan pepes dari dalam kukusan. Lalu taruh di atas piring dan pepes tahu udang pun siap untuk disajikan.

Kalian bisa mencoba resep pepes tahu udang di atas untuk dijadikan menu santap bersama keluarga di rumah. Rasanya yang gurih dan lembut pasti akan disukai oleh seluruh anggota keluarga. Selamat mencoba.

Baca Juga: 5 Resep Pepes Ikan yang Mudah dan Lezat, Wajib Dicoba untuk Teman Lauk

Max Thobias Photo Verified Writer Max Thobias

Cooking, writing and exercising... Do your part and all you can, and let God do his part and finish it

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

yummy-banner

Topik:

  • Febrianti Diah Kusumaningrum

Berita Terkini Lainnya