Resep Semur Ayam Bumbu Pedas, Sajian Pendamping Ketupat saat Lebaran

Cocok banget dimakan bersama dengan keluarga besar

Daging ayam merupakan salah satu primadona pada saat hari-hari penting, contohnya seperti saat di momen lebaran. Banyak sekali menu olahan untuk pendamping ketupat yang menggunakan daging ayam sebagai bahan utamanya pada momen lebaran.

Nah, berikut ini ada resep semur ayam bumbu pedas yang dapat kalian coba praktikkan dan kalian jadikan salah satu menu pendamping ketupat di momen lebaran nanti. Rasanya yang gurih, manis, dan pedas ini sangat cocok kalau dimakan bersama dengan nasi hangat.

Kalau kalian penasaran bagaimana cara membuat semur ayam bumbu pedas ini di rumah, kalian bisa simak resep lengkapnya di bawah ini.

1. Bahan-bahan yang diperlukan

Resep Semur Ayam Bumbu Pedas, Sajian Pendamping Ketupat saat Lebaranfreepik.com/8photo

Bahan-bahan:

  • 500 gr fillet dada ayam
  • 2 butir kentang ukuran sedang

Bumbu aroma:

  • 1/2 butir biji pala
  • 2 butir kapulaga
  • 4 buah cengkeh
  • 2 cm kayu manis
  • 2 lembar daun salam
  • 2 lembar daun jeruk
  • 1 batang sereh bagian putihnya

Bahan tambahan:

  • 1 sdm gula merah
  • 3 sdm kecap manis
  • 1 sdm air asam jawa
  • Secukupnya gula pasir
  • Secukupnya garam
  • 3 sdm minyak sayur untuk menumis
  • 100 ml air

Bumbu halus:

  • 6 butir bawang merah
  • 3 siung bawang putih
  • 3 butir kemiri
  • 1 sdt ketumbar
  • 1 sdt lada bubuk
  • 15 buah cabe merah keriting
  • 1 ruas jahe, parut
  • 1 ruang lengkuas, parut

2. Potong-potong daging ayam sesuai selera

Resep Semur Ayam Bumbu Pedas, Sajian Pendamping Ketupat saat Lebaranthenakedbutcher.com.au

Pertama-tama ambil daging ayam lalu potong-potong memanjang, atau bisa juga disesuaikan dengan selera masing-masing. Kalau sudah, selanjutnya ambil kentang lalu kupas bagian kulitnya dan potong-potong kentang menjadi beberapa bagian.

Setelah itu panaskan minyak goreng yang cukup banyak di dalam wajan. Setelah minyaknya dirasa telah panas, langsung masukkan kentang yang sudah dipotong-potong tadi lalu goreng hingga kentang setengah matang. Lalu angkat dan tiriskan minyaknya, sisihkan sebentar.

3. Giling bumbu hingga halus

Resep Semur Ayam Bumbu Pedas, Sajian Pendamping Ketupat saat Lebaranthespruceeats.com

Masukkan bawang merah, bawang putih, cabai merah keriting, kemiri, ketumbar, lada bubuk, lengkuas, dan jahe ke dalam ulekan. Lalu ulek bahan-bahan tersebut hingga halus dan lembut. Kalian juga bisa menggunakan blender atau food procceesor agar lebih cepat menghaluskan bumbu.

Kemudian panaskan 3 sdm minyak sayur di wajan, setelah dirasa minyaknya telah panas langsung masukkan bumbu yang sudah dihaluskan tadi bersama dengan daun jeruk, daun salam, cengkeh, biji pala, kapulaga, kayu manis, dan batang serai. Lalu aduk-aduk dan tumis hingga bumbu harum.

Baca Juga: Resep Semur Daging Sapi untuk Menu Buka Puasa dan Sahur, Mantul!

4. Masukkan daging ayam dan masak hingga matang

Resep Semur Ayam Bumbu Pedas, Sajian Pendamping Ketupat saat Lebaranasianfoodnetwork.com

Setelah bumbu-bumbu mulai layu dan harum, langsung tuangkan 100 ml air, gula merah, dan kecap manis. Kemudian aduk-aduk hingga semua bahan dapat tercampur dengan rata, lalu diamkan sebentar hingga agak berminyak

Setelah dirasa sudah mulai berminyak, selanjutnya masukkan daging ayam lalu aduk-aduk sebentar agar ayam tercampur rata dengan bumbu, setelah itu baru tambahkan air asam jawa, lalu masukkan kentang yang sudah digoreng hingga setengah matang tadi. 

Kemudian masukkan gula pasir dan garam secukupnya, lalu aduk-aduk dan masak hingga semua bahan matang dan bumbu meresap ke dalam daging ayam dan kentang.

5. Koreksi rasanya dan sajikan

Resep Semur Ayam Bumbu Pedas, Sajian Pendamping Ketupat saat Lebaranjocook.com

Masak hingga merata dan bumbu meresap, kalau dirasa agak kering bisa tambahkan air secukupnya. Lalu koreksi rasanya, kalau dirasa sudah pas langsung angkat dan pindahkan ke dalam mangkuk. Dan semur ayam bumbu pedas pun siap untuk disajikan.

Itulah tadi resep semur ayam bumbu pedas yang bisa kalian coba buat di rumah untuk sajian pendamping ketupat di saat lebaran nanti, dijamin semua anggota keluarga akan sangat suka. Selamat mencoba.

Baca Juga: Resep Semur Jengkol yang Bercita Rasa Pedas, Bikin Nafsu Makan Naik!

Max Thobias Photo Verified Writer Max Thobias

Cooking, writing and exercising... Do your part and all you can, and let God do his part and finish it

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

yummy-banner

Topik:

  • erwanto

Berita Terkini Lainnya