Iduladha, 10 Olahan Daging Ini Bisa Kamu Coba Buat di Rumah

Jadi gak bingung mau dibikin menu apa deh

Memasuki hari raya Iduladha, selain berkurban banyak juga orang yang menerima daging kurban. Biasanya orang-orang mengolah daging kurban tersebut dengan cara disate.

Padahal ada banyak cara untuk mengonsumsi daging lho. Baik sapi maupun kambing, daging merupakan bahan makanan yang bisa diolah menjadi berbagai macam menu masakan dan menjadi salah satu primadona kuliner, terutama ketika dijadikan steak.

Di Indonesia sendiri, banyak sekali olahan masakan yang lezat yang terbuat dari daging seperti beberapa contoh berikut ini.

1. Rendang

Iduladha, 10 Olahan Daging Ini Bisa Kamu Coba Buat di Rumahtasteasianfood.com

Rendang dibuat melalui proses masakan yang cukup lama. Jika rendang yang dimasak belum kering, biasa masyarakat Sumatra Barat menyebutnya dengan kalio. Sedangkan jika sudah kering, daging rendang menjadi lebih enak dan bisa bertahan lama sampai berbulan-bulan.

2. Rawon

Iduladha, 10 Olahan Daging Ini Bisa Kamu Coba Buat di Rumahvisitingjava.wordpress.com

Pada dasarnya, rawon merupakan sejenis soto khas yang berasal dari Jawa Timur. Tetapi, yang membedakan ada pada warna kuahnya yang hitam pekat dan kaya dengan rasa. Isian rawon pada umumnya adalah potongan daging yang diiris kecil-kecil.

Namun, ada juga daging yang dipotong besar-besar yang ditambahkan dengan gajih sehingga semakin menambah rasa gurih pada rawon. Rawon biasa dicampurkan dengan tauge mentah dan semakin enak jika disantap dengan kerupuk udang.

3. Tongseng

Iduladha, 10 Olahan Daging Ini Bisa Kamu Coba Buat di Rumahmasakapaya.com

Salah satu menu kesukaan masyarakat Indonesia adalah tongseng sapi. Kelezatan tongseng dengan kombinasi rasa manis, gurih, dan asin memang sangat memanjakan lidah. Tongseng paling enak disajikan dengan tambahan kerupuk, baik kerupuk putih biasa maupun kerupuk udang.

4. Empal

Iduladha, 10 Olahan Daging Ini Bisa Kamu Coba Buat di Rumahcookpad.com

Kalau kamu ingin membuat menu masakan daging yang mudah, salah satu caranya adalah dibuat empal. Proses memasak empal dilakukan dengan cara menggoreng potongan daging sapi.

Empal biasanya digepuk terlebih dahulu hingga daging empuk dan berbentuk gepeng. Kemudian, dibalur dengan bumbu seperti merica, bawang putih dan garam yang dibiarkan meresap sebelum digoreng.

Ada juga empal khas Jawa Barat yang diolah dengan cara direbus menggunakan santan, asam jawa, dan bumbu halus yang terdiri dari bawang putih, ketumbar dan bawang merah yang ditambahkan daun serai serta lengkuas.

5. Bakso

Iduladha, 10 Olahan Daging Ini Bisa Kamu Coba Buat di Rumahlinsfood.com

Bakso saat ini sudah banyak variasinya, mulai dari yang memiliki isian daging, telur, hingga cabe rawit. Pembuatan bakso biasanya berasal dari daging sapi yang digiling lalu dibentuk bulat seperti bola dan direbus ke dalam kaldu yang mendidih.

Olahan daging yang dijadikan bakso bisa dikatakan sebagai salah satu menu favorit masyarakat Indonesia di berbagai suasana.

Baca Juga: Agar Empuk dan Gak Bau, Begini 10 Cara Tepat Memasak Daging Kambing

6. Semur

Iduladha, 10 Olahan Daging Ini Bisa Kamu Coba Buat di Rumahtaste.com.au

Semur adalah olahan daging dengan kuah manis dan kental. Daging dimasak dengan cara menambahkan kecap yang banyak serta campuran bumbu semur khas yang meresap ke seluruh bagian daging. Biasanya, semur daging sapi disajikan dengan kentang dan nasi putih.

7. Sate

Iduladha, 10 Olahan Daging Ini Bisa Kamu Coba Buat di Rumahsoloevent.id/

Mungkin kamu sudah sering mengolah daging menjadi sate di momen Iduladha dan tidak ada salahnya juga untuk tetap kamu coba buat. Cukup potong daging kecil-kecil seukuran dadu, lalu lumuri dengan bumbu kecap dan bakar diatas arang yang menyala.

Sate umumnya disajikan dengan sambal kecap atau kacang beserta potongan bawang merah atau timun dan cabai. Kombinasi antara kenyalnya daging dengan sambal menciptakan kelezatan rasa yang luar biasa.

8. Dendeng

Iduladha, 10 Olahan Daging Ini Bisa Kamu Coba Buat di Rumahramesia.com

Dendeng adalah daging sapi yang diiris tipis-tipis dan dilumuri gula sebagai pengawet, kemudian dijemur di bawah sinar matahari. Ketika sudah cukup kering, dendeng bisa disimpan selama berbulan-bulan atau langsung digoreng jika kamu ingin menyantapnya.

9. Abon

Iduladha, 10 Olahan Daging Ini Bisa Kamu Coba Buat di Rumahwikipedia.org

Abon merupakan olahan daging sapi yang dikeringkan dan dibuat sedemikian rupa sehingga menjadi serat-serat kasar tetapi lembut di lidah. Abon juga bisa menjadi lebih awet selama berbulan-bulan jika disimpan dalam wadah yang kering dan tertutup. Cita rasa abon sangat khas dengan rasa manis dan gurih yang lezat.

10. Sup daging

Iduladha, 10 Olahan Daging Ini Bisa Kamu Coba Buat di Rumahgarlicandzest.com

Berbicara mengenai olahan daging sapi, tentunya tidak tidak lengkap tanpa sup daging. Selain bergizi, sup daging juga kaya akan cita rasa dengan kuah sedap dan gurih yang dibuat dengan campuran kaldu sapi serta biasanya dipercantik dengan irisan daun bawang dan seledri.

Potongan sayuran seperti wortel, kentang, dan kol juga biasa ditambahkan dalam sup sebagai pelengkap nutrisi.

Itulah beberapa menu masakan yang terbuat dari daging dan bisa kamu coba buat di rumah. Semoga bermanfaat!

Baca Juga: 5 Rekomendasi Hidangan Berkuah untuk Olahan Daging Sapi, Enak Semua!

Melia Rosalina Photo Verified Writer Melia Rosalina

Menulis untuk belajar.

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

yummy-banner

Topik:

  • Febrianti Diah Kusumaningrum

Berita Terkini Lainnya