5 Resep Tumis Simpel untuk Sahur, Hemat Bahan dan Waktu

Wajib di-recook di rumah, nih

Bangun dini hari untuk menyiapkan sahur menjadi hal yang cukup berat untuk dilakukan. Tak jarang banyak orang melewatkan momen ini. Padahal, kita perlu mengonsumsi makanan saat sahur guna memenuhi kebutuhan energi dan nutrisi. Dengan demikian, tubuh tetap sehat dan puasa menjadi lancar.

Nah, beberapa resep makanan berikut ini bisa kamu coba ketika sahur. Proses pembuatannya dijamin simple dan gak memakan waktu yang lama. Simak resepnya berikut ini, yuk!

1. Tumis tahu kecap

5 Resep Tumis Simpel untuk Sahur, Hemat Bahan dan Waktuilustrasi tumis tahu kecap (instagram.com/yscooking)

Bahan-bahan yang diperlukan:

  • 1 kotak tahu putih berukuran sedang, potong persegi
  • 1 siung bawang putih
  • 1 batang daun bawang
  • 3 buah cabai rawit
  • 1,5 sdm saus tiram
  • 1 sdm kecap asin
  • 1 sdm minyak wijen
  • Air, secukupnya
  • Garam, secukupnya
  • Lada putih, secukupnya

Cara membuat:

  1. Iris tipis bawang putih, cabai rawit, dan daun bawang. Simpan ketiganya ke dalam sebuah mangkuk. Tuang saus tiram, kecap asin, dan minyak wijen ke dalamnya. Tambahkan air, garam, dan lada putih. Aduk hingga merata.
  2. Panaskan sedikit minyak. Goreng tahu hingga kedua sisinya berwarna kecokelatan. Disarankan menggunakan wajan anti lengket.
  3. Saat tahu matang sempurna, tuang saus dan masak hingga bumbunya meresap. Tumis tahu kecap pun siap disajikan.

2. Sosis asam manis

5 Resep Tumis Simpel untuk Sahur, Hemat Bahan dan Waktuilustrasi sosis asam manis (instagram.com/dapur_nuansa)

Bahan-bahan yang diperlukan:

  • 5 buah sosis, potong melintang
  • 1/2 buah bawang bombay, iris tipis
  • 1 batang daun bawang, iris tipis
  • 1 siung bawang putih, iris tipis
  • 1 sdm saus sambal
  • 1 sdm saus tomat
  • 1 sdm kecap manis
  • Garam, secukupnya
  • Penyedap rasa, secukupnya
  • Lada, secukupnya
  • Mentega atau margarin, secukupnya

Cara membuat:

  1. Campurkan saus sambal, saus tomat, dan kecap manis. Aduk hingga merata.
  2. Tumis bawang bombay dan bawang putih hingga harum. Masukkan potongan sosis dan masak sampai matang.
  3. Tambahkan campuran saus ke dalamnya dan masak bersama sosis hingga benar-benar meresap. Taburkan garam, penyedap rasa, dan lada secukupnya. Koreksi rasa hingga sesuai selera. Tambahkan sedikit air dan tunggu hingga mendidih. Sosis asam manis pun siap disajikan.

Baca Juga: Resep Tumis Kentang Kornet, Lauk Simpel dan Bikin Kenyang

3. Orak-arik telur tauge

5 Resep Tumis Simpel untuk Sahur, Hemat Bahan dan Waktuilustrasi orak-arik telur tauge (instagram.com/eatbetter2019)

Bahan-bahan yang diperlukan:

  • 3 siung bawang merah, iris tipis
  • 2 siung bawang putih, iris tipis
  • 200 gram taoge
  • 1 butir telur
  • 1 sdm saus tiram
  • Garam, secukupnya
  • Penyedap rasa, secukupnya
  • Minyak untuk menumis

Cara membuat:

  1. Panaskan sedikit minyak dan orak-arik telur sampai matang. Sisihkan telur, tumis bawang merah dan bawang putih.
  2. Setelah harum, masukkan taoge dan tambahkan saus tiram, garam serta penyedap rasa. Koreksi rasa hingga sesuai selera. 
  3. Masak dan aduk semua bahan hingga bumbunya tercampur rata. Orak-arik telur taoge pun siap disajikan bersama nasi hangat.

4. Sapo tahu

5 Resep Tumis Simpel untuk Sahur, Hemat Bahan dan Waktuilustrasi sapo tahu (instagram.com/yscooking)

Bahan-bahan yang diperlukan:

  • 2 buah tofu telur, potong melintang
  • 20 gram jamur kancing
  • 5 ekor udang kupas
  • 1 buah wortel, iris serong
  • 3 lembar sawi putih, iris
  • 2 siung bawang putih
  • 1 batang daun bawang, iris tipis
  • 1 sdm minyak wijen
  • 1 sdm tepung maizena
  • 1 sdm saus tiram
  • 2 sdm kecap asin
  • 1 sdm kecap ikan
  • Garam, secukupnya
  • Merica, secukupnya

Cara membuat:

  1. Tumis bawang putih hingga harum. Masukkan wortel dan jamur, aduk rata. Setelah wortel setengah matang, tambahkan sawi putih.
  2. Tambahkan minyak wijen, saus tiram, kecap asin, kecap ikan, garam, dan merica. Tuang air secukupnya. Koreksi rasa setelah mendidih.
  3. Larutkan maizena dengan air dan tambahkan ke dalam sayuran. Masukkan tahu, daun bawang, dan udang. Masak sebentar hingga matang. Sapo tahu siap disajikan.

5. Beef enoki donburi

5 Resep Tumis Simpel untuk Sahur, Hemat Bahan dan Waktuilustrasi beef enoki donburi (instagram.com/sokyo.id)

Bahan-bahan yang diperlukan:

  • 80 gram daging shabu-shabu
  • 2 buah jamur enoki
  • 1 sdm margarin atau mentega
  • 1 sdm saus tiram
  • 4 sdm kecap asin
  • 1 sdm kecap manis
  • 1 ruas jahe, parut
  • 1 sdm minyak wijen
  • Air, secukupnya

Cara membuat:

  1. Campurkan saus tiram, kecap, asin, kecap manis, jahe parut, dan minyak wijen. Aduk hingga tercampur rata.
  2. Letakkan beberapa lembar daging sapi di atas talenan dan taruh jamur enoki di atasnya. Gulung hingga jamur enoki benar-benar tertutup sempurna.
  3. Lelehkan margarin atau mentega. Tumis beef enoki gulung hingga setengah matang. Tuang bumbu dan masak hingga bumbunya meresap sempurna. Beef enoki roll pun siap disajikan.

Walau berpuasa, kita tetap perlu mengonsumsi makanan yang lezat dan bergizi. Karenanya, momen sahur harus dimanfaatkan dan gak boleh dilewatkan. Nah, menu resep simple di atas bisa kamu jadikan referensi untuk menu sahur. Jangan lupa dicoba, ya!

Baca Juga: Resep Tumis Sosis Bakso Mentega, Menu Sahur yang Sederhana

Nadhifa Aulia Arnesya Photo Verified Writer Nadhifa Aulia Arnesya

There's art in (art)icle. Hence, writing an article equals to creating an art.

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

yummy-banner

Topik:

  • Diana Hasna

Berita Terkini Lainnya