Resep Membuat Donat Kentang Nutella yang Kekinian dan Empuk 

Sekali gigitan, langsung meleleh cokelatnya

Donat bisa jadi camilan yang tepat saat bersantai. Rasa manis dengan teksturnya empuk benar-benar memanjakan lidah.

Selain donat topping meses, donat isi selai punya peminat paling banyak. Apalagi kalau isinya Nutella. Kamu bisa membuatnya sendiri di rumah dengan resep berikut.

1. Bahan-bahan yang dibutuhkan

Resep Membuat Donat Kentang Nutella yang Kekinian dan Empuk greatist.com
  • 250 gram tepung terigu
  • 150 gram kentang kukus
  • 2 sdm mentega
  • 2 butir kuning telur
  • 5 gram fermipan
  • 50 gram susu putih bubuk
  • 50 ml air
  • 3 sdm gula pasir
  • Minyak goreng secukupnya
  • Nutella secukupnya

2. Campurkan kentang kukus dengan telur

Resep Membuat Donat Kentang Nutella yang Kekinian dan Empuk yinandyolk.com

Siapkan dua wadah terlebih dahulu. Di wadah pertama, campurkan kentang kukus dengan telur, mentega, dan air. Aduk semua bahan hingga larut dan tercampur merata. Gunakan whisk supaya hasilnya lebih sempurna. Sisihkan.

Pada wadah lainnya, campurkan bahan-bahan kering, mulai dari tepung terigu, susu bubuk, fermipan, dan gula pasir. Aduk semua bahan sampai tercampur rata. Sisihkan sejenak.

Baca Juga: 10 Kreasi Rasa Donat Paling Aneh yang Bikin Geleng-geleng Kepala

3. Gabungkan kedua bahan, lalu diamkan hingga mengembang

Resep Membuat Donat Kentang Nutella yang Kekinian dan Empuk pinterest/Tina Hedgcock

Setelah masing-masing adonan sudah tercampur dan didiamkan, saatnya mencampur keduanya menjadi satu. Masukkan adonan tepung ke dalam adonan kentang. Uleni secara perlahan hingga semua tepung tercampur.

Kalau sudah, diamkan adonan selama 30 menit, supaya teksturnya mengambang. Tutupi adonan dengan kain. Setelah waktunya habis, bukalah kain dan kempiskan adonan. Bagi-bagi adonan menjadi beberapa bagian kecil.

4. Goreng bola-bola donat hingga matang

Resep Membuat Donat Kentang Nutella yang Kekinian dan Empuk justataste.com

Bentuk adonan kecil-kecil tersebut menjadi bola-bola layaknya donat. Panaskan wajan berisi minyak, lalu goreng bola-bola tersebut hingga berwarna kuning keemasan atau sampai matang. Saat sudah matang, angkat dan tiriskan.

Sambil menunggu dingin, masukkan selai Nutella ke dalam plastik segitiga. Lalu, lubangi bagian tengah bola-bola donat dan isi dengan selai Nutella hingga penuh.

Lakukan hingga semua donat terisi habis. Sajikan donat kentang Nutella dengan ayakan gula halus.

Yuk, langsung bikin donat kentang Nutella, mumpung lagi pada libur!

Baca Juga: Resep dan Cara Membuat Donat Isi Tiramisu ala J.CO yang Creamy Abis

yummy-banner

Topik:

  • Naufal Al Rahman
  • Dewi Suci Rahayu

Berita Terkini Lainnya