Resep Masak Cah Kailan Jamur yang Sedap, Caranya Praktis Lho!

Setiap suapannya bakal terasa nikmat banget

Salah satu cara memasak paling mudah adalah menumis. Hampir semua jenis sayuran bisa jadi hidangan tumis yang nikmat, seperti kailan dan jamur misalnya. Perpaduan kedua bahan itu pas banget, bikin setiap suapan terasa nikmat.

Kalau kamu punya kailan dan jamur di kulkas, cobalah membuat cah kailan jamur. Caranya mudah, bahannya pun murah. Simak resep selengkapnya berikut ini, ya!

1. Bahan-bahan yang dibutuhkan

Resep Masak Cah Kailan Jamur yang Sedap, Caranya Praktis Lho!famorganic.com

Bahan utama:

  • 200 gram baby kailan
  • 150 gram jamur merang
  • 100 gram ayam filet
  • 100 ml air
  • minyak goreng secukupnya

Bahan bumbu:

  • 1/2 buah bawang bombay
  • 2 cm jahe
  • 1 sdm saus tiram
  • 1 sdt kecap ikan
  • 3 siung bawang putih
  • garam secukupnya
  • gula pasir secukupnya
  • lada bubuk secukupnya

2. Potong kailan dan jamur, lalu cuci bersih

Resep Masak Cah Kailan Jamur yang Sedap, Caranya Praktis Lho!stocksy.com

Tuang minyak secukupnya ke dalam wajan, lalu panaskan sebentar. Apabila sudah mendidih, tumis potongan bawang bombay, bawang putih, dan jahe. Aduk sesekali hingga tercium bau harum.

Setelah itu, masukkan potongan ayam ke dalam tumisan. Masak ayam hingga matang sempurna sambil sesekali diaduk. Tunggu sampai ayam berubah warna jadi kecokelatan.

Baca Juga: Perbedaan Tumis, Cah, dan Plecing Kangkung yang Sering Dianggap Sama

3. Tumis daging ayam hingga matang

Resep Masak Cah Kailan Jamur yang Sedap, Caranya Praktis Lho!thespruceeats.com

Tuang minyak secukupnya ke dalam wajan, lalu panaskan sebentar. Apabila sudah mendidih, tumis potongan bawang bombay, bawang putih, dan jahe. Aduk sesekali hingga tercium bau harum.

Setelah itu, masukkan potongan ayam ke dalam tumisan. Masak ayam hingga matang sempurna sambil sesekali diaduk. Tunggu sampai ayam berubah warna jadi kecokelatan.

4. Masukkan kailan dan jamur ke dalam tumisan

Resep Masak Cah Kailan Jamur yang Sedap, Caranya Praktis Lho!glowkitchen.com

Tambahkan potongan jamur merang ke dalam tumisan. Aduk-aduk sampai jamur matang dan berubah warna. Masukkan baby kailan dan langsung tumis hingga tercampur merata.

Selanjutnya, bumbui masakan dengan kecap ikan, saus tiram, lada bubuk, garam, dan gula. Aduk kembali hingga rata. Apabila kailan dan jamur sudah matang dan layu, segera angkat dan sajikan dengan taburan bawang goreng.

Itulah resep mudah membuat cah kailan jamur yang bisa jadi referensi menu masakan harianmu. Dari aromanya saja sudah membuatmu tergiur. Selamat memasak!

Download aplikasi memasak Yummy App untuk mendapatkan beragam referensi bahan makanan dan masakan sesuai dengan selera kamu, lengkap dengan cara memasaknya hanya di Google Play Store dan App Store.

Baca Juga: Resep dan Cara Membuat Cah Kangkung Ayam Rumahan yang Sederhana

yummy-banner

Topik:

  • Naufal Al Rahman
  • Dewi Suci Rahayu
  • Antonius Putu Satria

Berita Terkini Lainnya