Resep Membuat Egg Sando ala Aulion yang Cocok untuk Menu Sarapan

#MasakdiRumahAja Caranya praktis dan gak pakai lama, nih

Seringkali kita bingung menentukan mau sarapan apa. Apalagi dengan keterbatasan waktu yang kita punya. 

Tak harus melulu sarapan dengan nasi. Kamu bisa membuat sandwich yang enak, praktis pula caranya. Content creator Aulia Rizsa Wirizq alias Aulion berbagi resep sandwich ala Jepang untuk kamu. Egg sando namanya.

Yuk,simak resep egg sando khas Jepang ala Aulion di bawah ini!

1. Bahan-bahan yang dibutuhkan

Resep Membuat Egg Sando ala Aulion yang Cocok untuk Menu SarapanIlustrasi telur. IDN TImes/Dwi Agustiar
  • 4 lembar roti tawar, tanpa kulit
  • 4 telur rebus
  • 4 sdm mentega
  • 5 sdm mayones
  • smoked beef secukupnya
  • garam secukupnya
  • lada bubuk secukupnya

2. Hancurkan telur rebus hingga lembut

Resep Membuat Egg Sando ala Aulion yang Cocok untuk Menu Sarapandietdoctor.com

Letakkan telur yang sudah direbus ke dalam wadah, lalu hancurkan cukup menggunakan garpu. Tekan-tekan perlahan hingga seluruh telur menjadi lembut, tapi masih bertekstur.

Tambahkan mayones ke dalam adonan telur. Aduk-aduk kedua bahan tersebut hingga merata dan tekstur adonan menjadi creamy.

Baca Juga: Resep Sandwich Tempe ala Yummy yang Krispi dan Gurih, Bikin Nagih

3. Oleskan mentega di roti tawar

Resep Membuat Egg Sando ala Aulion yang Cocok untuk Menu Sarapanfreefoodphotos.com

Tambahkan potongan smoked beef yang sudah matang ke dalam adonan telur. Aduk-aduk sesekali hingga seluruh bahan tercampur dengan sempurna, lalu sisihkan terlebih dahulu.

Setelah itu, ambil dua lembar roti tawar, oleskan dengan mentega di atasnya. Oles hingga seluruh bagian permukaan roti tawar tertutupi dengan baik. Lakukan ke kedua roti tawar tadi.

4. Tuang adonan telur di atas roti tawar

Resep Membuat Egg Sando ala Aulion yang Cocok untuk Menu Sarapankirbiecravings.com

Jika semua komponen sudah siap, ambil satu sendok adonan telur, lalu tuang perlahan ke atas roti tawar. Ratakan adonan telur ke seluruh permukaan roti tawar. Pastikan adonan tak terlalu banyak atau sebaliknya, supaya rasanya pas.

Selanjutnya, tumpuk dengan roti tawar yang sudah dioles mentega. Tekan-tekan perlahan tanpa membuat adonannya keluar. Potong menjadi dua bagian dan egg sando ala Aulion siap dinikmati!

Itulah resep membuat sandwich khas Jepang, egg sando ala Aulion yang bisa kamu praktikkan untuk menu sarapan. Caranya gampang dan praktis banget, ya kan?

Selain Aulion, kamu juga bisa mengikuti berbagai resep-resep mudah dan menarik lainnya melalui YouTube channel IDN Times. Gak cuma ada Aulion saja, akan ada banyak public figure yang akan memberikan resep kepadamu. Di antaranya Omesh, Rio Dewanto, Wulan Guritno, Kevin Hendrawan, Chef Degan, Titan Tyra, dan masih ada banyak lagi yang lainnya. Acara berlangsung pada hari ini dan besok, Minggu, selama pukul 11.00-20.00.

Dengan masak bareng bersama mereka, kamu juga bisa berdonasi untuk penyediaan alat pelindung diri (APD) tim medis yang sedang berusaha menyembuhkan pasien virus corona. Cek di sini, ya! kitabisa.com/campaign/kitaidnlawancorona. 

https://www.youtube.com/embed/COJMUSj0BfY

Baca Juga: Resep Nasi Goreng Pete ala Giring- Cynthia, Simpel dan Enak Banget!

yummy-banner

Topik:

  • Naufal Al Rahman
  • Dewi Suci Rahayu
  • Antonius Putu Satria

Berita Terkini Lainnya