Resep Roti Kukus Pelangi yang Empuk dan Cantik, Begini Caranya!

Manisnya melekat banget di lidah

Di antara sekian banyak jajanan khas Indonesia, roti kukus masih jadi incaran banyak orang, terutama saat acara-acara tertentu. Meski sederhana, tampilannya yang merekah sempurna tampak sangat menarik.

Sayangnya, tidak semua toko kue menjual roti kukus dengan rasa dan kualitas terbaik. Bahkan, beberapa di antaranya terasa hambar dan variannya itu-itu saja.

Nah, biar lebih enak dan menarik, cobalah membuat roti kukus pelangi. Rasanya yang manis dengan tekstur lembut bakal bikin kamu langsung jatuh cinta, deh. Yuk, simak resep roti kukus pelangi berikut ini!

1. Bahan-bahan yang dibutuhkan

Resep Roti Kukus Pelangi yang Empuk dan Cantik, Begini Caranya!bakedbyanintrovert.com

Bahan-bahan:

  • 500 gram tepung terigu protein sedang
  • 500 gram gula pasir
  • 350 ml air soda
  • 6 butir telur
  • 1 sdm SP
  • 1 sdt vanili
  • pewarna makanan warna merah, kuning, hijau, biru, dan ungu secukupnya

2. Aduk beberapa bahan hingga merata

Resep Roti Kukus Pelangi yang Empuk dan Cantik, Begini Caranya!bakedfromscratch.com

Sebelum memulai membuat roti kukus, siapkan panci kukusan terlebih dahulu. Letakkan di atas kompor, lalu tuang air secukupnya. Panaskan sebentar, lalu bungkus tutupnya dengan kain.

Selanjutnya, masukkan tepung terigu, gula pasir, telur, SP, vanili, dan setengah takaran air soda ke dalam wadah. Aduk dengan bantuan mixer sampai tercampur merata.

Baca Juga: Resep Roti Kukus Ketan Hitam yang Rasa Manisnya Pas Banget

3. Bagi adonan menjadi lima bagian sama rata

Resep Roti Kukus Pelangi yang Empuk dan Cantik, Begini Caranya!craftsy.com

Selagi diaduk, masukkan sisa air soda secara perlahan ke dalam adonan sampai merata. Tunggu sebentar hingga mengembang, kental, dan warnanya putih berlubang-lubang.

Setelah itu, siapkan lima mangkuk sama besar dan tuang adonan ke masing-masing mangkuk. Berikan tiap adonan pewarna yang berbeda sebanyak 3-5 tetes, lalu aduk kembali sampai berubah warna.

4. Kukus roti kukus sampai merekah sempurna

Resep Roti Kukus Pelangi yang Empuk dan Cantik, Begini Caranya!instagram.com/dapoer_kkhe2

Tuang adonan ke dalam cetakan yang sudah dilapisi dengan cup kertas. Tuang masing-masing adonan warna sebanyak satu sendok saja secara bergantian sampai penuh.

Selanjutnya, masukkan adonan bolu ke dalam panci dan kukus selama kurang lebih 20 menit sampai mengembang. Tunggu hingga merekah sempurna, lalu segera angkat dan sajikan bolu kukus pelangi dengan secangkir teh hangat.

Itulah resep mudah membuat roti kukus pelangi dengan tampilannya yang cantik dan menarik. Rasa dijamin nikmat, teksturnya pun lembut dan melekat di lidah. Selamat berkreasi!

Baca Juga: Resep Roti Kukus Mocha yang Lembut, Manisnya Pas Banget

yummy-banner

Topik:

  • Naufal Al Rahman
  • Dewi Suci Rahayu

Berita Terkini Lainnya