Resep Semar Mendem Khas Solo, Kuliner Jadul yang Punya Tampilan Unik

Ketannya bisa dimasak menggunakan rice cooker #LokalIDN

Ngomongin kuliner di Solo memang enggak akan ada habisnya. Selain banyak macamnya, makanan tradisional yang ditawarkan punya ciri khas yang menggugah selera.

Salah satu yang menarik adalah semar mendem. Hampir sama dengan lemper, kue jadul ini terbuat dari ketan yang diisi suwiran ayam. Tapi bukan dibungkus dengan daun pisang, melainkan telur dadar yang membuatnya semakin nikmat.

Bisa sebagai camilan atau sajian acara spesial di rumah, kue semar mendem ternyata tidak terlalu sulit untuk diolah. Bagi kamu yang tertarik untuk membuatnya, ini resep selengkapnya.

1. Ini bahan yang disiapkan

Resep Semar Mendem Khas Solo, Kuliner Jadul yang Punya Tampilan Unikunsplash/Maria Ionova

Bahan utama:

  • 500 gr beras ketan, cuci, rendam selama 3 jam
  • 3 lembar daun pandan, ikat simpul
  • 65 ml santan kental
  • 1 sdm gula pasir
  • 1 sdm garam
  • Air 300 ml


Bahan isi:

  • 250 gr daging ayam
  • 65 ml santan kental
  • 2 siung bawang putih
  • 3 butir kemiri
  • 1/4 sdt lada bubuk
  • 1/4 sdt ketumbar
  • 1/4 sdt kaldu bubuk
  • Garam secukupnya
  • Gula pasir secukupnya
  • 2 lembar daun salam
  • Air secukupnya


Bahan kulit:

  • 100gr tepung terigu protein sedang
  • 4 butir telur
  • 65 ml santan kental
  • 3 sdm tepung maizena
  • 25 gr susu bubuk
  • Garam secukupnya
  • 250 ml air

2. Masak ketan menggunakan rice cooker

Resep Semar Mendem Khas Solo, Kuliner Jadul yang Punya Tampilan Unikjustonecookbook.com

Campur beras ketan, daun pandan, santan kental, air, garam, dan gula pasir. Masak dalam rice cooker sampai matang. 

Kemudian, pindahkan ketan yang sudah matang ke dalam wadah lain. Diamkan sampai suhunya berubah menjadi hangat.

Baca Juga: 10 Jajanan Tradisional Berbahan Beras Ketan yang Legit, Ada Favoritmu?

3. Selanjutnya, buat isian

Resep Semar Mendem Khas Solo, Kuliner Jadul yang Punya Tampilan Uniktastessence.com

Rebus ayam sampai matang. Potong kecil atau suwir-suwir dagingnya, sisihkan. Ulek bawang putih, kemiri, lada bubuk, ketumbar, garam, gula pasir, dan kaldu bubuk sampai halus. Siapkan wajan yang telah diberi sedikit minyak goreng. Tumis bumbu halus sampai keluar aroma harum. Masukkan daging ayam.

Lalu, tuang sedikit air. Beri daun salam dan santan kental, aduk merata. Biarkan sampai airnya menyusut. Koreksi rasa, angkat. Diamkan sampai uap panasnya hilang.

4. Buat adonan kulit

Resep Semar Mendem Khas Solo, Kuliner Jadul yang Punya Tampilan Unikthekitchn.com

Masukkan bahan pelapis ke dalam blender. Haluskan sampai semua bahan menyatu. Siapkan wajan anti lengket. Olesi dengan margarin. Tuang sesendok sayur adonan.

Masak dengan api kecil. Bila pinggirnya sudah mulai mengering balik, biarkan sebentar, lalu angkat. Selesaikan sampai adonan habis.

5. Cara penyajian semar mendem

Resep Semar Mendem Khas Solo, Kuliner Jadul yang Punya Tampilan Unikinstagram.com/rumahkueuchie

Ambil satu sendok makan beras ketan. Isi dengan ayam tumis sebanyak satu sendok makan. Kepalkan dan bentuk lonjong. Bungkus kepalan ketan dengan kulit dadar. Caranya seperti saat kamu menggulung risoles, ya. Lalu, sajikan.

Nah, itu dia resep kue semar mendem khas Solo. Kalau kamu lagi gak pengin ribet, isian ayam bisa diganti dengan abon siap saji, kok. Gimana, simpel kan?

Baca Juga: 5 Rekomendasi Tempat Makan Selat Solo Autentik, Awas Bikin Ketagihan!

Nuke Diah Ayuning Photo Verified Writer Nuke Diah Ayuning

Generasi 90an yang mempunyai ketertarikan untuk menulis...

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

yummy-banner

Topik:

  • Febrianti Diah Kusumaningrum

Berita Terkini Lainnya