Resep Bolu Pandan Ketan Hitam Panggang, Teksturnya Lembut Banget

Bisa jadi ide jualan yang bakal laris manis, nih

Kue bolu pandan terkenal sangat lezat. Apalagi kalau dicampurkan dengan adonan ketan hitam, rasanya jadi lebih legit dan sedap.

Perpaduan rasa keduanya bikin bolu makin lezat. Bisa juga dijadikan ide jualan juga, lho. Bakal laris manis, karena banyak yang suka.

Biar gak makin penasaran dengan rasanya, langsung aja simak resep membuat bolu pandan ketan hitam di bawah ini!

1. Bahan-bahan yang diperlukan

Resep Bolu Pandan Ketan Hitam Panggang, Teksturnya Lembut BangetIlustrasi adonan (bakefromscratch.com)

Bahan-bahan:

  • 100 gram tepung terigu protein rendah
  • 84 ml santan kental
  • 50 ml minyak sayur
  • 24 gram gula
  • 4 butir kuning telur
  • 1/4 sendok teh garam
  • 1/2 sendok makan pasta pandan

Bahan adonan ketan hitam:

  • 86 ml santan kental
  • 70 gram tepung ketan hitam
  • 50 ml minyak sayur
  • 30 gram tepung terigu protein rendah
  • 24 gram gula
  • 4 butir kuning telur
  • 1/4 sendok teh garam

Bahan meringue putih telur:

  • 160 gram gula
  • 8 butir putih telur
  • 1 sendok makan perasan jeruk nipis

2. Aduk beberapa bahan sampai mengembang

Resep Bolu Pandan Ketan Hitam Panggang, Teksturnya Lembut BangetMikser telur dan gula (simplyrecipes.com)

Di dalam wadah, masukkan kuning telur, garam, dan gula, lalu aduk dengan mikser berkecepatan rendah hingga merata. Tuangkan santan, pandan, dan minyak ke dalamnya, aduk sampai merata. Tambahkan tepung terigu, campurkan sampai merata. Sisihkan.

3. Campurkan adonan ketan hitam di dalam mikser

Resep Bolu Pandan Ketan Hitam Panggang, Teksturnya Lembut BangetMikser (pixabay.com/Conger Design)

Untuk adonan ketan hitamnya, campurkan kuning telur, garam, dan gula dengan mikser. Tuang minyak sayur, santan, tepung ketan hitam, dan tepung terigu. Campurkan kembali semua bahan sampai merata dengan mikser.

Baca Juga: Resep Bolu Pandan Mini, Begini Cara Membuatnya yang Endul!

4. Aduk meringue sampai merata

Resep Bolu Pandan Ketan Hitam Panggang, Teksturnya Lembut Bangetilustrasi meringue (sbs.com.au)

Sementara itu, untuk meringue-nya, aduk putih telur bersama perasan air jeruk nipis dan gula dengan mikser. Pastikan sampai benar-benar mengembang yang teksturnya jadi lembut. Bagi jadi dua adonan, berikan ketan hitam dan pasta pandan secara terpisah.

5. Panggang kue bolu sampai matang

Resep Bolu Pandan Ketan Hitam Panggang, Teksturnya Lembut Bangetilustrasi oven kue (pexels.com/Cottonbro)

Panaskan oven dengan suhu 160 derajat Celsius terlebih dahulu. Barulah tuang adonan pandan dan ketan hitam secara bergantian ke dalamnya.

Panggang kue bolu selama kurang lebih 45 menit. Kalau sudah matang, angkat dan diamkan di suhu ruangan. Jika sudah dingin, potong-potong kue bolu pandan ketan hitam ini untuk dinikmati.

Nah, itulah cara membuat dan resep bolu pandan ketan hitam yang bakal jadi rebutan dan laris manis. Dijamin bikin nagih!

Baca Juga: Resep Bolu Pandan Susu Panggang yang Bakal Bikin Kamu Ngunyah Melulu

yummy-banner

Topik:

  • Dewi Suci Rahayu

Berita Terkini Lainnya