Resep Kue Cucur Cokelat yang Lembut dan Enak Banget

Lebih mantap dari kue cucur biasanya, nih

Selain di Indonesia, kita bsia menemukan kue cucur  di Thailand dan Malaysia. Biasanya disajikan untuk acara tertentu, seperti pernikahan, karena melambangkan kesuksesan dalam kehidupan.

Biasanya terbuat dari campuran gula merah atau pandan. Kamu pun bisa membuat versi lain, dengan tambahan cokelat misalnya.

Berikut resep membuat kue cucur cokelat untuk camilan di rumah atau sajian saat acara spesial.

1. Bahan-bahan yang diperlukan

Resep Kue Cucur Cokelat yang Lembut dan Enak Bangetbakingamoment.com

Bahan-bahan:

  • 50 gram tepung terigu protein rendah
  • 60 gram tepung beras
  • 100 ml air
  • 25 gram cokelat DCC
  • 50 gram gula
  • 1/2 lembar daun pandan
  • 1/8 sendok teh garam
  • parutan cokelat secukupnya
  • minyak secukupnya

2. Lelehkan cokelat bersama bahan-bahan lain

Resep Kue Cucur Cokelat yang Lembut dan Enak Bangetfood.com

Letakkan panci di atas kompor, kemudian masukkan cokelat DCC, gula, garam, daun pandan, dan air ke dalamnya. Aduk semua bahan sampai merata, biarkan meleleh. Matikan api, lalu saring larutan cokelat. 

Baca Juga: Resep Kue Lumpur Pandan yang Lembut, Aromanya Sedap Banget

3. Mixer beberapa bahan di dalam wadah

Resep Kue Cucur Cokelat yang Lembut dan Enak Bangettasteofhome.com

Di dalam wadah, campurkan tepung terigu dan tepung beras sampai merata. Tuang larutan cokelat ke dalamnya sedikit demi sedikit sembari diaduk dengan whisk.  Setelah itu, barulah gunakan mixer untuk mencampurkan. 

4. Goreng cucur sampai matang

Resep Kue Cucur Cokelat yang Lembut dan Enak Bangetzimetro.com.zw

Tuang minyak ke dalam wajan, lalu panaskan. Tambahkan setengah sendok sayur adonan kucur cokelat ke dalamnya, goreng sampai matang dan tiriskan. Sajikan bersama parutan cokelat biar makin nikmat, ya!

Itulah cara membuat dan resep kue cucur cokelat. Rasanya dijamin enak banget, deh!

Baca Juga: Resep Kue Talam Gula Merah yang Sederhana, Manis dan Lembut Banget

yummy-banner

Topik:

  • Dewi Suci Rahayu

Berita Terkini Lainnya