Resep Nugget Cabe Garam Praktis untuk Lauk Makan Siang

Alternatif lauk simpel yang enak

Kreasi nugget cabe garam bisa jadi rekomendasi menu makan siang yang patut dicoba. Gak cuma praktis, bahan untuk membuatnya pun cukup sederhana. Tinggal potong-potong cabai dan goreng, lalu nugget cabe garam sudah siap disantap.

Nah, jika tertarik dan memang lagi bosan dengan lauk yang itu-itu saja, menu satu ini wajib banget dicoba. Untuk itu, simak dan ikuti resep nugget cabe garam berikut ini.

1. Siapkan bahan-bahan

Resep Nugget Cabe Garam Praktis untuk Lauk Makan Siangilustrasi hidangan nugget tempe (instagram.com/rumahtempeindonesia.official)

Menu ini terbilang cukup simpel. Bahkan bahan untuk membuat nugget cabe garam bisa jadi sudah ada di dapurmu. Untuk nugget-nya bebas pilih varian ayam, udang, atau lainnya. Selanjutnya, siapkan bahan-bahan di bawah ini, ya.

  • 7 buah nugget ayam atau sesuai selera
  • 4 siung bawang putih, cincang halus
  • 2 siung bawang merah, cincang halus
  • 1/4 siung bawang bombay, cincang halus
  • 10 buah cabai rawit, iris tipis
  • 1/4 garam dan penyedap rasa

2. Goreng nugget hingga keemasan

Resep Nugget Cabe Garam Praktis untuk Lauk Makan Siangilustrasi menggoreng nugget (indianhealthyrecipes.com)

Setelah semua bahan siap, next panaskan minyak untuk menggoreng nuggetMasukkan semua nuggetbolak-balik, dan goreng hingga matang. Bila sudah tampak kecokelatan angkat, lalu tiriskan nugget tersebut.

Baca Juga: 6 Kreasi Resep Cabe Garam dari Aneka Bahan, Gurih dan Enak!

3. Tumis bahan-bahan, kecuali nugget

Resep Nugget Cabe Garam Praktis untuk Lauk Makan Siangilustrasi menumis bumbu (onceuponachef.com)

Ambil teflon, tuang sedikit minyak, lalu tunggu agak panas. Kemudian, tumis potongan bawang merah dan bawang putih hingga harum. Lalu, masukkan bawang bombai dan cabai, aduk rata.

4. Masukkan nugget ke tumisan bumbu

Resep Nugget Cabe Garam Praktis untuk Lauk Makan Siangilustrasi menggoreng nugget tempe(instagram.com/awcooking)

Ketika aroma mulai wangi, tambahkan nugget yang sudah digoreng ke dalam tumisan bumbu. Jangan lupa beri garam dan penyedap rasa, aduk-aduk, lalu koreksi rasanya. Bila sudah pas, angkat nugget cabe garamnya, dan pindahkan ke piring saji.

5. Nugget cabe garam siap dinikmati

Resep Nugget Cabe Garam Praktis untuk Lauk Makan Siangtahu cabe garam (pexels.com/mumma oyens)

Sajikan kreasi nugget cabe garam dan nasi hangat untuk lauk makan. Biar makin mantap, kamu bisa tambahkan kerupuk putih atau kerupuk udang. 

Nah, itulah resep nugget cabe garam yang praktis cara membuatnya. Selain menu ini, temukan pula rekomendasi resep lezat lain di IDN Times. Ada kreasi sup hangat yang cocok dibuat saat musim hujan juga, lho!

Baca Juga: Resep Tempe Cabe Garam, Menu Spesial untuk Makan Siangmu

yummy-banner

Topik:

  • Putri Intan Nur Fauziah
  • Langgeng Irma Salugiasih
  • Lea Lyliana

Berita Terkini Lainnya