5 Resep Sambal Daging Suwir, Cocok Jadi Stok Lauk

Olahan daging suwir dibuat jadi sambal

Bagi sebagian orang Indonesia, sambal merupakan menu rasa pelengkap makan yang tak boleh ketinggalan. Bahkan, olahan daging juga bisa dibuat menjadi sambal. Kamu tak perlu menambah komponen lain sebagai pelengkap nasimu,cukup nasi dan daging  yang telah disuwir-suwir diolah menjadi sambal saja sudah cukup dan praktis.

Sambal suwiran daging bisa membuat nafsu makanmu bertambah juga,lho.Kamu bisa membuatnya sendiri di rumah. Simak artikel berikut ini untuk mendapatkan resep sambal daging yang enak.

1. Sambal Tongkol Suwir

5 Resep Sambal Daging Suwir, Cocok Jadi Stok LaukIlustrasi sambal tongkol suwir(instagram.com/koh_aming)

Bahan sambal tongkol suwir :

  1. 200 gram tongkol yang sudah disuwir dan digoreng
  2. 1 buah tomat yang sudah dihaluskan
  3. 5 siung bawang merah yang sudah dicincang
  4. 10 cabai merah yang sudah dicincang
  5. garam secukupnya
  6. lada bubuk secukupnya
  7. gula pasir secukupnya

Cara membuat sambal tongkol suwir :

  1. Tumis bawang merah dan cabai hingga harum, lalu tambahkan tomat.
  2. Tambahkan garam, gula dan lada secukupnya.
  3. Masukkan suwiran ikan tongkol dan aduk hingga rata
  4. Masak suwiran hingga matang, tes rasa.
  5. Sambal tongkol suwir siap dinikmati dengan nasi panas.

2. Sambal Ayam Suwir Kemangi

5 Resep Sambal Daging Suwir, Cocok Jadi Stok LaukIlustrasi sambal ayam suwir(instagram.com/mandaria99)

Bahan sambal ayam suwir kemangi :

  1. 250 gram ayam bagian dada yang sudah direbus dan disuwir
  2. 1 ikat daun kemangi

Bumbu halus :

  1. 3 siung bawang putih
  2. 5 siung bawang merah
  3. 5 buah cabai rawit
  4. 5 buah cabai keriting
  5. Gula, garam, dan lada secukupnya

Cara membuat sambal ayam suwir kemangi :

  1. Tumis semua bumbu yang sudah dihaluskan hingga harum.
  2. Masukkan suwiran ayam ke dalam tumisan dan aduk hingga rata.
  3. Tes rasa dan masukkan daun kemangi, lalu aduk sebentar dan matikan kompor.
  4. Sambal ayam suwir kemangi siap disajikan dengan nasi hangat dan kerupuk.

Baca Juga: Resep Dendeng Suwir Balado, Cocok untuk Lauk Sahur

3. Sambal Cakalang Suwir Pedas

5 Resep Sambal Daging Suwir, Cocok Jadi Stok LaukIlustrasi sambal cakalang suwir(instagram.com/koh_aming)

Bahan sambal cakalang suwir pedas :

  1. 1/2 ekor ikan cakalang yang sudah dikukus dan disuwir
  2. 2 daun jeruk
  3. 1 daun salam
  4. 1 ruas lengkuas
  5. 1 sdm garam
  6. 1/2 sdt kaldu bubuk
  7. 1/2 sdm gula pasir

Bumbu halus :

  1. 5 siung bawang merah
  2. 3 siung bawang putih
  3. 7 cabai keriting merah
  4. 15 cabai rawit

Cara membuat sambal cakalang suwir pedas :

  1. Goreng ikan yang sudah disuwir hingga setengah matang dan tiriskan.
  2. Tumis semua bumbu halus dengan minyak panas hingga harum.
  3. Masukkan daun jeruk, daun salam, lengkuas yang sudah digeprek, garam, gula, dan kaldu. Masak hingga matang.
  4. Masukkan daging suwiran cakalang dan aduk hingga rata, tambahkan sedikit air lalu masak hingga air menyusut.
  5. Sambal cakalang suwir siap disajikan.

4. Sambal Tuna Suwir

5 Resep Sambal Daging Suwir, Cocok Jadi Stok LaukIlustrasi sambal tuna suwir(instagram.com/lrfoodphotography)

Bahan sambal tuna suwir :

  1. 2 potong ikan tuna yang sudah dikukus dan disuwir lalu digoreng
  2. Kaldu bubuk, garam, gula pasir secukupnya
  3. 50 ml air
  4. 4 lembar daun jeruk
  5. 1 batang sereh yang digeprek
  6. 1 lembar daun salam

Bumbu halus :

  1. 6 siung bawang merah
  2. 3 siung bawang putih
  3. 50 gram cabai rawit
  4. 75 gram cabai keriting merah
  5. 1 butir kemiri

Cara membuat sambal tuna suwir :

  1. Tumis semua bumbu halus hingga harum.
  2. Tambahkan daun jeruk, lengkuas dan sereh, masak hingga matang.
  3. Masukkan suwiran daging ikan tuna, lalu aduk hingga rata.
  4. Tambahkan air, kaldu, garam dan gula. Lalu tes rasa.
  5. Masak suwiran tuna hingga mengering dan selalu diaduk agar tidak gosong.
  6. Sambal tuna suwir siap disajikan dan disimpan di wadah yang kedap udara.

5. Sambal Daging Sapi Suwir

5 Resep Sambal Daging Suwir, Cocok Jadi Stok LaukIlustrasi sambal daging sapi suwir(instagram.com/noeniex_noe)

Bahan sambal daging sapi suwir :

  1. 750 gram daging sapi
  2. 2 lembar daun jeruk
  3. 1 sdt saori
  4. garam dan gula secukupnya

Bumbu halus rebusan :

  1. 3 siung bawang putih
  2. 2 ruas jahe
  3. 1 sdt garam

Bumbu sambal :

  1. 7 cabai merah keriting
  2. 5 cabai rawit merah
  3. 3 siung bawang merah
  4. 2 siung bawang putih

Cara membuat sambal daging sapi suwir :

  1. Masukkan potongan daging sapi yang sudah dicuci ke dalam panci presto dengan bumbu halus untuk rebusan hingga matang, lalu tiriskan dari kaldunya.
  2. Suwir-suwir daging sapi dengan tangan maupun dengan garpu, lalu goreng dengan minyak panas selama tiga menit dan tiriskan.
  3. Tumis bumbu halus untuk sambal hingga harum, lalu tambahkan daun jeruk, garam, gula, dan saori.
  4. Sembari diaduk hingga matang, masukkan suwiran daging sapi dan kembali diaduk hingga tercampur secara merata.
  5. Sambal daging sapi suwir siap dinikmati.

Beberapa resep sambal di atas bisa jadi solusi untuk kamu yang ingin menyetok lauk. Pastikan untuk meletakkan sambal pada wadah yang kedap udara dan memasukkannya saat sudah dingin baru ditutup rapat.

Baca Juga: Resep Ikan Suwir Sambal Bawang, Stok Lauk Nikmat di Rumah  

Rakhma Fauzia Photo Verified Writer Rakhma Fauzia

Mari bermanfaat untuk banyak orang

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

yummy-banner

Topik:

  • Indiana Malia

Berita Terkini Lainnya