5 Resep Smoothie yang Bikin Kulit Glowing, Yuk Cobain! 

Pilihan pas untuk hidup sehat dan bikin kulit kinclong!

Siapa sih yang tak mendambakan kulit sehat nan glowing? Tentu semua orang ingin mendapatkannya. Tak bisa secara instan, terdapat banyak cara untuk melakukannya. Bisa juga melakukan perawatan dengan menggunakan serangkaian produk kecantikan.

Dapat pula dengan rajin mengonsumsi aneka smoothie dengan bahan-bahan yang bermanfaat untuk kesehatan kulit. Nah, berikut ini resep smoothies yang dapat membuat kulit menjadi bersinar. Rasanya pun nikmat!

1. Creamy and Comforting

5 Resep Smoothie yang Bikin Kulit Glowing, Yuk Cobain! ilustrasi creamy and comforting (instagram.com/roularola)

Bahan-bahan:

  • 1 buah alpukat
  • 1 cup almond milk tawar
  • 1 sdm madu
  • 1 buah kurma, ambil dagingnya saja
  • Es batu secukupnya

Cara membuat:

Masukkan semua bahan ke dalam blender kemudian blender hingga tercampur rata. Tuang ke dalam gelas dan siap disajikan. Jika tidak ada almond milk, kamu dapat menggantinya dengan soy milk.

2. Green Goddess

5 Resep Smoothie yang Bikin Kulit Glowing, Yuk Cobain! ilustrasi green goddess (instagram.com/purplecarrotxo)

Bahan-bahan:

  • 1 cup (atau sekitar 5 lembar) kale, sebaiknya organik
  • 1 buah apel hijau
  • 1 cup nanas
  • perasan 1/2 buah lemon
  • air dan es batu secukupnya

Cara membuat:

Masukkan semua bahan dalam blender lalu blender hingga tercampur rata dan siap disajikan. Jika tidak ada kale, kamu dapat menggantinya dengan bayam yang kaya akan vitamin A, C, dan E yang sangat baik untuk merawat kulit.

Baca Juga: 5 Resep Smoothie untuk Sarapan, Kenyang dan Sehat di Waktu Bersamaan 

3. Powerful Yellow

5 Resep Smoothie yang Bikin Kulit Glowing, Yuk Cobain! ilustrasi powerful yellow (instagram.com/bornhungrybypayal)

Bahan-bahan:

  • 1 buah mangga arumanis
  • 1 cup nanas madu
  • 1 air kelapa murni
  • Es batu secukupnya

Cara membuat:

Blender semua bahan hingga tercampur rata. Setelahnya tuang ke dalam gelas dan siap dinikmati. Jika ingin membuat smoothie bowl, kami bisa membekukan mangga terlebih dahulu, atau bisa pula menambahkan pisang beku.

4. Summer Sunset

5 Resep Smoothie yang Bikin Kulit Glowing, Yuk Cobain! summer sunset (instagram.com/myfoodiealley)

Bahan-bahan:

  • 1 cup semangka merah
  • 1 cup pepaya matang
  • 1 buah jeruk sunkist, ambil airnya
  • 3 daun mint
  • Es batu secukupnya

Cara membuat:

Blender semua bahan hingga tercampur dengan sempurna dan kemudian tuangkan di gelas. Smoothie segar siap dinikmati.

5. Very Berry Yummy

5 Resep Smoothie yang Bikin Kulit Glowing, Yuk Cobain! ilustrasi very berry yummy (instagram.com/vegetarianbrowngirls)

Bahan-bahan:

  • 1 cup mix berries (stroberi, blueberry, blackberry, atau blueberry)
  • 1 buah pisang
  • 1 cup yogurt tawar
  • Air dan es batu secukupnya

Cara membuat:

Blender semua bahan hingga tercampur rata kemudian tuang ke gelas dan nikmati segera. Untuk rasa yang lebih nikmat, kamu dapat menuangkannya ke dalam mangkok dan diberi tambahan bahan seperti almond, chia seed, granola, atau buah-buahan kering. 

Ragam smoothie di atas bisa kamu buat di rumah. Bahan-bahan pembuatannya pun mudah ditemukan. Resep smoothie yang mana nih, yang sukses bikin kamu pengen segera mencoba?

Baca Juga: 5 Resep Smoothie Enak Menyehatkan, Mudah Dibuat di Rumah

Ratna Herlina Photo Verified Writer Ratna Herlina

At least God's Plan is always much better than mine.

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

yummy-banner

Topik:

  • Tania Stephanie

Berita Terkini Lainnya