Resep Es Krim Mochi Oreo, Perpaduannya Bikin Kamu Ketagihan

Hidangan yang siap temani setiap momenmu

Es krim, kue mochi, dan oreo merupakan tiga hidangan yang sama-sama memiliki banyak peminat. Lalu bagaimana jika ketiga hidangan ini digabungkan menjadi satu hidangan? Pastinya makin nikmat dong.

Yups, dalam artikel ini akan dibahas caranya membuat es krim mochi rasa oreo. Bayangkan perpaduan es krim yang creamy dan lembut berbaur dengan mochi yang kenyal dan biskuit oreo yang punya rasa unik pastinya akan membuatmu ketagihan deh. Es krim mochi ini bisa lho kamu nikmati sendiri atau bersama dengan keluarga, teman, atau pacar. Pastinya akan menemani setiap momen kamu. Berniat mencoba? Berikut resepnya.

1. Bahan-bahan

Resep Es Krim Mochi Oreo, Perpaduannya Bikin Kamu Ketagihanoreo (freepik.com/freepik)

  • 133 gram oreo
  • 250 ml whipping cream cair
  • 30 gram gula pasir
  • es secukupnya
  • 75 gram tepung ketan
  • sejumput garam
  • 175 ml air panas
  • tepung maizena secukupnya

2. Membuat es krim oreo 

Resep Es Krim Mochi Oreo, Perpaduannya Bikin Kamu Ketagihanes krim (unsplash.com/unsplash.com/americanheritagechocolate)

Ambil 5 buah oreo. Kemudian masukkan ke dalam plastik. Sesudah itu, remukkan oreo tetapi jangan sampai terlalu halus. 

Masukkan es batu ke dalam wadah besar. Setelah itu, masukkan whipping cream cair, gula, dan oreo yang telah ditemukkan dalam wadah kecil. Kemudian masukkan wadah kecil ke dalam wadah besar. Tujuannya agar es krim cepat dingin dan mengeras. Aduk whipping cream dengan mixer atau sendok secara cepat sampai mengental. Setelah mengental masukkan es krim oreo ke dalam freezer. 

3. Membuat adonan mochi

Resep Es Krim Mochi Oreo, Perpaduannya Bikin Kamu Ketagihanmembuat adonan (unsplash.com/anetakpawlik)

Ambil semua oreo yang tersisa lalu masukkan ke dalam plastik. Remukkan oreo sampai halus. Bila kurang halus kalian bisa menggunakan blender. 

Masukkan tepung ketan, oreo, dan garam ke dalam baskom. Sebelum memasukkan tepung dan oreo sebaiknya ayak terlebih dahulu agar tidak ada yang menggumpal. Lalu masukkan air panas sedikit demi sedikit dan aduk sampai tercampur rata. Setelah tercampur kukus adonan selama 5 menit. 

Baca Juga: Resep Mochi Gulung Bunga Telang, Kue Mochi dengan Warna Biru Alami

4. Membentuk mochi lalu dinginkan dalam freezer

Resep Es Krim Mochi Oreo, Perpaduannya Bikin Kamu Ketagihanilustrasi memasukkan ke kulkas (unsplash.com/erik mclean)

Keluarkan adonan dari pengukus lalu aduk sambil mendinginkan adonan. Kemudian taruh adonan di atas kertas roti lalu gepengkan menggunakan tangan. Selanjutnya beri tepung maizena pada tempat yang akan digunakan untuk membentuk adonan. Gulung adonan lalu bagi menjadi 8 bagian yang sama. 

Keluarkan es krim dari dalam freezer. Gepengkan 8 bagian adonan lalu beri es krim secukupnya. Kemudian tutup kembali. Masukkan lagi mochi ke dalam freezer selama 1 sampai 2 jam. 

5. Es krim mochi oreomu siap dinikmati

Resep Es Krim Mochi Oreo, Perpaduannya Bikin Kamu Ketagihanmochi oreo (freepik.com/dashu83)

Setelah 2 jam, es krim mochi oreomu sudah siap dinikmati nih. Keluarkan dari dalam freezer setiap ingin menikmati es krimmu ya.

Es krim mochimu ini bisa tahan selama 1 sampai 2 bulan di dalam freezer. Yang terpenting masukkan es krim mochimu di dalam wadah yang tertutup rapat.

Sekarang kamu udah tahukan caranya membuat es krim mochi oreo sendiri di rumah. Gimana nih? Gampang, kan? Yuk cus langsung praktek.

Baca Juga: 5 Varian Mochi Khas Jepang, Bikin Lidah Terpikat!

Sekar Arum Photo Verified Writer Sekar Arum

someone who wants to learn new things

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

yummy-banner

Topik:

  • Novaya

Berita Terkini Lainnya