5 Tips Memasak Kikil Cabai Hijau yang Lezat, Bumbu Meresap Sempurna! 

Cocok disantap sebagai menu makan siang keluarga 

Kikil cabai hijau merupakan salah satu menu rumahan favorit keluarga. Sayangnya, ternyata tak semua orang bisa memasak kikil cabai hijau yang kenyal dengan bumbu yang meresap sempurna. Jadinya orang-orang lebih suka membelinya di warung.

Namun, melalui artikel ini, kamu bisa membuat sendiri kikil cabai hijau yang lezat di rumah, lho. Pasalnya, penulis akan membagikan lima tips memasak kikil cabai hijau agar bumbu meresap sempurna. Disimak tipsnya sampai habis, ya!

1. Rebus kikil bersama daun salam

5 Tips Memasak Kikil Cabai Hijau yang Lezat, Bumbu Meresap Sempurna! ilustrasi daun salam segar (pixabay.com/monicore)

Sebelum dimasak, kikil harus direndam dalam air bersama daun salam terlebih dahulu. Tujuannya untuk mengurangi bau amis dan agar teksturnya tak alot. Waktu ideal untuk merendam kikil dalam air dan daun salam adalah 2-3 jam.

Seperti fungsinya, daun salam selain membuat aroma hidangan lebih nikmat juga berperan sebagai daun aromatik untuk menutupi bau dari berbagai bahan makanan, salah satunya kikil. Namun, bagaimana jika tak ada stok daun salam di rumah? Tak perlu cemas, karena kamu bisa menggunakan bumbu aromatik lain, yaitu jahe atau daun jeruk.

2. Tumis bumbu-bumbu hingga wangi

5 Tips Memasak Kikil Cabai Hijau yang Lezat, Bumbu Meresap Sempurna! ilustrasi menumis bumbu-bumbu (pixabay.com/Pexels)

Sebenarnya, hanya menggunakan bumbu dasar berupa bawang merah dan bawang putih saja sudah bisa memberikan rasa gurih pada kikil cabai hijau. Namun, agar cita rasa yang dihasilkan lebih kaya, penambahan bumbu-bumbu aromatik juga diperlukan, seperti jahe, lengkuas, dan daun salam.

Bumbu-bumbu tersebut pun berfungsi untuk menghilangkan bau kikil sepenuhnya. Jangan lupa tumis hingga mengeluarkan aroma wangi, ya.

3. Tuang kecap dan kaldu agar lebih mantap

5 Tips Memasak Kikil Cabai Hijau yang Lezat, Bumbu Meresap Sempurna! ilustrasi kecap manis (pixabay.com/allybally4b)

Langkah berikutnya adalah menuang kecap manis dengan jumlah sesuai selera. Kecap manis berfungsi untuk membuat warna kuah menjadi cokelat pekat. Kemudian, dilanjutkan menuang air sedikit demi sedikit. Lebih bagus lagi jika penggunaan air diganti dengan kaldu agar rasa semakin mantap.

Tambahkan garam sebagai penyeimbang rasa. Aduk terus hingga rata dan tekstur kuah mengental. Aroma gurih yang tercium pasti membuat siapa saja tak bisa berpaling, deh.

Baca Juga: 5 Tips Memasak Kikil Sapi Supaya Empuk dan Tidak Bau, Jadi Lebih Gurih

4. Masukkan kikil dan cabai hijau

5 Tips Memasak Kikil Cabai Hijau yang Lezat, Bumbu Meresap Sempurna! ilustrasi kikil sapi mentah (instagram.com/meat.forever)

Setelah tekstur kuah mengental, masukkan kikil yang sebelumnya sudah dicuci bersih dan direbus sampai empuk. Tambahkan irisan cabai hijau untuk menghasilkan rasa pedas yang nendang. Namun, jika kamu tak suka pedas, buang biji di sebagian cabai sebelum diiris serong.

Ingin tampilan kikil cabai hijau lebih cantik? Silakan masukkan irisan tomat. Jangan lupa taburkan gula, garam, dan merica. Kemudian, koreksi rasanya, apakah sudah sesuai selera atau belum. 

5. Masak kikil hingga berwarna kecokelatan

5 Tips Memasak Kikil Cabai Hijau yang Lezat, Bumbu Meresap Sempurna! ilustrasi tumis kikil cabai hijau (instagram.com/maybelin_ma)

Rahasia kikil cabai hijau yang sangat lezat adalah dimasak sampai asat dan warna kikil berubah menjadi kecokelatan. Dalam kondisi ini berarti semua bumbu sudah meresap sempurna. Jadi, rasa kikil cabai hijau pasti sangat gurih dan lezat.

Bagaimana? Memasak kikil cabai hijau sendiri di rumah ternyata tak sulit, kan? Bahkan dengan mengikuti lima tips di atas, kikil cabai hijau buatanmu bisa lebih lezat, lho. Selamat mencoba, ya!

Baca Juga: Resep Gulai Cincang Kikil ala Masakan Restoran Padang

Sinta Listiyana Photo Verified Writer Sinta Listiyana

Terimakasih telah membaca tulisan saya :)

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

yummy-banner

Topik:

  • Naufal Al Rahman

Berita Terkini Lainnya