Para Pemula, Terapkan 8 Trik ini Agar Masakanmu Gak Dipandang Remeh

Gak kalah deh dengan chef profesional

Memasak memang susah-susah-gampang. Dibutuhkan jam terbang dan mentor yang tepat jika ingin menguasai teknik mengolah dan memasak makanan dengan baik dan bercita rasa tinggi. Sayangnya tidak semua orang memiliki keahlian memasak. Padahal keahlian memasak mutlak dimiliki semua orang untuk dapat melatih kemandirian.

Tapi bagi kalian para pemula yang memiliki semangat belajar memasak dan ingin unjuk gigi, IDN Times akan membagikan trik khusus memasak yang kreatif dan hemat waktu.

1. Mencegah makanan lengket di penggorengan baru

Para Pemula, Terapkan 8 Trik ini Agar Masakanmu Gak Dipandang Remehhttp://kulinologi.co.id

Ugh, sebel deh kalo ada makanan lengket di penggorengan! Apalagi kalau kotorannya sulit dibersihkan. Bisa-bisa malah merusak penggorengannya. Jika kalian mengalami masalah ini, maka cobalah untuk merebus air yang sudah diberi cuka hingga mendidih di dalam penggorengan. Trik ini berhasil untuk mencegah makanan menjadi lengket saat digoreng.

2. Bagaimana caranya memasak perkedel agar gak pecah?

Para Pemula, Terapkan 8 Trik ini Agar Masakanmu Gak Dipandang Remehhttp://kiplilanang.blogspot.com

Jika kamu pemula, maka tidak ada salahnya untuk mencoba membuat perkedel yang hanya memerlukan bahan-bahan sederhana. Tapi untuk mengindari perkedel menjadi pecah saat digoreng, masukkan adonan terlebih dahulu ke dalam kulkas selama beberapa menit. Setelah itu diamkan sebentar, lalu goreng seperti biasa. Niscaya perkedel bikinan kamu akan tampil mulus.

3. Bikin gorengan selalu lembek? Begini caranya agar gorengan buatanmu menjadi renyah

Para Pemula, Terapkan 8 Trik ini Agar Masakanmu Gak Dipandang Remehhttps://www.vemale.com

Untuk membuat 1 kg gorengan, campurkan 200 gram tepung terigu dengan 1 sendok teh garam, serta 250ml air soda dan 2 butir kuning telur. Biarkan adonan mengembang selama 1 jam. Setelah itu, tambahkan 2 putih telur yang sudah dikocok ke dalam adonan. Terakhir, kamu bisa celupkan bahan gorengan ke tepung adonan dan goreng dalam minyak secukupnya.

4. Membuat jagung rebus yang gurih

Para Pemula, Terapkan 8 Trik ini Agar Masakanmu Gak Dipandang Remehhttps://www.arbamedia.com

Jangan hanya menambahkan garam dan bawang putih saja saat merebus jagung. Untuk kreasi, coba tambahkan 1 sendok makan mentega ke dalam rebusannya. Dijamin, jagung rebus bikinan kamu akan terasa lebih gurih dan kaya aroma.

Baca Juga: Meski Sepele, 5 Kesalahan Memasak Telur Ini Pengaruhi Rasa dan Bentuk

5. Masak nasi "antimainstream"

Para Pemula, Terapkan 8 Trik ini Agar Masakanmu Gak Dipandang Remehhttps://www.cewekece.com

Saat menanak nasi, coba kamu tambahkan 5 cm kayu manis saat mengaron nasi atau saat beras sudah diberi air jika memasak menggunakan rice cooker. Kayu manis akan membuat aroma nasi menjadi lebih harum dan legit.

6. Trik menggoreng ikan dengan benar

Para Pemula, Terapkan 8 Trik ini Agar Masakanmu Gak Dipandang Remehhttp://www.panbrayut.com

Jika kamu ingin menggoreng ikan dalam ukuran besar, seperti ikan mas atau gurami, maka bungkuslah ikan dengan daun pisang, lalu goreng. Hal ini bertujuan agar ikan dapat matang secara merata dan kulitnya tetap cantik. Jangan lupa oleskan jeruk pada ikan sebelum dimasak agar rasa ikan lebih lezat dan warnanya tidak berubah saat digoreng.

Tips lain yang bisa kamu coba saat menggoreng ikan, masukkan 1 iris jeruk nipis ke dalam minyak goreng yang sudah mendidih sebelum menggoreng ikan. Hal itu berguna menghindari cipratan minyak panas ketika menggoreng.

7. Gunakan tusuk gigi untuk menghindari tumpahan kuah saat direbut

Para Pemula, Terapkan 8 Trik ini Agar Masakanmu Gak Dipandang Remehhttp://www.cantik.co.id

Agar kuah sup, saus, atau rebusan lain tidak tumpah saat dimasak, coba selipkan tusuk gigi di antara panci dan tutupnya. Air rebusan tidak akan meluap keluar karena sudah ada ruang kecil yang bisa membuat udara dalam panci keluar.

8. Masakan jadi terlalu asin? Jangan khawatir!

Para Pemula, Terapkan 8 Trik ini Agar Masakanmu Gak Dipandang Remehhttp://duanews.blogspot.com

Coba masukkan potongan kentang ke dalam masakanmu dan panaskan kembali hingga mendidih. Setelah itu, angkat kentang, dan rasa asin pada masakanmu akan berkurang.

Itulah beberapa trik memasak yang sederhana dan mudah untuk diterapkan. Selamat mencoba dan berkreasi.

 

Baca Juga: 7 Makanan Enak Ini Bisa Dimasak di Rice Cooker Lho, Gak Percaya?

darajingga Photo Verified Writer darajingga

Underdog

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

yummy-banner

Topik:

  • Paulus Risang

Berita Terkini Lainnya