5 Sajian Berbahan Rumput Laut Segar, Cocok untuk Segala Menu!

Mana sajian yang paling kamu inginkan, nih?

Siapa yang tak mengenal rumput laut? Salah satu bahan populer ini banyak digunakan untuk aneka menu khususnya sajian khas oriental. Tak hanya rumput laut segar, bahkan rumput laut kering seperti nori pun banyak menjadi pilihan.

Ada beragam jenis rumput laut yang dijadikan pilihan untuk membuat menu makanan. Apa saja? Cari tahu dulu, yuk.

1. Seaweed tofu rice

5 Sajian Berbahan Rumput Laut Segar, Cocok untuk Segala Menu!wellandgood.com

Untuk kamu yang tak bisa lepas dari sajian nasi, maka menu yang satu ini bisa jadi pilihan. Menu ini menggunakan nasi yang dipadukan dengan tahu goreng, irisan sayur, irisan rumput laut, dan juga taburan biji wijen hitam. Tentunya akan memberikan cita rasa yang tak biasa.

2. Seaweed soba

5 Sajian Berbahan Rumput Laut Segar, Cocok untuk Segala Menu!seriouseats.com

Jika kamu ingin menu berbeda seperti sajian mi, maka kamu dapat mencicipi olahan mi yang satu ini. Menu mi ini adalah soba yang dipadukan dengan saus khas oriental, potongan timun, rumput laut, dan biji wijen. Tentunya memberikan cita rasanya yang lezat.

3. Seaweed popcorn

5 Sajian Berbahan Rumput Laut Segar, Cocok untuk Segala Menu!shape.com

Rumput laut tak melulu menggunakan bahan utama sebagai bahannya. Alasannya adalah karena rumput laut juga bisa dijadikan bahan dalam pemberian varian rasa pada popcorn. Sensasi rasanya tentu akan lebih gurih dan menggugah selera.

Baca Juga: Resep Miyeok Guk Lezat, Sup Rumput Laut Khas Korea yang Hangat!

4. Rice sandwich

5 Sajian Berbahan Rumput Laut Segar, Cocok untuk Segala Menu!realfood.tesco.com

Sajian yang satu ini mirip dengan sushi, namun dengan ukuran yang lebih gede. Hal ini karena memang sajian ini menggunakan nasi dan aneka sayuran seperti daging, alpukat, dan sayuran di dalam nasi. Menu tersebut dibungkus dengan rumput laut renyah.

5. Kimbap

5 Sajian Berbahan Rumput Laut Segar, Cocok untuk Segala Menu!lutongbahayrecipe.com

Siapa yang tak mengenal kimbap? Sajian khas Korea ini cukup populer disajikan sebagai pilihan hidangan yang lezat dan menggugah selera. Tampilannya memang mirip sushi, namun kimbap berasal dari Korea dengan menggunakan bahan nasi dan aneka isian yang didominasi sayuran. Semua bahan digulung bersama dengan rumput laut kering.

Nah, tentunya dengan beragam hidangan berbahan rumput laut, bisa kamu sesuaikan dengan selera. Mana pilihan andalanmu?

Baca Juga: Bukan Hanya Meningkatkan Mood, Ini 5 Manfaat Rahasia dari Rumput Laut

Andini Maulana Photo Verified Writer Andini Maulana

Terima kasih sudah membaca, semoga dapat memberikan manfaat :)

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

yummy-banner

Topik:

  • erwanto

Berita Terkini Lainnya