Resep Lobster Goreng Lezat, Renyah di Luar dan Lembut di dalam!

#IDNTimesFood Cara pengolahan lobster yang sangat praktis

Lobster merupakan jenis hewan laut yang identik sebagai makanan yang mewah. Hal ini memang lobster menyimpan kelezatan tersendiri dari segi tekstur dan cita rasa.

Tentu saja lobster terasa lezat maksimal apabila diolah dengan aneka menu berbeda. Salah satunya adalah lobster goreng. Bagaimana cara membuatnya? Yuk, simak resepnya.

1. Bahan-bahan yang dibutuhkan

Resep Lobster Goreng Lezat, Renyah di Luar dan Lembut di dalam!manettas.com.au

Bahan-bahan:

  • 6 buah lobster berukuran sedang
  • 1 wadah tepung terigu dengsn garam dan lada hitam
  • 3 butir telur
  • 2 wadah tepung roti yang telah dibumbui
  • 1/2 cangkir susu
  • Minyak jagung untuk menggoreng

2. Mengeluarkan lobster dari cangkang

Resep Lobster Goreng Lezat, Renyah di Luar dan Lembut di dalam!eatingwell.com

Cara pertama yang perlu kamu lakukan adalah dengan memanaskan minyak dengan suhu sekitar 176-190 derajat celsius. Sambil menunggu, kamu bisa mulai mengeluarkan daging lobster satu persatu dari cangkangnya.

Pastikan tetap berhati-hati agar bagian dagingnya tidak hancur. Cuci semuanya dan letakkan pada kain untuk mengeringkannya.

3. Mencelupkannya dengan telur, tepung, dan tepung roti

Resep Lobster Goreng Lezat, Renyah di Luar dan Lembut di dalam!thespruceeats.com

Selanjutnya, kamu bisa membalur lobster dengan tepung secara merata, lalu celupkan pada telur kocok dan balurkan kembali dengan tepung roti. Ulangi cara di atas agar kerenyahannya merata. Kamu juga bisa menggunakan cangkang lobster untuk dicelupkan juga agar nantinya bisa dijadikan hiasan pada saat penyajian.

Baca Juga: Resep Lobster Rebus dengan Saus Lemon dan Mentega, Mewah Banget!

4. Menggoreng lobster

Resep Lobster Goreng Lezat, Renyah di Luar dan Lembut di dalam!bonappetit.com

Langkah selanjutnya yang perlu kamu lakukan adalah dengan menggoreng lobster di dalam minyak panas. Proses penggorengan bisa memakan waktu sekitar 4-5 menit. Angkat apabila sudah berwarna cokelat keemasan dan sisihkan selama 1 menit agar minyaknya turun.

5. Sajikan dengan aneka saus

Resep Lobster Goreng Lezat, Renyah di Luar dan Lembut di dalam!Youtube/Kaute Crafts!

Bila sudah, maka kamu dapat langsung menyajikan lobster. Proses penyajiannya dapat kamu lakukan dengan kombinasi saus tartar ataupun saus mentega. Tentu saja semuanya dapat memperlezat cita rasa khas lobster.

Ternyata tak sulit membuat lobster goreng yang renyah di luar, namun lembut di dalam. Bikin ngiler?

Baca Juga: Resep Pasta Lobster yang Lembut dan Lezat, Sensasi Rasa Khas Italia!

Tresna Nur Andini Photo Verified Writer Tresna Nur Andini

Terima kasih sudah membaca tulisan saya | Seorang penulis biasa yang gemar berdiskusi. Mari berteman melalui ig : @tresnajaa

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

yummy-banner

Topik:

Berita Terkini Lainnya