Resep Smoothie Kunyit yang Praktis, Menu Sehat dengan Segudang Manfaat

#IDNTimesFood Wajib kamu cicipi untuk kesehatan tubuh

Kunyit adalah bumbu dapur yang banyak dijadikan pilihan untuk memasak. Rempah dengan ciri khas warna kuningnya ini memang memiliki aroma dan cita rasanya tersendiri. Tak hanya itu saja, beragam manfaat juga dapat diperoleh dari olahan kunyit.

Kamu dapat mengolah kunyit menjadi menu yang berbeda, yaitu smoothie segar. Ingin tahu cara membuatnya? Yuk, coba bikin.

1. Bahan-bahan yang dibutuhkan

Resep Smoothie Kunyit yang Praktis, Menu Sehat dengan Segudang Manfaatilustrasi kunyit (webmd.com)

Bahan-bahan:

  • 1 cangkir susu segar
  • 2 wadah nanas potong segar
  • 1 buah pisang
  • 1 sendok makan kunyit parut
  • 1 sendok makan jahe parut

2. Mengupas dan memarut kunyit serta jahe

Resep Smoothie Kunyit yang Praktis, Menu Sehat dengan Segudang Manfaatilustrasi kunyit (recipes.howstuffworks.com)

Sebagai dua rempah yang digunakan dalam menu ini, kamu dapat mengolahnya terlebih dahulu. Caranya adalah dengan mengupas jahe dan kunyit. Jika sudah, maka parutlah dan sisihkan pada wadah kecil.

3. Memotong nanas dan pisang

Resep Smoothie Kunyit yang Praktis, Menu Sehat dengan Segudang Manfaatilustrasi pisang (nibbleanddine.com)

Untuk memudahkan dalam proses pengolahan smoothie nantinya, kamu dapat memotong nanas dan pisang. Untuk nanas dapat kamu potong menjadi beberapa bagian kecil. Sementara, untuk pisang dapat kamu haluskan dan sisihkan keduanya pada wadah.

Baca Juga: Resep Smoothie Blueberry, Minuman Segar yang Mudah Dibuat di Rumah

4. Menghaluskannya di dalam blender

Resep Smoothie Kunyit yang Praktis, Menu Sehat dengan Segudang Manfaatilustrasi blender (qanvast.com)

Kamu dapat langsung menghaluskan semua bahan-bahan yang ada di dalam blender. Haluskan semuanya hingga tercampur dengan merata. Jika terlalu kental, tambahkan susu agar konsistensinya tepat.

Proses penghalusan di dalam blender biasa memakan waktu selama 30 detik saja dengan kecepatan tinggi. Kamu juga bisa menambahkan es batu ke dalamnya ataupun diletakkan pada lemari pendingin.

5. Sajikan smoothie kunyit selagi dingin

Resep Smoothie Kunyit yang Praktis, Menu Sehat dengan Segudang Manfaatilustrasi smoothie kunyit (comfybelly.com)

Kamu dapat langsung menuangkannya pada gelas saji yang tersedia. Menu smoothie ini sebenarnya sudah lezat meski tidak disajikan dingin. Namun, kamu juga bisa menyajikannya dengan es bila ingin sensasi yang lebih menyegarkan.

Kemudahan membuat smoothie kunyit ini tentunya bisa dilakukan oleh siapa pun dengan bahan-bahan yang mudah diperoleh. Coba buat juga, yuk!

Baca Juga: Resep Smoothie Almond Madu, Minuman Diet yang Menyegarkan!

Tresna Nur Andini Photo Verified Writer Tresna Nur Andini

Terima kasih sudah membaca tulisan saya | Seorang penulis biasa yang gemar berdiskusi. Mari berteman melalui ig : @tresnajaa

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

yummy-banner

Topik:

Berita Terkini Lainnya