Resep Sup Ayam Enoki, Kombinasi Dua Bahan Lezat

Penyajian sup yang cocok disantap selagi hangat

Sup identik sebagai menu rumahan yang cukup mudah dibuat. Sebab, komposisi dari sup terbilang mudah diolah dan tak ribet dimasak. Salah satunya adalah resep sup ayam enoki. 

Kombinasi dari ayam dan jamur enoki bikin santapan ini nikmat ketika diseduh selagi hangat. Bisa kamu tambahkan dengan nasi atau disantap langsung juga mantap. Simak langsung resep sup ayam enoki berikut ini, yuk!

1. Bahan-bahan untuk memasak

Resep Sup Ayam Enoki, Kombinasi Dua Bahan Lezatilustrasi jamur enoki (unsplash.com/@visucy)

Bahan-bahan:

  • 1 pack jamur enoki
  • Mi beras sesuai selera (bisa juga tidak menggunakannya)
  • 1 sdt minyak kanola
  • 3 1/2 wadah kaldu ayam
  • 2 potong dada ayam yang dipotong-potong sesuai selera
  • 1 daun yang diiris diagonal
  • 2 sdm soy sauce
  • 1/2 sdt garam

2. Memotong-motong jamur enoki, ayam, dan bahan-bahan lain

Resep Sup Ayam Enoki, Kombinasi Dua Bahan Lezatilustrasi dada ayam (unsplash.com/@philippezuber)

Proses awal yang dapat kamu lakukan adalah dengan memotong bahan-bahan yang akan digunakan. Kamu dapat memulainya dengan memotong jamur enoki terlebih dahulu, sebab biasanya jamur enoki memiliki satu pack tersendiri yang harus dipisah-pisahkan. Selanjutnya, barulah kamu memotong dada ayam sesuai dengan selera.

Untuk bahan lainnya, seperti daun bawang, maka kamu dapat memotongnya secara diagonal. Semua potongan bahan-bahan tersebut dapat kamu pindahkan pada satu wadah dan menyisihkannya terlebih dahulu.

3. Menumis semua bahan-bahan dan menuangkan kaldu ke dalamnya

Resep Sup Ayam Enoki, Kombinasi Dua Bahan Lezatilustrasi kaldu (unsplash.com/@purebonebroth)

Siapkan panci berukuran medium untuk kamu tuangkan minyak sedikit saja. Barulah, kamu dapat memasukkan daun bawang ke dalamnya hingga aroma tersebut menguar dengan sempurna. Barulah kamu dapat menuangkan kaldu ke dalam wajan tersebut.

Kamu dapat menggunakan api medium pada saat proses pengolahan menu ini. Nantinya kamu dapat menunggu proses perebusan kaldu hingga sedikit mendidih dan kemudian siap untuk melanjutkan proses selanjutnya.

Baca Juga: Resep Jamur Enoki Pedas ala Korea Selatan, Nikmatnya Menggigit! 

4. Tambahkan potongan jamur enoki dan ayam ke dalam kaldu

Resep Sup Ayam Enoki, Kombinasi Dua Bahan Lezatilustrasi menumis (unsplash.com/@roninfehr)

Jika rebusan kaldu telah cukup mendidih, maka kamu dapat memasukkan potongan ayam terlebih dahulu ke dalamnya. Biarkan nantinya ayam akan matang secara merata selama kurang lebih 10 menit pada proses perebusan yang dilakukan.

Jika sekiranya sudah cukup matang, barulah kamu dapat memasukkan jamur enoki. Proses pemasakan jamur enoki ini tidak terlalu memakan waktu lama, sebab jamur ini termasuk yang mudah matang dan dan teksturnya juga cepat lunak. Kamu dapat mencicipinya terlebih dahulu untuk memastikan bahwa cita rasanya telah tepat. Jika masih dirasa kurang, maka tambahkan garam ke dalamnya.

5. Menyajikan menu sup selagi hangat

Resep Sup Ayam Enoki, Kombinasi Dua Bahan Lezatilustrasi sup (unsplash.com/@thatsmrbio)

Sup yang telah selesai diolah, dapat selanjutnya kamu sisikan terlebih dahulu. Barulah kamu dapat menuangkannya pada mangkuk yang telah disediakan. Tuangkan secara hati-hati agar tidak berantakan, sebab suhunya yang cenderung masih panas.

Untuk melengkapi menu ini, kamu dapat menambahkan garnish pilihan seperti irisan daun bawang ataupun suwiran ayam. Menu ini pun akan lebih lezat dinikmati bersama dengan sepiring nasi hangat.

Tidak sulit, kan, membuat resep sup ayam enoki di atas? Cita rasa gurih ayam hingga jamurnya bakal berpadu nikmat. Apalagi kalau kamu makan selagi hangat, sedap!

Baca Juga: 9 Tips agar Jamur Enoki Krispi Renyah dan Tahan Lama 

Tresna Nur Andini Photo Verified Writer Tresna Nur Andini

Terima kasih sudah membaca tulisan saya | Seorang penulis biasa yang gemar berdiskusi. Mari berteman melalui ig : @tresnajaa

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

yummy-banner

Topik:

  • Debby Utomo

Berita Terkini Lainnya