5 Resep Minuman Mocktail yang Bakal Menyegarkan Dahaga

Cara bikinnya pun cukup mudah

Siapa sih yang gak tahu mocktail? minuman non alkohol yang dapat kita jumpai hampir di seluruh restoran maupun bar yang ada di berbagai negara ini dibuat dengan campuran jus buah dan minuman lainnya, seperti krim, herba dan rempah-rempah bisa juga ditambahkan variasi yang berbeda. 

Sebenarnya mocktail hampir serupa dengan cocktail, hanya saja kalau cocktail mengandung alkohol. Mocktail sangat enak dinikmati ketika cuaca sedang terik karena dapat menyegarkan dahaga.

Berikut 5 resep mocktail yang bisa kamu buat sendiri di rumah.

1. Cinderella Mocktail

5 Resep Minuman Mocktail yang Bakal Menyegarkan DahagaCinderella Mocktail (instagram.com/tamashablp)

Bahan:

  • 6 lembar daun mint
  • ½ sdt air jeruk lemon
  • 1 sdt simple sirup
  • ½ sdt grenadine sirup
  • 30 ml jus nanas
  • 30 ml jus jeruk
  • 200 ml soda
  • Secukupnya es batu

Cara membuat:

  1. Tumbuk kasar daun mint untuk mengeluarkan aromanya.
  2. Kemudian masukkan ke dalam shaker. Lalu tambahkan air jeruk lemon, simlpe sirup, grenadine sirup, jus nanas, jus jeruk, soda dan es batu.
  3. Kocok hingga semuanya tercampur, kemudian saring tuang ke dalam gelas.
  4. Tambahkan daun mint dan irisan lemon untuk garnish. Sajikan.

2. Lemongrass Coconut Mojito

5 Resep Minuman Mocktail yang Bakal Menyegarkan DahagaLemongrass Coconut Mojitos (instagram.com/themindfulmocktail)

Bahan:

  • 30 ml air jeruk nipis
  • 6 lembar daun mint
  • 3 cm batang serai, bagian putih pangkal
  • ½ cup air kelapa murni
  • ½ cup sparkling water
  • 30 ml rum putih non alkohol
  • 50 ml soda
  • Secukupnya es batu

Cara membuat:

  1. pertama geprek batang serai untuk melepaskan minyaknya, kemudian potong kecil-kecil.
  2. Taruh potongan serai ke dalam shaker, lalu tekan dengan kuat menggunakan muddler. Jika tidak punya bisa pakai bagian belakang dari sendok kayu.
  3. Lalu remas-remas daun mint untuk mengeluarkan aromanya, kemudian masukkan ke dalam shaker tambahkan air jeruk nipis, air kelapa, sparkling water dan es batu. Kocok.
  4. Saring ke dalam gelas berisi es batu dan tambahkan soda. Aduk perlahan. Hias dengan jeruk nipis dan daun mint. Sajikan.

Baca Juga: 5 Perbedaan Mocktail dan Cocktail, Mana yang Mengandung Alkohol?

3. Sunrise Mocktail

5 Resep Minuman Mocktail yang Bakal Menyegarkan DahagaSunrise Mocktail (instagram.com/themindfulmocktail)

Bahan:

  • ½ cup jus jeruk segar
  • 1 sdt air lemon segar
  • 2 sdt jus delima
  • 5 lembar daun mint
  • ½ cup kombucha
  • Secukupnya cuka sari apel
  • Secukupnya es batu

Cara membuat:

  1. Tuang jus delima ke dalam gelas lalu beri es batu. Remas-remas daun mint untuk mengeluarkan aromanya lalu masukkan ke shaker bersama es batu. Kocok.
  2. Tuangkan perlahan campuran jus jeruk, air lemon dan cuka apel ke dalam gelas, lalu taburi dengan kombucha. Aduk perlahan.
  3. Kemudian hias dengan edible flower dan daun mint. Sajikan.

4. Strawberry Agua Fresca

5 Resep Minuman Mocktail yang Bakal Menyegarkan DahagaStrawberry Agua Fresca (instagram.com/themindfulmocktail)

Bahan:

  • 2 cup stroberi, iris
  • ⅔ cup pemanis buah
  • 4 cup air
  • 1 buah jeruk nipis, iris
  • Secukupnya daun mint
  • Secukupnya es batu

Cara membuat:

  1. Pertama campur irisan stroberi, pemanis buah dan segelas air dalam mangkuk. Tutup dan biarkan di lemari es selama 4 jam.
  2. Kemudian tuangkan campuran stroberi ke dalam blender dan blender dengan kecepatan tinggi hingga halus.
  3. Saring di atas mangkuk, tambahkan sisa air dan aduk hingga tercampur.
  4. Dinginkan di lemari es hingga siap disajikan.
  5. Hiasi dengan irisan jeruk nipis, daun mint dan stroberi.

5. Lemon Coconut Fizz

5 Resep Minuman Mocktail yang Bakal Menyegarkan DahagaLemon Coconut Fizz (instagram.com/themindfulmocktail)

Bahan:

  • 1 sdm air lemon
  • 2 irisan lemon
  • 1 sdt madu
  • 6 lembar daun mint
  • ½ cup air kelapa
  • ½ cup soda
  • Secukupnya es batu

Cara membuat:

  1. campurkan air lemon, mint, irisan lemon dan madu dalam gelas.
  2. Tambahkan es batu, air kelapa dán soda.
  3. Aduk perlahan, hiasi dengan daun mint, edible flower dan irisan lemon.

 

Minuman mocktail selain menyegarkan namun juga menyehatkan karena terbuat dari campuran macam buah. Kira-kira kamu sudah pernah cobain yang mana, nih dari kelima Mocktail diatas? Selamat mencoba resepnya.

Baca Juga: Resep Mocktail Gimlet Halal, Minuman yang Bikin Penasaran!

Voni Silvani Photo Verified Writer Voni Silvani

Believe In Yourself😉

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

yummy-banner

Topik:

  • Indiana Malia

Berita Terkini Lainnya