Resep Kanom Piak Poon, Dessert Legit Khas Thailand Bercita Rasa Pandan

Ide camilan nikmat yang gak ngebosenin!

Kudapan asal Thailand memang banyak yang menggiurkan lidah. Bahkan, beberapa di antaranya punya cita rasa serta tampilan mirip dengan kuliner Nusantara, lho!

Salah satunya ada dessert bercita rasa legit dengan aroma pandan yang khas, kanom piak poon. Sekilas, rasa kudapan satu ini memang mirip seperti perpaduan onde-onde dan cendol.

Sensasi nikmat kanom piak poon makin bertambah saat berpadu dengan susu pandan custard. Tertarik mencicipinya? Bikin sendiri dengan mengikuti resep kanom plak pook berikut, yuk!

1. Bahan-bahan yang perlu disiapkan

Resep Kanom Piak Poon, Dessert Legit Khas Thailand Bercita Rasa Pandanilustrasi bahan (eventgroupcatering.com)

Melengkapi resep kanom piak poon khas Thailand ini, pastikan kamu sudah menyiapkan sederet bahan yang dibutuhkan berikut ini, ya!

Bahan adonan:

  • 80 gram tepung beras
  • 40 gram tepung tapioka
  • 50 gram palm sugar
  • 85 gram gula
  • 1/2 sdt garam
  • 700 ml air
  • 1 sdt pasta pandan
  • 1 sdm perasan jeruk/lemon

Bahan kuah santan:

  • 200 ml santan instan 
  • 200 ml air 
  • 1/2 sdt garam
  • 20 gram tepung beras
  • daun pandan

Topping:

  • wijen sangrai

2. Campur semua bahan untuk adonan

Resep Kanom Piak Poon, Dessert Legit Khas Thailand Bercita Rasa Pandanilustrasi mencampur adonan (pexels.com/RODNAE Productions)

Pertama, ayak terlebih dahulu campuran tepung beras dan tapioka. Langkah ini perlu kamu perhatikan agar nantinya tekstur kue lebih lembut. 

Kemudian, tambahkan palm sugar, gula, garam, pasta pandan, dan perasan lemon. Tuang air ke dalam adonan, aduk hingga semua bahan menyatu. 

Baca Juga: 5 Makanan Thailand dengan Anggur, Rasanya Unik dan Lezat

3. Masak sambil terus diaduk hingga mengental

Resep Kanom Piak Poon, Dessert Legit Khas Thailand Bercita Rasa Pandanilustrasi memasak adonan (simplyrecipes.com)

Nyalakan api kompor, lalu letakkan teflon di atasnya. Tuang adonan basah ke atas teflon untuk dimasak. 

Perlu diperhatikan saat memasak adonan kue, usahakan kamu menggunakan api kecil saja, ya! Jangan lupa juga sambil terus diaduk agar adonan tidak gosong. 

4. Masak santan hingga mendidih

Resep Kanom Piak Poon, Dessert Legit Khas Thailand Bercita Rasa Pandanilustrasi memasak santan (hungryhuy.com)

Pertama, panaskan teflon di atas kompor. Jika sudah panas, masukkan semua bahan santan ke dalam teflon. 

Masak santan sambil terus diaduk. Pastikan di proses ini kamu juga tetap menggunakan api kecil. Jika sudah mendidih, angkat dan dinginkan. 

5. Sajikan kanom piak poon bersama kuah santan

Resep Kanom Piak Poon, Dessert Legit Khas Thailand Bercita Rasa Pandanilustrasi kanom piak poon (instagram.com/cookingwithhel)

Masukkan adonan kue yang telah mengental ke dalam plastik segitiga. Lalu, cetak menggunakan spuit. 

Tuang santan di atasnya agar lebih nikmat. Jangan lupa taburi dengan wijen sangrai juga. Kini kanom piak poon ala Thailand buatanmu pun siap disajikan. 

Dessert legit khas Thailand ini pas banget sebagai ide suguhan saat menjamu tamu di rumah! Dijamin siapapun akan terpukau di gigitan pertama! Selamat mencoba!

Baca Juga: 5 Makanan Thailand dengan Bumbu Bawang Putih, Praktis!

Salsabila Iffah Photo Verified Writer Salsabila Iffah

Member IDN Times Community ini masih malu-malu menulis tentang dirinya

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

yummy-banner

Topik:

  • Kidung Swara Mardika

Berita Terkini Lainnya