9 Tanaman Ini Perlu Dimiliki dalam Rumah agar Suasana Bertambah Segar

Hijau rumahku, segar udaraku~~

Pencemaran udara adalah pokok permasalahan negara-negara yang memiliki banyak kendaraan bermotor. Salah satunya adalah Indonesia. Dalam jurnal berjudul “Polusi Udara Akibat Aktivitas Kendaraan Bermotor Di Jalan Perkotaan Pulau Jawa Dan Bali” oleh Nanny Kusminingrum dan G. Gunawan, tiap tahunnya kendaraan bermotor bertambah 15 persen. Hal itu memberikan sumbangan polusi udara mencapai 70 persen di area perkotaan.

Mengingat polusi udara memiliki banyak komponen kimiawi beracun bagi tubuh, seperti karbon monoksida, nitrogen oksida, methane, sulfur dioksida, dan lainnya, tentu saja hal ini bisa memberikan penyakit pada tubuh. Infeksi saluran pernapasan adalah penyakit paling umum dari masalah ini. Tapi risiko terkena penyakit macam ini bisa dikurangi. Salah satu caranya dengan menanam banyak tumbuhan.

Proses fotosintesis tumbuhan mampu mengubah senyawa beracun, khususnya karbon dioksida, menjadi oksigen. Peningkatan kadar oksigen di udara bisa membawa banyak manfaat. Mulai dari menurunkan suhu udara hingga membuatmu bisa bernapas lebih lega.

Tentu saja kamu tidak perlu menanam pohon-pohon besar untuk mendapatkan hal tersebut. Cukup menanam tumbuhan dalam rumah saja terlebih dahulu. Berikut adalah beberapa rekomendasi tanaman untuk diletakkan dalam rumahmu.

1. Sirih gading

9 Tanaman Ini Perlu Dimiliki dalam Rumah agar Suasana Bertambah Segarftd.com

Tanaman paling umum untuk ditanam dalam rumah. Sirih gading mudah ditanam dan tidak mudah mati, sehingga kamu yang tidak punya bakat bercocok tanam pun bisa memiliki tumbuhan dalam rumah.

2. English ivy

9 Tanaman Ini Perlu Dimiliki dalam Rumah agar Suasana Bertambah Segaramazon.com

English ivy memiliki kemampuan untuk memurnikan udara dalam ruangan serta menyerap jamur yang ada di udara. Itu membuat ruanganmu tak hanya segar, tapi juga tidak lembap.

3. Paku pedang

9 Tanaman Ini Perlu Dimiliki dalam Rumah agar Suasana Bertambah Segarfrankgallo.com

Paku pedang mudah dirawat dan terkenal kuat memberikan udara. Tanaman ini masuk dalam daftar NASA sebagai salah satu tanaman yang menyingkirkan komponen berbahaya macam asap rokok dan formaldehyde.

4. Peace Lily

9 Tanaman Ini Perlu Dimiliki dalam Rumah agar Suasana Bertambah Segarramsgatefloral.com

Peace Lily dikatakan memiliki kemampuan untuk memecah senyawa karbon monoksida, formaldehyde dan bensol. Namun untuk memelihara bunga ini kamu perlu cahaya matahari alami.

Baca Juga: 7 Manfaat Sorgum, Tanaman Serbaguna yang Masih Serumpun dengan Padi

5. Lidah buaya

9 Tanaman Ini Perlu Dimiliki dalam Rumah agar Suasana Bertambah Segarglamour.com

Banyak manfaat dari lidah buaya. Salah satunya adalah membersihkan udara ruangan. Lebih dari itu, lidah buaya bisa kamu gunakan untuk merawat kulitmu yang terkena sengatan matahari.

6. Lidah mertua

9 Tanaman Ini Perlu Dimiliki dalam Rumah agar Suasana Bertambah Segarleonandgeorge.com

Atau sanseviera. Lidah mertua banyak mengisap karbon dioksida dan mengubahnya menjadi oksigen. Lebih dari itu, lidah mertua juga bisa menghilangkan xylene, toluene, dan trichloroethylene di udara.

7. Herbras

9 Tanaman Ini Perlu Dimiliki dalam Rumah agar Suasana Bertambah Segarftd.com

Dikatakan herbras adalah tanaman yang paling jitu untuk menyingkirkan benzol di udara menurut NASA. Lung Institute menambahkan jika tanaman ini cocok diletakkan di kamar tidur karena mampu membuat nyenyak tidur seseorang yang memiliki sindrom sleep apnea.

8. Azalea

9 Tanaman Ini Perlu Dimiliki dalam Rumah agar Suasana Bertambah Segarplants4home.com

Selain cantik, kemampuannya untuk menyerap formaldehyde yang biasa terdapat pada antiseptik dan obat-obatan kimiawi laboratorium ini sangat berguna untuk memberikan kesegaran ruanganmu.

9. Dracaena

9 Tanaman Ini Perlu Dimiliki dalam Rumah agar Suasana Bertambah Segaramazon.com

Ini adalah tanaman yang biasa ada di perkantoran atau perumahan. NASA memberikan pernyataan jika tanaman ini adalah tanaman nomor satu untuk penyerapan komponen formadehyde. Tumbuhnya lama, tapi tidak terlalu rewel untuk dirawat.

Menanam tumbuhan itu penting. Walaupun kecil dan tampak hanya sekadar tanaman hias, tetapi mereka bisa memberikan kesegaran udara sekaligus visual untukmu yang mana bagus untuk kesehatan fisik maupun mental. Ada baiknya kamu mulai menanam dari sekarang.

Baca Juga: 7 Manfaat Kesehatan Menanam Tumbuhan di dalam Rumah, Sudah Coba?

Topik:

  • Bayu D. Wicaksono

Berita Terkini Lainnya