Rupanya Ini 7 Rahasia Para Wanita yang Gak Pernah Diet Tapi Tetap Slim

Makan banyak, kok segitu-gitu aja?

Diet yang dalam artian awam mengurangi porsi makan seakan menjadi satu-satunya jalan untuk menurunkan berat badan atau mengecilkan ukuran perut/pinggang, padahal makna diet gak sesederhana itu. Namun kalau dilihat dari arti awamnya, ternyata para wanita yang seakan gak pernah butuh diet itu punya rahasianya sendiri. Apa saja? Ini 7 di antaranya!

1. Setiap hari itu bukan hari spesial yang perlu dirayakan

Rupanya Ini 7 Rahasia Para Wanita yang Gak Pernah Diet Tapi Tetap Slimmerrillmarkoe.com

Makan makanan yang penuh "dosa" seperti fast food, es krim dan tinggi lemak itu boleh saja kok. Asal gak sering kamu lakukan dan ada hari spesial untuk melakukannya. Perlu diingat bahwa setiap hari itu bukan hari spesial. Jadi tentukan misalnya hanya hari Sabtu kamu akan makan fast food.

2. Berbicara panjang lebar saat di tengah makan

Rupanya Ini 7 Rahasia Para Wanita yang Gak Pernah Diet Tapi Tetap Slimbestlifeonline.com

Berdasarkan penelitian di The Journal of Clinical Endocrinology & Metabolism, menemukan bahwa menikmati makananmu perlahan misalnya dibarengi dengan ngobrol akan membuatmu cepat merasa kenyang. Ini karena kamu memberikan waktu bagi hormon peptide YY untuk bekerja dan membuatmu kenyang.

3. Jangan habiskan waktu dengan mengonsumsi makanan diet

Rupanya Ini 7 Rahasia Para Wanita yang Gak Pernah Diet Tapi Tetap Slimtoday.com

Makanan yang berlabel low-fat dan low-calorie, memang bagus secara teori, tapi biasanya mereka mengandung lebih banyak karbohidrat. Baca benar-benar label kandungannya untuk tahu apakah itu layak kamu makan atau gak, karena biasanya perusahaan menambahkan gula untuk menutup kurangnya lemak dan siasat lainnya untuk membuat makanan diet tersebut tetap enak.

Baca juga: 6 Gerakan yang Penting Untuk Mendapatkan Otot Perut Six Pack

4. Terlalu mengontrol gak makan yang kamu inginkan sama sekali itu keputusan yang buruk

Rupanya Ini 7 Rahasia Para Wanita yang Gak Pernah Diet Tapi Tetap Slimgreatist.com

Penelitian oleh University of Toronto menemukan bahwa ketika kamu gak menuruti sama sekali rasa ngidammu, ketika ada kesempatan kamu bisa mengonsumsinya, kamu akan menghabiskan porsi lebih banyak. Ketika kamu ngidam sesuatu, makan sedikit saja makanan tersebut akan cukup untukmu. Setidaknya 3-5 suapan pertama akan sudah menyembuhkan rasa ngidammu.

5. Cukupkan tidur cantikmu

Rupanya Ini 7 Rahasia Para Wanita yang Gak Pernah Diet Tapi Tetap Slimexcellence.sg

Kalau kamu ingin mempertahankan Body Mass Index (BMI) yang sehat, tidur yang cukup adalah prioritas nomor 1. Selain ini akan memperlancar metabolisme tubuhmu, kamu memastikan bahwa kamu memiliki cukup energi untuk berolahraga esok harinya.

6. Mereka bereksperimen di dapur

Rupanya Ini 7 Rahasia Para Wanita yang Gak Pernah Diet Tapi Tetap Slimnpr.org

Makanan sehat memang cenderung gak seenak makanan "berdosa" yang dipenuhi micin dan zat penambah rasa lainnya. Karena itulah kamu perlu bereksperimen sendiri di dapur dengan berbagai bumbu tradisional dan rempah, untuk menemukan rasa yang pas bagi makanan sehatmu.

7. Jangan menghitung kalori kecuali kamu memang memiliki penyakit yang mengharuskannya

Rupanya Ini 7 Rahasia Para Wanita yang Gak Pernah Diet Tapi Tetap Slimhealth.com

Terlalu fokus pada jumlah kalori akan menghindarkanmu dari makanan tinggi kalori tapi punya banyak manfaat, seperti buah alpukat, ikan, minyak zaitun, minyak kelapa, kacang-kacangan dan coklat murni. Fokuslah untuk memenuhi makananmu dengan kombinasi protein, sayur dan lemak sehat, bukan dari jumlah kalorinya.

Rupanya Ini 7 Rahasia Para Wanita yang Gak Pernah Diet Tapi Tetap Slimwaytoosocial.com

Nah itulah beberapa rahasia yang dilakukan oleh para wanita yang seakan gak pernah butuh diet. Sebenarnya gak susah kan? Hanya butuh dibiasakan? Gak usah fokus soal bentuk badan dulu deh, yang penting bagaimana caranya kamu tetap bisa sehat.

Baca juga: 7 Tanda Aneh Tubuh Bahwa Kamu Sangat Gak Sehat Ini Sering Disepelekan

Topik:

  • Bayu D. Wicaksono

Berita Terkini Lainnya