5 Manfaat Luar Biasa Ikan Gurami, Sebagai Sumber Energi 

Si ikan air tawar yang miliki sejuta manfaat

Siapa yang suka mengonsumsi ikan gurami? Ikan gurami atau yang sering disebut juga dengan "ikan gurame" adalah salah satu jenis ikan air tawar yang menjadi favorit oleh banyak orang. Pasalnya, ikan gurami memiliki cita rasa yang lezat dan juga memiliki sejuta manfaat yang sangat baik untuk kesehatan dan kecantikan. 

Manfaat apa sajakah?  Untuk mengetahui mengenai manfaat ikan gurami lebih lanjut, yuk simak ulasan berikut ini!

1. Mempercepat penyembuhan luka

5 Manfaat Luar Biasa Ikan Gurami, Sebagai Sumber Energi Pixabay/Hans

Selain lezat, gurami juga berguna dalam membantu mempercepat proses penyembuhan luka. Pasalnya, dalam ikan gurami terdapat kandungan protein yang digunakan tubuh sebagai unsur fibrinogen dan tromboplastin.

Kedua unsur inilah yang berfungsi dalam membantu pembekuan darah pada bagian tubuh yang terluka dan membantu pembentukan jaringan baru untuk menggantikan jaringan yang rusak. Sehingga, proses penyembuhan luka yang ada pada tubuhmu akan semakin cepat.

2. Baik untuk kesehatan mata

5 Manfaat Luar Biasa Ikan Gurami, Sebagai Sumber Energi Pexels/Min An

Mengonsumsi ikan gurami secara rutin juga bermanfaat untuk kesehatan mata. Pasalnya, dalam ikan gurami terdapat kandungan vitamin A yang tentunya tidak diragukan lagi dalam membantu menjaga kesehatan mata dan mencegah terjadinya penyakit pada mata, seperti rabun dan katarak.

3. Sebagai sumber energi

5 Manfaat Luar Biasa Ikan Gurami, Sebagai Sumber Energi Pexels/NathanCowley

Selain baik untuk kesehatan mata, ikan gurami juga berguna sebagai sumber energi lho. Pasalnya, ikan gurami diperkaya oleh kandungan amino esensial yang berperan sebagai energi pengganti dari bagian tubuh yang mengalami kerusakan. 

Baca Juga: Gak Perlu Mahal, 7 Menu Ikan Lele Ini Bisa Cegah Anak dari Stunting

4. Baik untuk kesehatan kulit

5 Manfaat Luar Biasa Ikan Gurami, Sebagai Sumber Energi Pexels/Valeriaboltneva

Mengonsumsi ikan gurami secara rutin, ternyata dapat membuat kulit menjadi sehat dan terlihat cantik lho. Pasalnya, dalam ikan gurami hadir kandungan protein yang berfungsi untuk membantu meregenerasi kulit dan membuat kulit menjadi halus. Sehingga, buat kamu yang ingin memiliki kulit yang sehat dan cantik, yuk mulai sekarang rutin mengonsumsi ikan gurami!

5. Mencegah rambut rontok

5 Manfaat Luar Biasa Ikan Gurami, Sebagai Sumber Energi fridaymagazine.ae

Buat kamu yang sering mengalami masalah kerontokan pada rambut, yuk mulai sekarang buat mengonsumsi ikan gurami secara rutin untuk mengatasinya! Pasalnya, dalam ikan gurami terdapat kandungan vitamin B yang dapat mendorong pertumbuhan rambut dan menurunkan risiko terjadinya kerontokan pada rambut.

Nah, itu tadi 5 manfaat luar biasa ikan gurami yang tentunya sangat baik buat kesehatan dan kecantikan. Yuk mulai sekarang untuk rajin mengonsumsi ikan gurami, agar kamu dapat merasakan manfaatnya!

Baca Juga: 5 Tips Memilih Ikan Salmon Segar yang Aman untuk Keluarga

Berkat Prima Photo Verified Writer Berkat Prima

🤙

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Novaya

Berita Terkini Lainnya