6 Makanan Sehat yang Gak Pernah Gagal Buat Naikin Mood Kamu

Lagi bad mood? Jangan marah, tapi ngemil saja lah! 

Saat pekerjaan sedang menumpuk, saat masalah sedang mendera, saat sedang putus cinta, rasanya hidup jadi gak semangat. Semua yang terjadi rasanya menyebalkan, apapun yang dilakukan orang lain di matamu rasanya selalu salah, bad mood banget pokoknya. Tenang, jangan emosi dong! Justru kalau kamu makin naik darah dan marah-marah, mood bisa makin kacau.

Mending kamu duduk tenang dan konsumsi 6 makanan sehat di bawah ini. Makan makanan ini gak sekadar baik untuk tubuh tapi juga bisa boosting mood kamu. Yuk, coba!

1. Oat

6 Makanan Sehat yang Gak Pernah Gagal Buat Naikin Mood Kamuunsplash/Food PhotographerJennifer Pallian

Oat biasanya dikonsumsi oleh mereka yang sedang menjalani diet, tapi oat pun ampuh sebagai makanan yang bisa mengembalikan mood kamu! Ini karena indeks glikemiknya yang rendah dan bisa melepaskan energi ke dalam aliran darah, yang bisa menjaga gula darah dan dan suasana hati tetap stabil. Oat pun juga terkandung mineral selenium yang bisa meningkatkan mood seseorang.

Coba konsumsi oat dengan madu dan ditambah dengan aneka kacang-kacangan, pasti rasanya makin nikmat!

2. Pisang

6 Makanan Sehat yang Gak Pernah Gagal Buat Naikin Mood Kamuunsplash/Eiliv-Sonas Aceron

Pisang juga biasanya jadi makanan diet yang kerap dijejerkan dengan oats nih. Walau termasuk dalam golongan buah, pisang memang cukup mengenyangkan. Buat kamu yang sedang bad mood dan butuh mood booster segera, tapi sayangnya belum punya pacar mending makan pisang saja! Pisang memiliki kandungan  asam amino triptofan serta vitamin A, B6, C, dan masih banyak lainnya. Vitamin B6 di dalam pisang berperang sebagai pengubah triptofan menjadi hormon serotonin yang meningkatkan mood seseorang. Meningkatkan kadar triptofan juga bisa menghilangkan insomnia, cemas dan depresi.

3. Ayam

6 Makanan Sehat yang Gak Pernah Gagal Buat Naikin Mood Kamuunsplash/Kirsty TG

Siapa yang doyan ayam, apalagi bagian dada? Wih, pasti kamu orang yang anti bad mood ‘kan? Nah, ini gak lepas dari adanya asam amino triptofan yang merupakan salah satu kandungan penting untuk membuat serotonin yang merupakan neurotransmiter terpenting dalam mengatur suasana hati. Selain itu, memakan unggas tanpa lemak, seperti bagian dada tersebut mengandung asam amino lain yang disebut tyrosine. Tyrosine ini dapat membantu mengurangi gejala depresi dan menghilangkan feeling blue yang mudah terjadi saat lelah dan bosan.

Baca Juga: 6 Pilihan Bahan Pewarna Alami untuk Makanan, Mudah, dan Sehat!

4. Dark chocolate

6 Makanan Sehat yang Gak Pernah Gagal Buat Naikin Mood Kamuunsplash/Dovile Ramoskaite

Kamu pasti pernah mendengar bahwa coklat bisa membuat bahagia, bukan? Itu benar adanya dan bukan mitos lho! Ini karena ketika kamu makan coklat membuat otak melepas endorphin dan meningkatkan kadar serotonin. Sebuah penelitian menunjukkan bahwa mereka yang sering makan dark chocolate lebih sedikit menghasilkan hormone stress yang membuat tingkat kecemasan pun menurun.

5. Kacang mete

6 Makanan Sehat yang Gak Pernah Gagal Buat Naikin Mood Kamuunsplash/Jenn Kosar

Lagi bad mood paling enak memang ngemil kacang! Eits, supaya gak sekadar ngemil tapi mood juga turut naik, coba pilih kacang mete alih-alih jenis kacang lain. Kacang mete mengandung mineral yang bisa meringankan stress, gangguan belajar hingga depresi. Cihuy!

6. Air

6 Makanan Sehat yang Gak Pernah Gagal Buat Naikin Mood Kamuunsplash/Jacek Dylag

Sering hilang konsentrasi sampai bikin bingung? Duduk dulu deh, kemudian ambil air minum kamu. Hilang konsentrasi juga bisa terjadi karena kamu dehidrasi lho, makanya jangan sampai lupa minum air yang banyak supaya bisa tetap berpikir positive dan otak yang selalu on fire! Namun, jika kamu tidak terlalu menyukai minum air putih, coba tambahkan irisan lemon, bluberi, atau daun mint dan masukkan dalam lemari pendingin. Rasanya pasti lebih menyegarkan dan bikin kamu makin rajin minum air!

Wih, banyak ya ternyata makanan sehat yang sekaligus bisa meningkatkan mood? Sekarang tiap bad mood kamu cukup makan salah satu dari keenam makanan tersebut dan perlahan pasti mood kamu akan naik lagi. Bye bye feeling blue!

Baca Juga: 8 Makanan Sehat untuk Wajah yang Lebih Tirus

Dyar Ayu Photo Verified Writer Dyar Ayu

Jalan-jalan mencari penyu Alabiyu~

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Novaya

Berita Terkini Lainnya