5 Rempah yang Ampuh Cegah Kanker, Gak Cuma Sebagai Penyedap Rasa

Semuanya dapat kamu temukan dengan mudah

Di berbagai negara, rempah menjadi salah satu kunci rahasia yang digunakan untuk menambah cita rasa masakan. Tapi selain berguna sebagai penyedap rasa alami. Rempah juga terkenal memiliki manfaat bagi kesehatan, salah satunya adalah untuk mencegah penyakit kanker. Ada banyak rempah yang umum digunakan dalam berbagai kuliner baik khas Nusantara maupun mancanegara yang mengandung senyawa antikanker. Lantas apa saja rempah-rempah yang dapat mencegah kanker tersebut? Simak daftarnya di bawah ini.

1. Rosemary

5 Rempah yang Ampuh Cegah Kanker, Gak Cuma Sebagai Penyedap Rasaorganicfacts.net

Rosemary merupakan tanaman yang banyak ditemukan di Mediterania dan banyak digunakan sebagai penambah rasa pada olahan daging. Selain mampu menambah cita rasa masakan, kandungan etanolat dan antioksidan dalam rosemary juga bermanfaat dalam mencegah kanker.

Etanolat merupakan senyawa yang bersifat mencegah penyebaran sel kanker dalam tubuh. Sementara kandungan antioksidannya ampuh dalam menangkal radikal bebas yang dapat menyebabkan berbagai masalah pada tubuh mulai dari penuaan, penurunan daya tahan tubuh, hingga kanker.

2. Temulawak

5 Rempah yang Ampuh Cegah Kanker, Gak Cuma Sebagai Penyedap RasaLifespa.com

Senyawa pemberi warna kuning pada temulawak, yaitu kurkumin termasuk dalam salah satu anti-peradangan paling kuat. Gejala yang kerap dialami penderita kanker adalah mengalami peradangan dan nyeri pada bagian tertentu dari tubuh. Sifat anti-peradangan pada kurkumin tidak hanya dapat menghentikan peradangan tetapi juga menghancurkan serta mencegah perkembangan biakan sel kanker tanpa merusak sel-sel yang masih sehat.

Jadi, selain menambah cita rasa masakan, temulawak juga bisa melindungi kamu dari resiko terkena kanker. Untuk meningkatkan efek antikanker pada temulawak, kamu bisa mengkombinasikan temulawak dengan lada hitam dan minyak zaitun.

3. Bawang putih

5 Rempah yang Ampuh Cegah Kanker, Gak Cuma Sebagai Penyedap Rasaparenting.firstcry.com

Kalau kamu suka menangis saat memotong bawang putih, ini disebabkan karena bawang putih mengandung senyawa yang disebut organosulfur. Tapi selain jago bikin nangis, ternyata organosulfur memiliki manfaat yang dahsyat bagi kesehatan. Organosulfur termasuk dalam senyawa kimia yang bersifat antikarsinogenik dan dapat meningkatkan imunitas tubuh.

Jadi, menambahkan bawang putih pada masakan selain dapat membuat masakan lebih harum dan sedap ternyata juga bermanfaat untuk mencegah tubuh terserang kanker, terutama kanker lambung.

Baca Juga: 6 Makanan Sehat yang Tak Boleh Dikonsumsi Mentah, Berbahaya!

4. Jahe

5 Rempah yang Ampuh Cegah Kanker, Gak Cuma Sebagai Penyedap Rasamedicalnewstoday.com

Saat cuaca sedang dingin ataupun badan mulai terasa kurang sehat. Wedang jahe biasanya jadi solusi untuk membuat tubuh kembali bugar seketika. Tapi selain itu, jahe ternyata bermanfaat dalam mencegah kanker. Jahe segar banyak mengandung senyawa gingerol, sedangkan pada jahe kering banyak ditemukan senyawa zingeron.

Keduanya merupakan senyawa yang memiliki sifat antioksidan dan anti-peradangan yang dapat menangkal berbagai faktor pemicu kanker seperti radikal bebas serta menghambat pembentukan mediator inflamasi yang dapat menyebabkan pembengkakan pembuluh darah.

5. Lada hitam

5 Rempah yang Ampuh Cegah Kanker, Gak Cuma Sebagai Penyedap Rasaspicejungle.com

Rempah yang kerap ditambahkan dalam masakan untuk memberikan sensasi pedas dan hangat ini mengandung zat aktif yang disebut piperin. Piperin merupakan senyawa antioksidan yang terbukti dapat menghambat pertumbuhan sel tumor, terutama tumor payudara tanpa merusak sel-sel tubuh yang masih sehat.

Gimana? Hebat bukan? Hanya dengan menambahkan rempah pada masakan, kamu bukan hanya membuat makanan buatanmu terasa lebih sedap tapi juga membuat tubuh lebih sehat dan terhindar dari kanker.

Baca Juga: 6 Makanan Sehat yang Sebaiknya Dikonsumsi Penderita Maag Saat Berbuka

Eka Ami Photo Verified Writer Eka Ami

https://mycollection.shop/allaboutshopee0101

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Novaya

Berita Terkini Lainnya