5 Manfaat Ampuh Buah Raspberry untuk Kecantikan, Bisa Cerahkan Kulit!

Yuk, konsumsi buah raspberry

Raspberry kaya akan antioksidan, fitokimia, flavonoid, karotenoid, polifenol, vitamin, dan mineral yang paling sering digunakan sebagai anti inflamasi dan antioksidan. Sejumlah manfaat dari buah rasberry antara lain mengurangi kolesterol, membantu mencegah diabetes dan kanker, dan merupakan sumber vitamin C yang besar untuk meningkatkan kekebalan tubuh. 

Selain memiliki nutrisi dan rasanya yang nikmat ternyata buah ini juga mempunyai manfaat untuk kecantikan. Berikut lima manfaat ampuh buah raspberry untuk kecantikan.

1. Dapat melindungi kulit dari kerusakan akibat sinar matahari

5 Manfaat Ampuh Buah Raspberry untuk Kecantikan, Bisa Cerahkan Kulit!unsplash.com/Jonathan Mast

Pada buah raspberry terdapat antosianin dan asam ellagic yang memiliki manfaat untuk kulit dan wajah. Manfaat tersebut diantaranya dapat menangkal radikal bebas, membantu mengurangi kerusakan akibat radikal bebas pada kulit, melindungi kulit dari kerusakan akibat sinar matahari dan menghalangi pembentukan enzim yang memecah elastin dan kolagen pada kulit. Sehingga kulitmu dapat terawat dan cerah meskipun terkena sinar matahari.

2. Menjaga pertumbuhan rambut

5 Manfaat Ampuh Buah Raspberry untuk Kecantikan, Bisa Cerahkan Kulit!unsplash.com/Annie Spratt

Pada buah raspberry mengandung biotin yang dapat menjadi suplemen yang jika dikonsumsi dapat menjaga kesehatan rambut kamu. Sehingga rambut kamu akan terlihat lebih sehat, berkilau, panjang, kuat dan serta alami jika kamu sering menggunakan alat catok yang membuat rambutmu semakin kering. Selain itu, kandungan asam folatnya juga dapat membantu mencegah rambut rontok dan mendorong pertumbuhan rambutmu dan kamu dapat tampil lebih percaya diri.

3. Melembapkan dan mencerahkan kulit

5 Manfaat Ampuh Buah Raspberry untuk Kecantikan, Bisa Cerahkan Kulit!unsplash.com/Glen Carrie

Buah raspberry ini juga mengandung asam lemak esensial seperti omega 3 dan omega 6 yang dapat menjaga kelembapan kulit dan menjaga dan meningkatkan kadar kolagen pada kulit. Buah ini juga mengandung vitamin C yang juga berguna untuk mencerahkan rona wajah dan meningkatkan elastin pada kulit. Sehingga kamu tampak lebih cantik dan bersinar.

Baca Juga: Double Cleansing, Ritual Kunci Kulit Sehat dari Zaman Dulu!

4. Mengontrol kadar minyak pada kulit

5 Manfaat Ampuh Buah Raspberry untuk Kecantikan, Bisa Cerahkan Kulit!unsplash.com/Eva Andreeva

Buah raspberry ini juga mengandung asam amino yang tinggi sehingga bisa mengurangi dan menstabilkan produksi minyak berlebih pada kulit. Vitamin C juga bermanfaat untuk mengatasi jerawat. Kamu dapat membuat masker alami untuk lebih merasakan manfaat dari buah raspberry ini.

5. Menunda penuaan dan mengatasi penyakit kulit

5 Manfaat Ampuh Buah Raspberry untuk Kecantikan, Bisa Cerahkan Kulit!unsplash.com/Jametlene Reskp

Raspberry kaya akan vitamin C dan antioksidan yang sangat baik untuk mengurangi munculnya garis halus, kerutan, serta bintik penuaan. Cocok juga untuk pemilik kulit sensitif karena kandungan ellagic acid-nya bersifat sebagai anti-inflamasi untuk membantu mencegah peradangan hingga kemerahan pada kulit. Sehingga kamu dapat tampak lebih muda dari sebelumnya.

Ternyata buah kecil raspberry punya banyak manfaat luar biasa untuk kecantikan. Mulai dari mengontrol minyak pada kulit hingga mencerahkan. Yuk, konsumsi raspberry biar kulit sehat dan cantik.

Baca Juga: 5 Khasiat Rambutan untuk Kecantikan, Kulit Cerah Rambut Berkilau 

Ekaristik Bana Photo Verified Writer Ekaristik Bana

FLC 2K17 Chemistry FST Undana

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Merry Wulan

Berita Terkini Lainnya